Warga setempat menggunakan alat konverter biogas yang mengubah kotoran sapi menjadi gas untuk disalurkan memenuhi kebutuhan rumah tangga di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan.
FOTO: Kreativitas Warga Pancoran Ciptakan Biogas dari Kotoran Sapi
Di zaman sekarang ini kebutuhan bahan bakar gas untuk rumah tangga semakin meningkat bahkan harganya bisa naik bila terjadi kelangkaan. Mengatasi kemungkinan hal tersebut terjadi, warga di kawasan Pancoran menciptakan energi alternatif.
Mereka memanfaatkan biogas kotoran sapi yang didapat dari peternakan sapi di kawasan Pancoran.
Proses pemanfaatan biogas itu sudah tersambung ke tujuh rumah warga di sekitar peternakan tersebut.
Selain untuk memasak, limbah tersebut juga bisa digunakan sebagai pupuk kandang di sektor pertanian.
Dengan adanya energi alternatif yang bersumber dari pemanfaatan kotoran sapi ini dapat meningkatkan kesejahteraan warga sekitar dan menerangi lingkungan di kawasan tersebut.
Pekerja mengatur konverter biogas yang mengubah kotoran sapi menjadi gas untuk kebutuhan tumah tangga di kawasan Pancoran, Jakarta, Selasa (12/12/2023).
Pekerja mengatur konverter biogas yang mengubah kotoran sapi menjadi gas untuk kebutuhan tumah tangga di kawasan Pancoran, Jakarta, Selasa (12/12/2023).
Pekerja memberi pakan pada seekor sapi yang dipelihara di sebuah peternakan yang dilengkapi fasilitas konverter biogas yang mengubah kotoran sapi menjadi gas di kawasan Pancoran, Jakarta.