Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning, Bikin Empuk Rasanya Gurih dan Lezat Banget

Sabtu, 17 Desember 2022 16:00 Reporter : Billy Adytya
Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning, Bikin Empuk Rasanya Gurih dan Lezat Banget Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning, Bikin Empuk Rasanya Gurih dan Lezat Banget. Instagram/©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Bumbu kikil sapi terbuat dari ragam rempah-rempah yang menciptakan rasa gurih. Kikil sendiri sebenarnya merupakan bahan makanan yang diambil dari bagian kaki sapi.

Teksturnya kenyal namun menjadi favorit banyak orang sehingga kerap disajikan dalam ragam variasi hidangan, mulai dari tumisan hingga menu bakar yang menggugah selera. Sebelum diolah, kikil harus direbus terlebih dahulu agar tidak alot dan kenyal sempurna.

Ketika merebusnya, Anda bisa menambahkan berbagai bahan seperti jeruk nipis guna menghilangkan aroma amis. Kikil bisa disulap menjadi ragam kreasi makanan rumahan, salah satunya dengan bumbu kuning kaya rempah.

Dirangkum dari beragam sumber, Jumat (16/12) berikut adalah resep bumbu kikil sapi kuning yang bisa dijadikan referensi memasak.

2 dari 7 halaman

Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning

Bahan:

- 1/4 kg kikil, rebus sebentar lalu potong
- 2 lembar daun jeruk
- 1/2 sdm gula merah sisir
- Cabai rawit, sesuai selera
- 1 cabai merah besar, iris besar

Bumbu halus:

- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 3 cm kunyit
- 1 cm jahe
- 1/2 sdt ketumbar
- Gula, garam, dan merica

resep bumbu kikil sapi kuning bikin empuk rasanya gurih dan lezat banget
Instagram/©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Tumis bumbu halus sampai matang.
2. Masukkan daun jeruk, cabai rawit, dan cabai merah, aduk.
3. Tambahkan gula merah.
4. Masukkan kikil, masak sampai bumbu meresap.
5. Koreksi rasa.

3 dari 7 halaman

Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning Sate

Bahan:

- 350-500 gr kikil
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1/2 kelapa parut ambil santannya
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Minyak untuk menggoreng
- Tusuk sate

Bumbu halus:

- 2 buah cabai merah keriting
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 cm kencur
- 2 cm kunyit, dibakar
- 1/2 sdt terasi, dibakar

resep bumbu kikil sapi kuning bikin empuk rasanya gurih dan lezat banget
Instagram/©2022 Merdeka.com

Cara mambuat:

1. Rebus kikil bersama dengan jahe yang sudah dimemarkan, rebus hingga matang.
2. Panaskan minyak, tumis semua bumbu yang sudah dihaluskan hingga wangi kemudian masukkan daun salam dan lengkuas, aduk hingga rata.
3. Masukkan kikil, aduk hingga rata kemudian tambahkan santan, gula pasir, dan garam, aduk rata hingga matang.
4. Setelah dingin, tusuk kikil pada tusuk sate, kemudian bakar hingga matang berwarna kecokelatan.
5. Sajikan sate kikil bersama dengan sisa bumbu yang sudah dimasak tadi.

4 dari 7 halaman

Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning Simpel

Bahan:

- 750 gr kikil
- 5 lembar daun jeruk sobek
- 1 ruas jempol jahe geprek
- 2 batang serai geprek
- 1 sdt kunyit bubuk
- Garam, lada, gula pasir, dan kaldu bubuk
- 400-500 ml air
- 7 biji cabai rawit merah
- Minyak goreng untuk menumis

Bumbu halus:

- 6 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 5 butir kemiri
- Cabai rawit hijau sesuai selera

resep bumbu kikil sapi kuning bikin empuk rasanya gurih dan lezat banget
Instagram/©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Rebus kikil sekitar 15 menit, buang air dan potong, sisihkan.
2. Siapkan wajan, tumis minyak goreng dengan bumbu halus, tumis sampai aroma harum keluar, masukkan daun jeruk, jahe, serai, dan kunyit bubuk, aduk rata sampai keluar aromanya.
3. Masukkan air, kikil, cabai rawit, garam, lada, gula pasir, dan kaldu bubuk, masak sampai air mulai tingal sedikit dan kikil sudah empuk, siap disajikan.

5 dari 7 halaman

Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning ala Sunda

Bahan:

- 500 gr kikil tebal
- 3 buah cabai kriting hijau
- 3 buah cabai keriting merah
- 1 batang daun bawang
- 4 lembar daun salam
- 1 batang serai
- 3/4 gelas air matang
- Minyak untuk menumis
- Garam, gula, kaldu bubuk, merica sesuai selera

resep bumbu kikil sapi kuning bikin empuk rasanya gurih dan lezat banget
Instagram/©2022 Merdeka.com

Bumbu halus:

- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 2 butir kemiri sangrai atau goreng

Cara membuat:

1. Cuci dan rebus kikil dan 2 lembar daun salam, beri garam sampai empuk. Sisihkan.
2. Haluskan bumbu, tumis sampai matang, tambahkan daun salam, serai, cabai, dan daun bawang.
3. Masukkan kikil, aduk sebentar lalu tambahkan air dan bumbu serbuk (garam, gula, kaldu bubuk, dan merica).
4. Biarkan hingga bumbu mengental dan meresap. Tes rasa.

6 dari 7 halaman

Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning Kentang

Bahan 1:

- 400 gr kikil potong, rebus ditambahkan garam, 2 lembar daun jeruk, dan 3 lembar daun salam, sisihkan
- 3 buah kentang kupas, potong, rendam dalam larutan garam, cuci bersih, goreng setengah matang, sisihkan
- 2 batang daun kari
- 5 cabai rawit
- 4 cabai hijau, potong-potong

resep bumbu kikil sapi kuning bikin empuk rasanya gurih dan lezat banget
Instagram/©2022 Merdeka.com

Bahan 2 (bumbu halus):

- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 butir kemiri yang sudah disangrai

Bahan 3:

- 6 sdm minyak goreng
- 50 ml air
- 500 ml santan encer
- 1 sachet bubuk kari instan
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
- 250 ml santan kental

Cara membuat:

1. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan kemiri bersama dengan air untuk mempermudah proses blender.
2. Tumis bumbu halus bahan 2 dengan minyak goreng hingga aromanya harum dan matang. Selama menumis harus sering diaduk-aduk supaya bumbu tidak mudah hangus.
3. Setelah bumbu masak, masukkan santan encer, bubuk kari instan, aduk perlahan hingga larut dan mengembang.
4. Setelah mendidih, masukkan garam dan gula.
5. Kecilkan api, dan masukkan kikil, kentang, dan daun kari. Masak perlahan hingga matang dan bumbu terserap.
6. Setelah kuah mendidih, masukkan santan kental, cabai hijai, dan cabai rawit, aduk-aduk hingga mendidih lagi, matikan api.
7. Angkat dan tuangkan ke dalam mangkuk. Siap dihidangkan.

7 dari 7 halaman

Resep Bumbu Kikil Sapi Kuning Goreng

Bahan:

- Kikil sapi lokal
- Garam
- Kunir
- Bawang putih
- Ketumbar

resep bumbu kikil sapi kuning bikin empuk rasanya gurih dan lezat banget
Instagram/©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Potong kikil sesuai ukuran yang diinginkan, cuci bersih lalu rebus sebentar.
2. Haluskan semua bumbu.
3. Baluri kikil dengan bumbu halus (tambahkan air sedikit), rendam 1 jam hingga bumbu meresap.
4. Masukkan kikil berbumbu ke wajan, diberi air sedikit lalu goreng hingga air menyusut.
5. Jika air sudah susut, beri minyak goreng secukupnya.

[bil]
Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini