Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Resep Ikan Kakap Pedas, Begini Cara Mengolahnya yang Perlu Diketahui agar Nikmat

6 Resep Ikan Kakap Pedas, Begini Cara Mengolahnya yang Perlu Diketahui agar Nikmat 6 Resep Ikan Kakap Pedas, Begini Cara Mengolahnya yang Perlu Diketahui agar Nikmat. Instagram©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Resep ikan kakap pedas menjadi salah satu menu yang kerap dihidangkan di berbagai restoran yang ada di Indonesia. Tekstur dagingnya yang lembut dan rasanya yang begitu gurih membuat banyak orang menjadikannya santapan favorit.

Walaupun memang sudah dikenal mempunyai cita rasa yang nikmat, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk memaksimalkan keistimewaan dari ikan kakap. Ya salah satunya adalah diolah dengan menggunakan bumbu rempag yang sedap dan pedas.

Ikan kakap bisa Anda olah menjadi sambal, asam pedas, tumis cabai hijau, hingga lada hitam dan masih banyak lainnya. Bahkan resep ikan kakap pedas ini bisa Anda jadikan menu makanan harianmu.

Dirangkum dari beragam sumber, berikut adalah resep ikan kakap pedas lengkap dengan cara mengolahnya agar semakin nikmat.

Resep Ikan Kakap Pedas cabai hijau

Bahan:

- 250 gr ikan kakap

Bumbu marinasi ikan(1 jam):

- 2 siung bawang putih- 1 ruas jari kunyit- 1 sdt ketumbar- Garam dan lada

Bahan tumisan:

- 2 cabai hijau besar, iris- 2 cabai hijau keriting, iris- 1 cabai rawit- 2 siung bawang putih cincang- 1 siung bawang merah cincang- 1/4 bawang bombay iris memanjang- 1 batang bawang daun- Gula, lada, garam, kaldu bubuk

6 resep ikan kakap pedas begini cara mengolahnya yang perlu diketahui agar nikmat

Instagram©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Goreng ikan yang sudah dimarinasi.2. Tumis bahan tumisan kecuali bawang daun. Tumis ikan. Masukkan bawang daun. Koreksi rasa.

Resep Ikan Kakap Pedas Sambal

Bahan:

- 1 kg ikan kakap, goreng sampai matang (jangan terlalu kering)- 2 lembar daun salam- 1 buah tomat iris halus- 2 sdm saus sambal- 1,5 sdm gula- 50 ml air- Garam secukupnya

Bumbu ulek:

- 15 cabai keriting merah- 5 cabai rawit merah- 2 cabai merah besar (buang biji)- 3 siung bawang merah (yang besar)- 4 siung bawang putih

6 resep ikan kakap pedas begini cara mengolahnya yang perlu diketahui agar nikmat

Instagram©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Masukkan minyak ke kuali lalu masukkan bumbu ulek, daun salam, aduk-aduk kira-kira 2 menit, baru masukkan tomat.2. Lalu beri garam dan saus sambal, aduk-aduk, kecilkan api. Lalu dimasak agak lama biar bau mentah hilang.3. Setelah 5 menitan lebih, masukkan gula, aduk-aduk sampai warnanya cantik. Lalu masukkan air. Begitu mendidih, masukkan ikan yang sudah digoreng lalu kecilkan api, masak sampai airnya susut dan meresap ke ikan.

Resep Ikan Kakap Pedas asam pedas

Bahan:

- 1 kepala kakap besar- 4 lembar daun salam- 5 lembar daun jeruk- 5 buah cabai rawit merah- 1 buah serai digeprek- 1 jempol asam Jawa- 2 buah jeruk nipis (jeruk kunci atau sonkit)- 1,5 gula pasir- 1 sdt garam- 700 ml air (boleh lebih sedikit)

Bumbu yang dihaluskan:

- 10 buah cabai merah keriting- 10 buah cabai rawit merah- 5 butir bawang merah- 3 butir bawang putih- 2 cm kunyit- 1 sdt terasi bakar

6 resep ikan kakap pedas begini cara mengolahnya yang perlu diketahui agar nikmat

Instagram©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Lumuri kepala ikan dengan air jeruk nipis.2. Tumis bumbu halus dengan minyak sayur sampai harum.3. masukkan daun salam, daun jeruk, serai dan asam Jawa.4. masukkan ikan dan biarkan sebentar.5. Tuang air ke dalam wajan dan aduk sebentar.6. Masak ikan sampai matang kemudian tambahkan, cabai rawit merah, gula, dan garam dan masak sebentar saja. Matikan api dan sajikan.

Resep Ikan Kakap Pedas Acar santan

Bahan:

- 2 ekor ikan kakap, potong jadi 8 bagian

Perendam:

- 2 sdt garam- 2 sdt gula pasir- 2 siung bawang putih dihaluskan- 2 sdt ketumbar bubuk

Bahan kuah ikan:

- 4 buah mentimun, buang bijinya, iris korek api- 2 batang wortel, iris korek api- 3 cm lengkuas, memarkan- 3 lembar daun salam- 5 lembar daun jeruk, sobek kasar- 20 buah cabai rawit merah utuh- 10 buah tomat hijau, iris bulat- 2 buah tomat merah, iris jadi 4- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya- 500 ml air- 200 ml santan- Gula secukupnya- Garam secukupnya- Minyak goreng untuk menumis

Bumbu acar dihaluskan :

- 10 buah cabai merah keriting- 10 buah cabai rawit merah- 10 buah cabai merah besar- 10 butir bawang merah- 3 siung bawang putih- 10 butir kemiri- 2 cm jahe- 5 cm kunyit- 2 batang serai, memarkan

6 resep ikan kakap pedas begini cara mengolahnya yang perlu diketahui agar nikmat

Instagram©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Lumuri ikan kakap dengan bahan perendam selama 15 menit.2. Panaskan minyak goreng banyak dengan api sedang. Goreng ikan kakap hingga setengah matang. Angkat. Tiriskan.3. Masukkan wortel dan mentimun ke mangkuk, tambahkan 1 sdt garam, remas dan aduk hingga rata. Diamkan selama 15 menit supaya wortel dan mentimun lemas. Cuci bersih. Tiriskan.4. Panaskan 2 sdm minyak di wajan, tumis bumbu halus, lengkuas, daun salam, daun jeruk, tomat merah, tomat hijau hingga harum dan bumbu matang.5. Tuang air dan santan. Timbang-timbang supaya santan tidak pecah.6. Tambahkan air jeruk nipis, gula, garam. Aduk hingga rata.7. Masukkan ikan kakap yang sudah digoreng, wortel, mentimun dan cabai rawit utuh. Aduk hingga rata dan bumbu meresap. Angkat. Sajikan panas bersama dengan nasi putih.

Resep Ikan Kakap Pedas panggang pedas manis

Bahan:

- 1 ekor fillet ikan kakap (bersihkan, potong-potong, dan lumuri jeruk nipis)- 3 sdm kecap manis- 2 sdm saus sambal- Garam- Merica- 1 sdm minyak

Bahan saus kecap:

- 3 sdm kecap manis- 3 bawang merah, iris tipis- 1 cabai rawit, iris tipis- 1 sdm air jeruk nipis

6 resep ikan kakap pedas begini cara mengolahnya yang perlu diketahui agar nikmat

Instagram©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Lumuri fillet kakap dengan kecap manis, saus sambal, garam, merica dan minyak goreng. Diamkan sebentar.2. Panggang ikan di atas wajan teflon api sedang hingga matang, sambil olesi minyak dan sisa kecap.3. Angkat, letakkan di piring.4. Kemudian siram dengan campuran saus kecap, sajikan.

Resep Ikan Kakap Pedas goreng sambal matah

Bahan:

- 1 ekor ikan kakap merah (sekitar 400 gr)- 1/2 buah jeruk nipis, ambil air- Garam

Bahan sambal matah:

- 5 siung bawang putih, iris halus- 10 siung bawang merah, iris halus- 2 batang serai, iris halus- 8 lembar daun jeruk, iris halus- 15 buah cabai rawit- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya- Garam, gula, kaldu jamur

6 resep ikan kakap pedas begini cara mengolahnya yang perlu diketahui agar nikmat

Instagram©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Kerat-kerat badan ikan kakap, beri jeruk nipis, garam. Balur rata ke badan ikan dan diamkan selama 30 menit.2. Panaskan minyak dalam wajan. Goreng ikan kakap sampai matang dan kecokelatan.3. Sambal matah: Campur bawang putih, bawang merah, serai, daun jeruk. Beri garam, gula, kaldu jamur. Siramkan dengan minyak panas, aduk rata. Terakhir beri perasan air jeruk nipis, aduk rata kembali.4. Siramkan sambal matah di atas ikan kakap.

(mdk/bil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Menghangatkan Ayam Goreng Krispi, Cukup Gunakan Es Batu

Cara Menghangatkan Ayam Goreng Krispi, Cukup Gunakan Es Batu

Ternyata es batu bisa digunakan untuk menghangatkan ayam goreng krispi lho. Yuk ikuti langkah-langkahnya.

Baca Selengkapnya
Resep Ikan Kuah Kuning Gurih, Cocok untuk Menu Harian

Resep Ikan Kuah Kuning Gurih, Cocok untuk Menu Harian

Ikan kuah kuning memiliki cita rasa gurih dan aroma sedap.

Baca Selengkapnya
6 Resep Olahan Kentang Jadi Sayur Berkuah yang Lezat, Cocok Sebagai Menu Makan Keluarga

6 Resep Olahan Kentang Jadi Sayur Berkuah yang Lezat, Cocok Sebagai Menu Makan Keluarga

Berikut resep olahan kentang menjadi sayur berkuah yang lezat dan cocok sebagai menu makan keluarga.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Resep Kaki Naga Berbagai Bahan, Camilan Gurih nan Lezat

Resep Kaki Naga Berbagai Bahan, Camilan Gurih nan Lezat

Kaki naga adalah camilan berbahan daging yang gurih nan lembut.

Baca Selengkapnya
10 Resep Ikan Bakar Rumahan Spesial, Mulai Ikan Bakar Kecap, Madu, sampai Jimbaran

10 Resep Ikan Bakar Rumahan Spesial, Mulai Ikan Bakar Kecap, Madu, sampai Jimbaran

Mau bikin pesta BBQ bersama keluarga, teman, atau rekan di kantor saat outing? Coba beberapa resep ikan bakar berikut!

Baca Selengkapnya
6 Resep Olahan Kerang Kepah Spesial dan Mudah, Lezatnya Bikin Ketagihan

6 Resep Olahan Kerang Kepah Spesial dan Mudah, Lezatnya Bikin Ketagihan

Jadikan makan siang bersama keluarga lebih spesial dengan sajian kerang kepah.

Baca Selengkapnya
Resep Pentol Ayam yang Lezat dan Bikin Ketagihan, Mudah Dibuat di Rumah

Resep Pentol Ayam yang Lezat dan Bikin Ketagihan, Mudah Dibuat di Rumah

Merdeka.com merangkum tentang resep pentol ayam yang lezat dan bikin ketagihan serta mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
8 Resep Kue Ketan Sederhana, Enak dan Mudah Dipraktikkan

8 Resep Kue Ketan Sederhana, Enak dan Mudah Dipraktikkan

Kue ketan adalah salah satu makanan tradisional yang memiliki tempat istimewa dalam ragam kuliner nusantara.

Baca Selengkapnya
Ikan Buntal yang Beracun Bisa Dikonsumsi Jadi Makanan Enak, Begini Cara Masaknya

Ikan Buntal yang Beracun Bisa Dikonsumsi Jadi Makanan Enak, Begini Cara Masaknya

Meski beracun, ikan buntal rupanya bisa dikonsumsi asal diolah dengan benar.

Baca Selengkapnya