KIB Belum Tentukan Capres-Cawapers, PPP: Bukan Jalan Buntu Tapi Banyak Tokoh Merapat

Kamis, 23 Maret 2023 10:02 Reporter : Alma Fikhasari
KIB Belum Tentukan Capres-Cawapers, PPP: Bukan Jalan Buntu Tapi Banyak Tokoh Merapat Petinggi Koalisi Indonesia Bersatu jalan bersama ke KPU. ©2022 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menegaskan bahwa koalisi yang dibangun dengan Partai Golkar dan PAN yakni Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) tidak menemukan jalan buntu. Hal itu, menanggapi terkait KIB yang belum menentukan sosok capres dan cawapres.

Ketua DPP Partai Persatuan pembangunan (PPP) Achmad Baidowi atau Awiek mengatakan, pihaknya enggan terburu-buru untuk menentukan capres-cawapres. Namun, KIB terus memonitoring tokoh-tokoh yang potensial untuk diusung pada Pilpres 2024.

"KIB bukan menemukan jalan buntu, justru KIB berjalannya banyak karena banyak tokoh yang merapat ke kami yang terus kami monitor perkembangan elektabilitasnya," kata Awiek, kepada wartawan, Kamis (23/3).

Lebih lanjut dia menjelaskan, tokoh-tokoh yang muncul seperti Sandiaga Uno dan Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono pun terus dibahas dan digodok oleh KIB. Sehingga, pada waktunya nanti akan diumumkan sosok yang tepat untuk diusung oleh KIB.

"Ada nama Pak Sandi oleh DPW-DPW (PPP) yang diusulkan, Ketum kami pun Pak Mardiono juga diusulkan sebagai calon wakil presiden untuk maju di pilpres mendatang, tentu semuanya akan dirembug bersama dengan KIB, tidak bisa kami putuskan sendiri-sendiri," ujar Awiek.

2 dari 2 halaman

Dia pun menyebut, dalam waktu dekat KIB akan bertemu dan membahas terkait sosok capres-cawapres yang akan diusung.

"Dalam waktu dekat KIB akan bertemu mungkin nanti momentumnya setelah lebaran halal bihalal karena hari ini bulan puasa biasanya masing-masing partai memiliki kesibukan masing-masing," imbuhnya.

Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com

Baca juga:
PPP Akui Dekat dengan PDI Perjuangan
PPP Ajak Gerindra Gabung KIB: Prabowo Makin Kuat jadi Capres
Indo Barometer Prediksi 3 Poros Koalisi Pilpres 2024, PDIP Potensial Gabung KIB
Didekati PDIP untuk Koalisi, Golkar: Kita Tidak Bisa Pisah dengan KIB
Golkar Pastikan Belum Ada Partai yang Keluar dari KIB
Golkar: Kita Ingin Kader Internal yang Jadi Capres-Cawapres KIB


Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini