Merdeka.com - Dua pria yang melakukan pengeroyokan kepada pelajar ditangkap kepolisian Polsek Kuta, Bali. Mereka berinisial RNR (26) dan BA (16). Korban berinisial IND (17) dipukuli saat mengunjungi pacarnya di tempat Indekosnya.
"Iya, telah diamankan dua orang laki-laki yang diduga sebagai pelaku pengeroyokan," kata Kapolsek Kuta, Kompol I Nyoman Gatra, Minggu (8/8).
Peristiwa tersebut, terjadi di Jalan Wanasegara, Gang Sandat, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali, pada Sabtu (7/8) sekitar pukul 02:30 Wita. Menurut keterangan dari pelapor atau bapak korban, saat itu ND sekitar pukul 04.00 Wita, datang ke tempat indekos pacarnya.
Kemudian, setelah sampai di depan pintu indekos, korban mengetuk pintu kamar pacarnya beberapa kali. Namun tidak ada respons. Tetapi, korban mendengar suara dari dalam kamar.
"Saat pintu belakang kamar indekos pacarnya berhasil dibuka, korban kaget karena ada seorang laki-laki di dalam kamar pacarnya," ujarnya.
Selanjutnya, korban mengajak pacarnya berinisial NLA dan laki-laki yang ada di lokasi untuk dimintai kejelasan hubungan mereka. Namun, secara tiba-tiba ada dua pelaku datang dan memukul wajah korban berulang kali.
Setelah dipukul, korban berusaha menyelamatkan diri. Namun saat berada di jalan datang salah satu pelaku mengejar korban dengan mengendarai Honda Beat milik korban. Korban tertabrak oleh motor yang dibawa oleh salah satu pelaku yang mengakibatkan ujung jempol kaki kirinya luka.
Akibat dipukul oleh para pelaku, saat ini korban masih dalam keadaan sakit di sekujur badannya, hidungnya mengeluarkan darah, luka lebam dan sakit di dadanya.
"Korban juga kehilangan satu handphone merek Oppo. Karena korban masih dalam keadaan sakit, selanjutnya kejadian tersebut dilaporkan oleh bapaknya ke Polsek Kuta," jelas Gatra.
Akibat peristiwa itu, polisi langsung melakukan penyelidikan dan akhirnya dua pelaku tersebut ditangkap dua tempat berbeda di kawasan Kuta dan di wilayah Denpasar, Bali, tak lama setelah kejadian.
Dari hasil interogasi, para pelaku mengakui perbuatannya dan pelaku berinisial RNR mengaku memukul beberapa kali ke arah muka korban. Sebelum memukul korban, pelaku sempat mencekek leher korban. Sementara, pelaku BA mengaku memukul ke arah muka korban 3 kali sampai keluar darah.
"Dan juga mengaku mengejar korban dengan membawa motor korban bermaksud mengembalikan motor milik korban namun tidak sengaja pelaku menabrak korban," tutupnya.
Baca juga:
Rumah dan Kios Dibakar Usai Paskhas Diserang OTK di Dogiyai Papua, 1 Warga Meninggal
Penyok, Penganiaya Polisi di TB Simatupang Residivis Kasus Pengeroyokan
Tegur Warga Pesta Miras di Bandara Moanemani, 2 Paskhas Dianiaya hingga 1 Kritis
Buru Pelaku Pengeroyokan, Polisi Kembali Amankan Empat Orang di Jalan TB Simatupang
Remaja yang Diamankan Hendak Balap Liar Ngaku Kenal dengan DPO Pengeroyokan Polisi
Polisi Dikeroyok Saat Bubarkan Balap Liar Sempat Lepaskan Tembakan Peringatan
Gunakan Barcode Khusus, Ini Penampakan Undangan Pernikahan Adik Jokowi dan Ketua MK
Sekitar 18 Menit yang laluTak Terima Ditegur dengan Kata-Kata Kasar, 2 Kelompok Pemuda Aniaya Warga
Sekitar 51 Menit yang laluCara Kemenkes Lacak dan Deteksi Hepatitis Akut di Indonesia
Sekitar 1 Jam yang laluKemendagri Sarankan Orangtua Beri Nama Anak Dua Suku Kata, Ini Manfaatnya
Sekitar 1 Jam yang lalu5 Hari ke Prancis, Gibran Promosikan UMKM di Paris
Sekitar 5 Jam yang laluBandar Sabu 75 Kg di Makassar Divonis Hukuman Mati
Sekitar 6 Jam yang laluKesal Ajakan Pulkam Ditolak, Suami Tusuk Kuping dan Perut Istri
Sekitar 6 Jam yang laluBNN Ringkus Dua Hakim PN Rangkasbitung
Sekitar 7 Jam yang laluViral Pernikahan Anak SMP di Wajo Sulsel, Alasan Hindari Zina dan Orangtua Merestui
Sekitar 7 Jam yang laluPastikan Insfrastruktur World Surf League, Bupati Ipuk & Forpimda Tinjau G-Land
Sekitar 8 Jam yang laluGara-Gara Korban Menjerit, Pemuda Ini Ketahuan Ayah Sang Pacar Hendak Perkosa Anaknya
Sekitar 8 Jam yang laluRatusan Warga Terdampak Banjir Rob di Pesisir Semarang Dievakuasi
Sekitar 8 Jam yang laluJokowi Utus Luhut Bereskan Masalah Minyak Goreng
Sekitar 7 Jam yang laluPedagang Warteg Belum Temukan Minyak Goreng Curah Harga Rp14.000 per Liter
Sekitar 17 Jam yang laluLarangan Sudah Dicabut, Pengusaha Akui Masih Sulit Ekspor CPO dan Minyak Goreng
Sekitar 1 Hari yang laluMinyak Goreng Curah di Cirebon Melimpah, Harga per Liter Rp14.500
Sekitar 2 Hari yang laluJokowi Soal Harga BBM: Subsidi APBN Gede Sekali, Tahan Sampai Kapan?
Sekitar 2 Hari yang laluDemo di Patung Kuda, Buruh dan Mahasiswa Bawa Empat Tuntutan Ini
Sekitar 2 Hari yang laluAlternatif Cara Tahan Kenaikan Harga Pertalite dkk Tanpa Tambah Utang
Sekitar 2 Hari yang laluLangkah Pemerintah Batalkan Rencana Kenaikan Harga BBM Hingga Tarif Listrik Tepat
Sekitar 2 Hari yang laluAda Perang Rusia-Ukraina, Airlangga Harap Ekonomi RI Tetap Terjaga
Sekitar 10 Jam yang laluSri Mulyani: Ekonomi RI di Kuartal I Cukup Baik Dibanding Negara Lain
Sekitar 12 Jam yang laluKondisi Hancur Universitas di Bakhmut Diserang Roket Rusia
Sekitar 13 Jam yang laluKasus Covid-19 Tidak Naik, Wamenkes Sebut 99,6% Masyarakat Sudah Punya Antibodi
Sekitar 9 Jam yang laluWamenkes: Covid-19 di Indonesia Ada di Fase Terkendali
Sekitar 13 Jam yang laluKorea Utara Abaikan Tawaran Bantuan dan Vaksin Covid dari AS
Sekitar 16 Jam yang laluPerkembangan Transportasi dan Infrastruktur Dukung Suksesnya Mudik 2022
Sekitar 15 Jam yang laluMenhub Budi: Pembayaran Santunan Kecelakaan Turun 50 Persen saat Mudik 2022
Sekitar 17 Jam yang laluPer 10 Mei, KAI Tolak Berangkatkan 707 Penumpang Terkait Covid-19
Sekitar 1 Minggu yang laluFrekuensi Belanja Masyarakat Meningkat Tajam di Ramadan 2022
Sekitar 2 Minggu yang laluAdvertisement
Advertisement
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami