Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pendaki Gunung Slamet yang tersambar petir berhasil dievakuasi

Pendaki Gunung Slamet yang tersambar petir berhasil dievakuasi Pendaki Gunung Slamet tersambar petir. ©dok sar

Merdeka.com - Satu pendaki yang tersambar petir saat melakukan pendakian di Gunung Slamet melalui jalur Dusun Bambangan, Desa Kutabawa, Kecamatan Karangreja, Purbalingga, Jawa Tengah, berhasil dievakuasi, Jumat (30/12) sore.

Pendaki yang berhasil dievakuasi pertama kali bernama P (16). Korban dievakuasi tim SAR yang dikirim dari pos pendakian. Kepala bidang Pariwisata Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Olahraga (Dinbudparpora) Purbalingga, Prayitno mengemukakan tiga pendaki dari Tegal yang tersambar petir, berhasil dievakuasi dan langsung dibawa ke Puskesmas Karangreja.

"Satu orang pendaki yang alami luka bakar parah sudah berhasil dievakuasi di pos pendakian Bambangan. Dua pendaki lainnya, saat ini sedang dalam proses evakuasi dan diperkirakan masih berada di pos lima pendakian," katanya, Jumat (30/12) malam.

Prayitno mengemukakan, tiga pendaki tersebut tersambar petir saat beristirahat menanti hujan reda di pos tujuh pendakian. Ketiga pendaki, yakni N (17), P (16) dan I (17) mengalami luka bakar akibat kejadian tersebut. Dikemukakan Prayitno, dua pendaki di antaranya alami luka bakar dan satu alami luka dalam saat peristiwa tersebut.

Ia menjelaskan, cuaca di puncak Gunung Slamet dalam beberapa waktu terakhir kerap diguyur hujan dan sesekali terdengar kilatan petir. Dia mengatakan, petugas di Pos Bambangan sudah mengingatkan agar pendaki berhati-hati, karena jalan licin akibat hujan yang turun terus menerus.

"Begitu juga dengan kemungkinan hujan disertai petir, namun rupanya nahas menimpa tiga orang dalam satu rombongan asal Tegal ini yang terkena petir," katanya.

Sebelumnya, petugas pos pendakian jalur Bambangan, Slamet Ardianzah mengemukakan, pihaknya mengirimkan tim untuk mengevakuasi tiga pendaki yang tersambar petir tersebut. Diakui Slamet, ketiganya mendaki dari jalur pendakian Bambangan.

"Kami sudah langsung mengirimkan tim untuk mengevakuasi setelah mendengar ada kabar tersebut," jelasnya.

Dari catatan yang ada di Pos Bambangan, setidaknya sudah ada sekitar 216 pendaki yang melakukan pendakian ke puncak Gunung Slamet hingga Jumat (30/12). Pendaki yang kebanyakan berasal dari Jakarta, Yogyakarta, Jawa Barat, dan sebagian lagi dari Jawa Tengah melakukan pendakian untuk merayakan malam pergantian tahun di puncak gunung yang berketinggian 3.428 meter di atas permukaan laut.

(mdk/cob)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Pendaki yang Hilang di Gunung Sanghyang Bali Ditemukan Selamat

4 Pendaki yang Hilang di Gunung Sanghyang Bali Ditemukan Selamat

Empat pendaki yang sempat dikabarkan tersesat di Gunung Sanghyang, Kabupaten Tabanan, Bali, akhirnya ditemukan dalam keadaan selamat.

Baca Selengkapnya
13 Pendaki Gunung Pangrango yang Hilang Ditemukan, Begini Kondisinya

13 Pendaki Gunung Pangrango yang Hilang Ditemukan, Begini Kondisinya

13 pendaki tersebut terpisah menjadi dua kelompok. Masing-masing 10 orang dan 3 orang.

Baca Selengkapnya
Skenario Evakuasi Korban Terjepit usai Kereta Turangga Tabrakan dengan KA Lokal Bandung

Skenario Evakuasi Korban Terjepit usai Kereta Turangga Tabrakan dengan KA Lokal Bandung

Polisi menjelaskan skenario evakuasi korban tewas yang terjepit kereta api Turangga usai tabrakan dengan kereta api lokal Bandung.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Nahas, Pendaki Gunung Cikuray Meninggal Tersambar Petir saat Berteduh

Nahas, Pendaki Gunung Cikuray Meninggal Tersambar Petir saat Berteduh

Anas menjelaskan bahwa saat itu korban diketahui melakukan pendakian bersama beberapa orang rekannya

Baca Selengkapnya
Segini Santunan dari Pemerintah untuk Korban Meninggal Kecelakaan KA di Cicalengka

Segini Santunan dari Pemerintah untuk Korban Meninggal Kecelakaan KA di Cicalengka

Besaran dana santunan ini diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan RI No.15 Tahun 2017.

Baca Selengkapnya
Pendaki Tersesat di Gunung Pangrango Berburu Barang Mustika

Pendaki Tersesat di Gunung Pangrango Berburu Barang Mustika

Belasan pendaki tersebut merupakan jemaah Majelis Buni Kasih.

Baca Selengkapnya
⁠Di Gunung Keramat Tempat para Dewa ini Brimob Polri Mendapat Baret Biru, Zaman Kerajaan Tempat Mencari Kesaktian

⁠Di Gunung Keramat Tempat para Dewa ini Brimob Polri Mendapat Baret Biru, Zaman Kerajaan Tempat Mencari Kesaktian

Di puncak gunung ini, ratusan anggota Brimob melalui berbagai tempaan dan upacara untuk mendapatkan baret biru.

Baca Selengkapnya
Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Bertambah, Total 25 Meninggal dan 4 Dalam Pencarian

Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Bertambah, Total 25 Meninggal dan 4 Dalam Pencarian

Total korban meninggal dunia akibat banjir dan longsor yang terjadi di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) bertambah pada hari ke 9 pencarian.

Baca Selengkapnya
Terlibat Pembunuhan Berencana, Caleg ini Terancam Hukuman Mati

Terlibat Pembunuhan Berencana, Caleg ini Terancam Hukuman Mati

Jasad korban ditemukan terbungkus selimut oleh seorang pesepeda pada Minggu (25/2) lalu.

Baca Selengkapnya