Pasca Ledakan, Paspampres Perketat Pengamanan Lokasi Debat Kedua Capres
Merdeka.com - Pasca terjadinya ledakan keras di area Parkir Timur Senayan, Jakarta Minggu (17/2) malam, penjagaan ketat terus dilakukan oleh sejumlah Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Ledakan tersebut terjadi tidak begitu jauh dari lokasi debat Calon Presiden (Capres) yang digelar di Hotel Sultan, Senayan.
Dari pantauan merdeka.com, sejumlah pengamanan ketat dilakukan di pintu VVIP Grand Ballroom Hotel Sutan. Bahkan sejumlah Paspampres terlihat sedang melakukan pengecekan terhadap mobil-mobil yang berada di area parkir tersebut.
Seperti diketahui, suara ledakan kencang terjadi pada saat debat Calon Presiden (Capres) yang digelar di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2). Ledakan terjadi sekira pukul 20.15 WIB, saat pelaksanaan debat kedua baru saja dimulai.
-
Siapa yang memimpin pengamanan sidang MK? Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyampaikan persiapan pertama yakni rekayasa lalu lintas sekitar Gedung MK di Jalan Merdeka Barat yang bersifat situasional
-
Siapa anggota Paspampres yang terlibat? Dimana dari ketiga tersangka yang ditetapkan hanya ada Praka RM yang merupakan anggota Paspampres.
-
Bagaimana proses pengamanan Capres-Cawapres? 'Kendaraan, lokasi dan seterusnya, itu nanti yang akan melakukan pihak kepolisian. Jadi KPU akan mengkoordinasikan dengan pihak kepolisian, serta berkoordinasi dengan pihak kepolisian,' jelasnya.
-
Kenapa Capres-Cawapres butuh pengamanan? Maka mereka akan mendapatkan pengamanan sesuai dengan Undang-Undang Pemilu nomor 17.
-
Siapa yang bertanggung jawab untuk pengamanan pilkada? Pastikan kesiapan pengamanan guna menjamin terselenggaranya pilkada berjalan aman dan lancar dari awal hingga akhir.
-
Apa yang terjadi saat penggerebekan? Di sana lah penyerangan terhadap anggota polisi terjadi dan diduga dilakukan keluarga GS. Polisi diserang karena tersangkameronta dan berteriak sehingga mengundang perhatian orang-orang di sekelilingnya. 'Itu bukan orang tidak dikenal itu, keluarga tersangka (yang menyerang). Ditangkap di rumah, kemudian dibawa, diborgol teriak-teriak dia. Begitu ceritanya,' kata dia.
Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono mengatakan hasil pemeriksaan sementara, ledakan dekat lokasi debat Capres di Hotel Sultan berasal dari petasan. Sumber ledakan diduga berasal dari area Parkir Timur Senayan.
"Kita mengamankan TKP dengan Jibom (Penjinak Bom). Sementara ledakan petasan," ujar Gatot Eddy kepada wartawan, Minggu (17/2).
Polisi masih memburu pelaku peledakan petasan, yang sempat bikin panik para tamu undangan maupun massa pendukung debat Capres.
Gatot memastikan usai kejadian ledakan, tidak melakukan penambahan personel pengamanan.
"Enggak ada masalah, pasukan sudah kita siapkan. Tadi sudah apel dengan Pangdam. Sudah empat lapis," tuturnya.
Sumber ledakan diduga berasal dari area Parkir Timur Senayan. Rendi, saksi mata mengaku mendengar sumber ledakan dari dalam kardus.
"Enggak jauh dari posko perbatasan pas pertigaan ini, saya lewat tiba-tiba meledak. Ada dus di dalam plastik warna putih," tutur Rendi kepada wartawan di lokasi.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Personel yang terdiri dari 166 anggota Satgaspus, 298 Satgasres, termasuk unsur TNI hingga personel Pemprov DKI turut membantu pengamanan.
Baca SelengkapnyaSusatyo menerangkan, pada operasi mantapbrata untuk pengamanan Capres-Cawapres akan dikerahkan oleh personel ring satu alias personel Mabes Polri.
Baca SelengkapnyaSelain itu, jalan-jalan di sekitar KPU akan dilakukan sterilisasi atau rekayasa jalan sehingga arus lalu lintas di lokasi acara diharapkan lancar.
Baca SelengkapnyaSebanyak 167 personel akan dilibatkan dalam pengamanan debat yang akan digelar di Hotel Labersa.
Baca SelengkapnyaSebanyak 2.120 personel gabungan akan mengamankan pelaksanaan debat perdana capres di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (12/12) .
Baca SelengkapnyaPengamanan debat akan dilakukan secara berlapis, mulai dari pintu masuk hingga ke dalam ruangan debat.
Baca SelengkapnyaMengimbau kepada seluruh masyarakat untuk menghindari ruas jalan di sekitar Gedung KPU
Baca SelengkapnyaKPU mengakui sempat kecolongan lantaran banyak yang masuk ke lokasi debat kedua capres.
Baca SelengkapnyaPetugas akan ditempatkan di beberapa titik untuk mengamankan lokasi debat yang digelar di Gelanggang Bulutangkis
Baca SelengkapnyaDebat capres dan cawapres kali ini diadakan tanpa penonton atau pendukung. Gedung KPU pun dijaga ketat agar tetap steril.
Baca SelengkapnyaDebat diperkirakan akan dihadiri sekitar 310 orang, termasuk partisipan masing-masing pasangan calon yang dibatasi hanya 70 orang.
Baca SelengkapnyaDebat calon wakil presiden ini digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan.
Baca Selengkapnya