Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mahasiswa Ubaya buat komik digital legenda suku Tengger Bromo

Mahasiswa Ubaya buat komik digital legenda suku Tengger Bromo Upacara Kasada Suku Tengger. ©AFP PHOTO/AMAN ROCHMAN

Merdeka.com - Mahasiswa Universitas Surabaya Rudhi Soegiarto menciptakan komik digital atau 'motion comic' berbasis Android tentang legenda Gunung Bromo di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

"Saya tertarik dengan legenda Jaka Seger dan Rara Anteng yang disingkat Tengger (nama suku di kawasan Bromo), karena saya memang berasal dari Probolinggo," katanya di kampus Unbaya, Rabu (25/2).

Mahasiswa Program Studi Multimedia pada Fakultas Teknik di Ubaya itu menjelaskan, dirinya tertarik mengangkat cerita rakyat ke dalam komik digital agar generasi muda tidak hanya menggemari komik asing, seperti Manga.

"Saya sudah uji coba komik digital Legenda Bromo itu kepada 30-an siswa SMA pada dua sekolah di Surabaya, ternyata mereka suka, apalagi ada unsur animasi (gerak), meski tidak banyak," katanya.

Selain itu, dirinya juga memasukkan beberapa tampilan interaktif, seperti untuk melanjutkan cerita atau membaca teks cerita harus disentuh pada simbol tertentu, lalu ada tombol 'Bagian' untuk memilih adegan secara melompat.

"Untuk pengenalan, saya juga menampilkan tombol 'Bantuan' dan 'Kredit'. Tombol 'Bantuan' itu merupakan panduan cara penggunaan aplikasi, sedangkan tombol 'Kredit' untuk profil pembuat cerita," katanya, seperti dilansir Antara.

Dalam pembuatan motion comic yang menghabiskan waktu tiga bulan pengerjaan itu, Rudhi yang kelahiran Probolinggo pada 1991 itu menggunakan program Adobe Flash.

"Dengan menggunakan format .apk memang tidak semua Android dapat mengakses comic motion buatan saya, karena itu syarat Android adalah RAM minimal 1 giga, prosesor 1,6 giga Hz, serta space memory 60 mega," katanya.

Ditanya rencana komersialisasi karya ciptaannya yang berdurasi 10 menit lebih (16 halaman) itu, ia mengaku belum berpikir ke arah sana, namun peluang ke arah sana sangat memungkinkan.

"Yang jelas, saya memang ingin mempublikasikan cerita rakyat melalui teknologi agar masyarakat tidak hanya datang ke Gunung Bromo, tapi tidak tahu apa-apa atau hanya berdasarkan cerita dari mulut ke mulut, buku cerita, dan film pendek," katanya.

Dalam motion comic itu, Rudhi mengangkat kisah lahirnya Roro Anteng sampai bertemu Jaka Seger, lalu keduanya menikah dan karena lama tidak dikaruniai anak, maka mereka berdua berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa untuk dikaruniai anak.

"Dalam doanya, mereka berjanji akan mempersembahkan salah satu keturunannya untuk Gunung Bromo. Anak ke-25 bernama Jaya Kusuma terlahir dengan sangat sempurna dibandingkan dengan saudara lainnya dan mereka harus menepati janji untuk menyerahkan Jaya Kusuma kepada Yang Kuasa," katanya.

Sementara itu, dosen pembimbing Rudhy, yakni Andre ST MSc, berharap mahasiswanya itu melanjutkan cerita rakyat Indonesia lainnya supaya cerita asli Nusantara tidak semakin pudar.

"Untuk sementara bisa dimasukkan ke playstore atau Android market supaya masyarakat bisa menikmati," katanya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Cerita Sunda Lucu Bikin Ngakak, Menghibur dan Mengocok Perut
8 Cerita Sunda Lucu Bikin Ngakak, Menghibur dan Mengocok Perut

Dari lelucon ringan hingga cerita penuh kecerdikan yang hanya bisa ditemukan di tanah Parahyangan, setiap narasi akan menjadi hiburan yang melepas lelah.

Baca Selengkapnya
Bekuk 3 Tersangka, Begini Kronologi Penembakan di Colomadu Karanganyar
Bekuk 3 Tersangka, Begini Kronologi Penembakan di Colomadu Karanganyar

Seorang warga Boyolali, Jawa Tengah, bernama Yudha Bagus Setiawan (32), dilaporkan meninggal dunia diduga akibat ditembak orang tak dikenal.

Baca Selengkapnya
Cerita Lucu Sunda yang Menghibur, Kocak Mengocok Perut
Cerita Lucu Sunda yang Menghibur, Kocak Mengocok Perut

Dikemas dengan bahasa daerah, cerita lucu Sunda menghadirkan tawa dan senyum saat membacanya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Heboh Pria Mandi & Tiduran di Tumpukan Beras, Bulog Buka Suara
Heboh Pria Mandi & Tiduran di Tumpukan Beras, Bulog Buka Suara

Aksi pria bermandi beras itu terjadi di gudang Bulog daerah Surabaya, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Jajanan Legendaris Kerupuk Bangreng Khas Sumedang, Bungkusnya Unik
Mencicipi Jajanan Legendaris Kerupuk Bangreng Khas Sumedang, Bungkusnya Unik

Berbeda dari kerupuk pada umumnya, kerupuk khas Sumedang ini dibungkus dengan cara yang tak biasa.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Petilasan Ki Ageng Mangir, Sosok Legendaris Musuh Bebuyutan Panembahan Senopati
Mengunjungi Petilasan Ki Ageng Mangir, Sosok Legendaris Musuh Bebuyutan Panembahan Senopati

Ki Ageng Wonoboyo merupakan sosok yang disegani pada masanya.

Baca Selengkapnya
Mengenal Gambar Toong, Bioskop Keliling yang Selalu Ditunggu Anak-anak Sunda Tempo Dulu
Mengenal Gambar Toong, Bioskop Keliling yang Selalu Ditunggu Anak-anak Sunda Tempo Dulu

Dulu gambar toong sempat viral di masanya, anak-anak yang ingin menonton diharuskan membayar sebesar Rp5 sampai Rp10 rupiah

Baca Selengkapnya
Pria Ini Dulunya Pengawas Proyek hingga Koki Bergaji Besar, Pilih Pulang Kampung Bikin Terasi Khas Bojonegoro
Pria Ini Dulunya Pengawas Proyek hingga Koki Bergaji Besar, Pilih Pulang Kampung Bikin Terasi Khas Bojonegoro

Ide membuat terasi dilatarbelakangi kegemarannya makan sambal

Baca Selengkapnya
Bocah di Jakarta Utara 'Disunat Jin' Usai Kencing di Kali, Ternyata Ini yang Terjadi
Bocah di Jakarta Utara 'Disunat Jin' Usai Kencing di Kali, Ternyata Ini yang Terjadi

Dilansir dari Liputan6, ocah 6 tahun, AJ disunat jin yang memicu perhatian warga Mereka berbondong-bondong ke rumah AJ, . Simak kronologi selengkapnya!

Baca Selengkapnya