Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KSP: Pengembangan KEK Mandalika Berdayakan Masyarakat Lokal

KSP: Pengembangan KEK Mandalika Berdayakan Masyarakat Lokal Sirkuit Mandalika. ©2021 Merdeka.com/Antara

Merdeka.com - Deputi I Kepala Staf Kepresidenan Febry Calvin Tetelepta mengatakan, pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika tidak hanya pada pembangunan infrastruktur, namun juga memberdayakan masyarakat lokal. Sehingga bisa mendukung perekonomian.

"Keterlibatan masyarakat lokal untuk memberikan multiplier effect yang signifikan dalam perekonomian, dan mendukung Mandalika sebagai destinasi pariwisata," katanya dikutip dalam keterangan pers, Senin(15/11).

Febri menambahkan, KSP juga mendorong keterlibatan masyarakat lokal dengan melakukan renovasi rumah warga untuk dijadikan sebagai homestay, sebagai pilihan akomodasi wisatawan. Selain itu, pembinaan terhadap pelaku UMKM lokal terutama yang terkait kepariwisataan juga terus dilakukan.

"Sejak awal Presiden Jokowi minta agar yang menjadi penerima manfaat terbesar dari pengembangan Mandalika adalah masyarakat," sambungnya.

Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo menetapkan Mandalika sebagai satu dari lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) dan sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN).

Presiden Juga menetapkan Mandalika sebagai tuan rumah dalam berbagai penyelenggaraan event internasional, di antaranya World SuperBike (WSBK) 2021, MotoGP tahun 2022, dan L’Etape Indonesia by Tour de France (2022).

"Sebagai pendukungnya pemerintah sudah membangun beberapa infrastruktur utama seperti jalan bypass Bandara Internasional Lombok (BIL) menuju KEK Mandalika, dan pengembangan bandara meliputi perluasan terminal dan fasilitas kargo," tutur Febri.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Melihat Pesona Embung Bansari, Program Strategis Presiden Jokowi yang Berkembang Jadi Spot Wisata Baru di Lereng Gunung Sindoro
Melihat Pesona Embung Bansari, Program Strategis Presiden Jokowi yang Berkembang Jadi Spot Wisata Baru di Lereng Gunung Sindoro

Pada awalnya, Embung Bansari dibangun untk fasilitas pengairan petani sekitar. Namun tempat itu justru berkembang menjadi kawasan wisata.

Baca Selengkapnya
Proyek Strategis Nasional Tak Selesai di Tahun 2024, Menko Airlangga: Akan Tetap Dilanjutkan
Proyek Strategis Nasional Tak Selesai di Tahun 2024, Menko Airlangga: Akan Tetap Dilanjutkan

Presiden Jokowi juga mengatakan bahwa ada 42 PSN yang dinilai tidak akan selesai di tahun 2024 akan tetap dilanjutkan.

Baca Selengkapnya
Tak Lagi Jadi Presiden, 42 Program Jokowi yang Belum Selesai Bakal Tetap Dilanjutkan
Tak Lagi Jadi Presiden, 42 Program Jokowi yang Belum Selesai Bakal Tetap Dilanjutkan

Sebanyak 42 Proyek Strategis Nasional (PSN) Jokowi tetap dilanjutkan meski Oktober tahun ini jabatannya berakhir.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Jokowi Selesaikan 190 Proyek Strategis Nasional dari 2016-2023, Nilai Investasi Rp1.515 Triliun
Pemerintah Jokowi Selesaikan 190 Proyek Strategis Nasional dari 2016-2023, Nilai Investasi Rp1.515 Triliun

Estimasi total serapan tenaga kerja langsung (direct) secara kumulatif dari penyelesaian 190 PSN tersebut mencapai 2,71 juta orang.

Baca Selengkapnya
Nasib Kereta Semi Cepat Jakarta-Surabaya: Dulu Dibanggakan, Kini Dicoret dari Program Prioritas dan Terancam Batal
Nasib Kereta Semi Cepat Jakarta-Surabaya: Dulu Dibanggakan, Kini Dicoret dari Program Prioritas dan Terancam Batal

Pemerintah mencoret proyek Kereta Semi Cepat Jakarta-Surabaya dari Program Strategis Nasional (PSN) 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Alokasikan Rp422,7 Triliun untuk Bangun Infrastruktur di 2024
Jokowi Alokasikan Rp422,7 Triliun untuk Bangun Infrastruktur di 2024

Anggaran infrastruktur ini juga akan digunakan untuk membangun infrastruktur di IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Cek Stok Beras di Gudang Bulog Cibitung dan Serahkan Bantuan Pangan
Presiden Jokowi Cek Stok Beras di Gudang Bulog Cibitung dan Serahkan Bantuan Pangan

Presiden menyampaikan pemenuhan kebutuhan pangan merupakan prioritas pemerintah saat ini.

Baca Selengkapnya
Destinasi Pariwisata Kaltim Berkembang Pesat, Jelajahi Keindahannya Sekarang
Destinasi Pariwisata Kaltim Berkembang Pesat, Jelajahi Keindahannya Sekarang

Kaltim memiliki potensi besar untuk mengembangkan sektor pariwisata, baik alam, budaya, maupun sumber daya alam.

Baca Selengkapnya
Ternyata Butuh Waktu 15 Tahun Bikin 5 Destinasi Wisata Setara Bali
Ternyata Butuh Waktu 15 Tahun Bikin 5 Destinasi Wisata Setara Bali

Dengan adanya 5 destinasi wisata tersebut, baik wisatawan domestik maupun mancanegara tidak lagi terfokus ke Bali sebagai tempat berlibur.

Baca Selengkapnya