Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kasatgas Sebut Vaksinasi Jadi Tameng Melawan Covid-19

Kasatgas Sebut Vaksinasi Jadi Tameng Melawan Covid-19 vaksinasi COVID-19. ©2021 Merdeka.com/ Antara

Merdeka.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Suharyanto, meninjau kesiapan protokol kesehatan jelang perhelatan event internasional, MotoGP di Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB). MotoGP akan diselenggarakan pada 18 hingga 20 Maret 2022.

Dalam peninjauannya, Suharyanto menegaskan bahwa vaksinasi menjadi tameng dalam mencegah penularan Covid-19.

"Tameng untuk menghadapi dan melawan apapun jenis varian Covid-19 yang ada saat ini adalah dengan genjotan vaksinasi," katanya dikutip dari siaran pers BNPB, Selasa (15/3).

Suharyanto memastikan BNPB dan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Nasional terus mendampingi proses pelaksanaan vaksinasi pada saat pra hingga pasca perhelatan MotoGP. Dia yakin MotoGP berjalan aman dari penularan Covid-19.

Suharyanto mengapresiasi kerja keras pemerintah daerah serta dukungan kolaborasi lintas sektor yang membuat NTB menjadi satu-satunya provinsi dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1.

"Ini menjadi bentuk kepercayaan publik secara nasional maupun internasional terhadap Indonesia," ucap Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 ini.

Hari ini, Suharyanto beserta jajaran meninjau kesiapan RSUD Mandalika untuk menangani pasien Covid-19. Di rumah sakit tersebut, terdapat fasilitas isolasi mandiri bagi pasien tanpa bergejala, tempat penanganan untuk pasien bergejala sedang hingga berat, serta Instalasi Gawat Darurat (IGD).

Suharyanto juga meninjau pelaksanaan vaksinasi di sekitar RSUD Mandalika, mulai dari pendaftaran, screening, hingga penyuntikan dosis vaksinasi kepada masyarakat Lombok Tengah.

Mantan Pangdam V/Brawijaya itu kemudian melakukan pembagian masker pada tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan kerumunan seperti Dusun Sasak Sade dan Pasar Rakyat Mandalika.

Data Vaksinasi di NTB

Berdasarkan data Kementerian Kesehatan hari ini pukul 12.00 WIB, vaksinasi Covid-19 dosis pertama di NTB telah disuntikkan kepada 3.684.943 orang atau sekitar 94,23 persen dari target 3.910.638. Sementara vaksinasi dosis 2 sudah diberikan kepada 2.961.529 orang atau 75,73 persen. Vaksinasi booster sudah disuntikkan kepada 155.535 orang atau 3,98 persen.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya
AHY Sebut Prabowo Selamatkan Nyawa Jutaan Rakyat Indonesia Saat Pandemi Covid-19
AHY Sebut Prabowo Selamatkan Nyawa Jutaan Rakyat Indonesia Saat Pandemi Covid-19

AHY mengatakan Prabowo Subianto berjasa besar saat menjabat menjadi Menteri Pertahanan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Kombes Pol Yade Setiawan Sukses raih Doktor dan Pertahankan Disertasi Penanganan Covid 19.
Kombes Pol Yade Setiawan Sukses raih Doktor dan Pertahankan Disertasi Penanganan Covid 19.

Kombes Pol Yade Setiawan Sukses raih Doktor dan Pertahankan Disertasi Penanganan Covid 19.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Covid-19 varian JN.1 dilaporkan berkaitan erat dengan varian BA.2.86 dan dikhawatirkan dapat mempengaruhi pola penularan dan tingkat keparahan penyakit.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kemenkeu Respons Prabowo Sebut Anggaran Kemhan Banyak Tak Direstui
VIDEO: Kemenkeu Respons Prabowo Sebut Anggaran Kemhan Banyak Tak Direstui

Staf Khusus Menkeu Yustinus Prastowo menjelaskan, sebagian anggaran Kementerian dan Lembaga diutamakan untuk penanganan pandemi covid-19

Baca Selengkapnya
Deklarasi Dukungan, Para Dokter Indonesia Titipkan Ini Kepada Prabowo-Gibran
Deklarasi Dukungan, Para Dokter Indonesia Titipkan Ini Kepada Prabowo-Gibran

Batara menilai Prabowo-Gibran merupakan sosok yang tepat untuk memimpin bangsa Indonesia dan melanjutkan program-program Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Selengkapnya
Gejala DBD Berubah pada Penyintas Covid-19, Sejauh Apa Bahayanya?
Gejala DBD Berubah pada Penyintas Covid-19, Sejauh Apa Bahayanya?

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebut, perubahan gejala tersebut akibat pengaruh reaksi imunologi.

Baca Selengkapnya