Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gus Ipul ingin sentra batik bisa naik kelas

Gus Ipul ingin sentra batik bisa naik kelas Gus Ipul mampir ke sentra batik Ponorogo. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut dua, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengawali kegiatan kampanyenya di Ponorogo dengan mengunjungi sentra batik, Butik Lesoeng di Jalan Agung Soeprapto, Ponorogo, Sabtu (21/4).

Pemilik butik, M Ali Muchlison, serta belasan pembatik menyambut hangat kedatangan Gus Ipul. Setiba di lokasi, kandidat yang berpasangan denga Cawagub, Puti Guntur Soekarno ini langsung melihat produk hasil batik yang memiliki beberapa motif khas. Di antaranya, motif merak tarung, merak romantis, dan batik reog.

Berdasarkan penjelasan Soni, ia sudah memulai usaha ini sejak 2007 dengan belajar dari pengerajin di Solo dan Jogja. Selama lebih dari sepuluh tahun produksi, pasarnya telah menjangkau Solo, Jogja, Surabaya, hingga, Jakarta.

"Untuk penjualannya tiap bulan bisa mencapai 10 sampai 14 kodi perbulan," ujar Ali ketika ditemui di sela pertemuan ini.

Tak cukup dengan melihat hasil jadinya, Gus Ipul juga menyempatkan untuk menyaksikan proses produksi batik yang berada di belakang butik ini. Mulai proses menggambar pola, mencanting, hingga, proses mewarnai.

Melihat proses produksi, Gus Ipul mengatakan sentra batik harusnya tidak sekadar memproduksi tapi juga mengedukasi dan mempromosikan kebudayaan khususnya batik. Caranya, dengan menjadikan sentra balik menjadi obyek wisata, Yakni, wisata edukasi.

"Sangat menarik apabila masyarakat bisa diajak untuk melihat hasil produksinya. Jadi, bukan hanya bisa melihat produknya saja. Namun, juga bisa sekaligus tahu prosesnya," ujar Gus Ipul di sela kunjungan tersebut.

Dengan mengetahui proses produksinya, akan sekaligus menarik wisatawan untuk ikut membeli produk. "Mereka akan tahu alasan batik menjadi mahal. Sebab, yang mahal adalah prosesnya," urai mantan Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal RI ini.

Gus Ipul menegaskan bahwa Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) ke depan akan menjadi salah satu tulang punggung Jawa Timur. Saat ini, UMKM dan koperasi berhasil memberikan pemasukan terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) yang mencapai 54 persen.

Belum lagi, 52 persen UMKM dikembangkan oleh perempuan. Oleh karenanya, penguatan UMKM harus dilakukan. Baik dari proses produksi maupun pemasaran.

Untuk proses produksi, Gus Ipul menyebut akan memberikan bantuan permodalan hingga pelatihan kepada UMKM. Ia mencontohkan sentra batik ini yang memperkerjakan perempuan dengan berbagai latar belakang.

Di antaranya, beberapa mantan Tenaga Kerja Wanita (TKW). "Ini bisa menjadi percontohan. Pak Soni bisa memberikan pelatihan kepada mantan TKW. Sehingga, para TKW ini tak perlu kembali ke luar negeri," urainya.

"Ini sebuah hal yang harus menjadi percontohan UMKM lainnya. Pemerintah akan menggandeng swasta sehingga lebih banyak lagi UMKM yang memberikan pelatihan kepada pekerja," jelasnya.

Terkait dengan pemasaran, pihaknya juga akan membantu riset pasar. Sehingga, para pengerajin bisa mengetahui daerah pasar yang menjanjikan. "Di antaranya, juga dengan mendatangkan wisatawan atau pasar ke daerah. Ini beberapa hal yang kami utamakan," kata dia.

(mdk/paw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah

Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah

Cerita pria dulunya pengemis dan suka mabuk kini berhasil mengubah hidupnya menjadi pribadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Pria ini Kena Tipu Ratusan Juta Malah Tambah Sukses, Padahal Cuma Jualan Bawang Goreng

Pria ini Kena Tipu Ratusan Juta Malah Tambah Sukses, Padahal Cuma Jualan Bawang Goreng

Sempat ditipu hingga ratusan juta, pengusaha bawang goreng satu ini justru makin sukses dengan penghasilan mencapai ratusan juta.

Baca Selengkapnya
3 Jurus Jitu Ganjar Turunkan Harga Bahan Pokok

3 Jurus Jitu Ganjar Turunkan Harga Bahan Pokok

Dia yakin strategi ini bisa mempermudah kedaulatan pangan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bule Cantik  Ini Senang Banget Belajar Gendongan Anak Pakai Jarik Batik 'Lucu Banget'

Bule Cantik Ini Senang Banget Belajar Gendongan Anak Pakai Jarik Batik 'Lucu Banget'

Momen lucu pasutri beda negara belajar pakai jarik untuk bayi. Sang istri girang baru pertama kali pakai. Berikut informasinya.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Pengrajin Batik Tradisional, Ganjar Dorong Permodalan Perbankan ke Tingkat Desa

Kunjungi Pengrajin Batik Tradisional, Ganjar Dorong Permodalan Perbankan ke Tingkat Desa

Ganjar meyakini, hasil produksi pengrajin batik Sukoharjo bila dibawa ke tempat yang lebih baik pemasarannya maka nilai jual ekonominya akan bertambah.

Baca Selengkapnya
Penampilan Sederhana dan Bersahaja Juliati Istri Kapolri saat Acara Ramadan Curi Perhatian

Penampilan Sederhana dan Bersahaja Juliati Istri Kapolri saat Acara Ramadan Curi Perhatian

Bukan mengenakan gaun dan kostum yang mewah, Juliati justru tampil dengan sederhana.

Baca Selengkapnya
“Terpaksa” Pulang ke Kampung Halaman Demi Mertua, Pria Bantul Ini Teruskan Usaha Ayah Jadi Pembuat Keris

“Terpaksa” Pulang ke Kampung Halaman Demi Mertua, Pria Bantul Ini Teruskan Usaha Ayah Jadi Pembuat Keris

Untuk memudahkan koordniasi, Giyatono membuat paguyuban pembuat keris. Paguyuban itu telah terdaftar sebagai salah satu kluster BRI

Baca Selengkapnya
Jatuh Bangun Sering Diremehkan, Pria Ini Kini Sukses Budidaya Belut dan Miliki 200 Kolam

Jatuh Bangun Sering Diremehkan, Pria Ini Kini Sukses Budidaya Belut dan Miliki 200 Kolam

Seorang pembudidaya belut mampu kembangkan hingga 200 kolam meski sempat diremehkan hingga merugi.

Baca Selengkapnya
Gibran: Berburu di Kebun Binatang Istilah Wajar Sering Dipakai di Perpajakan

Gibran: Berburu di Kebun Binatang Istilah Wajar Sering Dipakai di Perpajakan

Dia menegaskan bahwa yang disampaikannya saat itu bukanlah menaikkan tarif pajak, melainkan rasio pajak.

Baca Selengkapnya