Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gerebek rumah di Solo, BNN temukan jutaan tablet PCC

Gerebek rumah di Solo, BNN temukan jutaan tablet PCC BNN gerebek pabrik PCC. ©2017 Merdeka.com/arie sunaryo

Merdeka.com - Badan Narkotika Nasional (BNN) dan puluhan polisi bersenjata lengkap menggerebek sebuah rumah di Dr Setia Budi 66, Gilingan, Banjarsari, Solo. Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono dan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo ikut masuk ke dalam rumah berlantai dua tersebut.

Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber menyebutkan, di dalam rumah tersebut ditemukan jutaan pil yang diduga PCC. Kapolda membenarkan jika rumah tersebut untuk memproduksi pil PCC.

"Iya benar PCC, besok BNN yang akan merilis. Kita cuma bantu pengamanan saja," ujar Condro di lokasi, Minggu (3/12).

Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengatakan, meski tidak mengetahui pasti keberadaan pabrik tersebut namun dia melihat di lantai 1 ada banyak butiran pil serta mesin produksi.

"Saya tidak tahu, ya ada serbuk sama tablet banyak sekali. Mesin cetak dan mixer juga ada," katanya.

Rudy mengaku kaget dengan peristiwa tersebut. Dia tak menyangka jika Kota Solo jadi tempat produksi jutaan pil terlarang tersebut. Menurut informasi yang ia ketahui, pabrik PCC di Gilingan tersebut sudah beroperasi sejak 8 bulan lalu.

"Yang saya dengar tadi sudah 8 bulan teman-teman itu bekerja. Senin besok itu saya kan baru mau menata kantor yang mau digunakan untuk BNK. Sudah kita anggarkan, perabot-perabotnya sudah kita siapkan semalam sebenarnya. Namun tahu-tahu kok ditelepon ada ini," ujar Rudy.

Rudy tak memungkiri dengan kejadian tersebut Solo sudah dalam kondisi darurat narkoba. Ia mengimbau agar masyarakat tidak segan-segan untuk melapor jika ada sesuatu yang mencurigakan.

"Masyarakat jangan ragu-ragu untuk melaporkan ke lurah atau langsung ke saya. Wong nomor HP saya juga banyak yang tahu kok," ujarnya.

bnn gerebek pabrik pcc

BNN gerebek pabrik PCC ©2017 merdeka.com/arie sunaryo

Ketua RT 01 RW 04, Kelurahan Gilingan, Joko Rudiyanto mengatakan rumah tersebut milik Siti Masifa (63) yang dikontrakkan sejak 8 bulan lalu ke warga Sukoharjo. Meskipun satu lokasi namun bagian depan rumah disewakan untuk laundry. Namun saat penggerebekan, usaha cuci pakaian tersebut tutup. Sedangkan bangunan di sampingnya yang agak menjorok ke belakang mempunyai pintu gerbang terpisah.

"Sudah 8 bulan rumah ini dikontrakkan. Saya tahunnya ini jadi satu, saya pikir cuma untuk usaha laundry. Yang untuk pabrik PCC ini tidak lapor ke RT, pemiliknya kan sama. Dulu untuk gudang semen bu Yoto, anaknya kan kontraktor," jelasnya.

Sementara itu hingga pukul 15.00 WIB, belum ada keterangan dari BNN maupun kepolisian terkait penggerebekan tersebut. Informasi yang beredar, ada 7 tersangka yang bekerja di tempat tersebut. Selain di Solo, penggerebekan juga dilakukan di Semarang dan Sukoharjo.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rumah Jokowi dan Gibran di Solo Sepi Jelang Pencoblosan
Rumah Jokowi dan Gibran di Solo Sepi Jelang Pencoblosan

Kediaman pribadi Cawapres Gibran Rakabuming Raka di Jalan Kutai Raya, Sumber, Banjarsari Solo tampak sepi menjelang pencoblosan, Rabu (14/2).

Baca Selengkapnya
Melihat Isi Rumah Prabowo Subianto, Berbalut Kemewahan dan Ada Lukisan Jenderal Soedirman
Melihat Isi Rumah Prabowo Subianto, Berbalut Kemewahan dan Ada Lukisan Jenderal Soedirman

Rumah capres nomor urut 2 Prabowo Subianto terletak di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Ayahnya Tentara Anaknya Diberi Nama Satuan Bantuan Tempur di TNI AD, Kini Jadi Jenderal Bintang 2 di Polri
Ayahnya Tentara Anaknya Diberi Nama Satuan Bantuan Tempur di TNI AD, Kini Jadi Jenderal Bintang 2 di Polri

Sosok jenderal polisi ini miliki nama dari satuan bantuan tempur milik TNI AD. Ternyata ada cerita di baliknya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tak Hadiri Sidang Putusan Sengketa Pilpres, Gibran Ngantor di Balai Kota Solo
Tak Hadiri Sidang Putusan Sengketa Pilpres, Gibran Ngantor di Balai Kota Solo

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu memilih menjalankan tugasnya sebagai Wali Kota Solo.

Baca Selengkapnya
Presiden Singgung Jalan Solo-Purwodadi Rusak, Hasto: Bagus Jokowi Bantu Kepemimpinan Ganjar
Presiden Singgung Jalan Solo-Purwodadi Rusak, Hasto: Bagus Jokowi Bantu Kepemimpinan Ganjar

Seharusnya jalan yang bergelombang memang semestinya dibeton.

Baca Selengkapnya
Jenderal Eks Ajudan Wapres Lucu, Tanding Bola Diwarnai 33 Kartu Merah & 21 Kartu Keluarga
Jenderal Eks Ajudan Wapres Lucu, Tanding Bola Diwarnai 33 Kartu Merah & 21 Kartu Keluarga

Momen kocak jenderal polisi eks ajudan Wapres saat ikut meriahkan perayaan HUT RI ke-78.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya
Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya

Cerita Prabowo Subianto saat masih menjadi Danjen Kopassus dan memimpin operasi penting di Papua.

Baca Selengkapnya
Didampingi Prabowo, Jokowi Resmikan Rumah Sakit Panglima Besar Soedirman di Bintaro
Didampingi Prabowo, Jokowi Resmikan Rumah Sakit Panglima Besar Soedirman di Bintaro

RSPPN ini sebagai wujud penghargaan dan penghormatan atas konstribusi luar biasa Panglima Besar Soedirman dalam sejarah perjuangan bangsa.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Eks Casis Bintara Iwan Dihabisi Serda Adan, Korban Dicekik, Ditusuk Lalu Dibuang ke Jurang
Detik-Detik Eks Casis Bintara Iwan Dihabisi Serda Adan, Korban Dicekik, Ditusuk Lalu Dibuang ke Jurang

Polisi ungkap detik-detik peristiwa tewasnya eks calon siswa Bintara Iwan oleh anggota TNI AL Serda Adan.

Baca Selengkapnya