Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bertemu Jokowi, CEO Bukalapak Minta Maaf dan Sampaikan Komitmen Bikin Indonesia Maju

Bertemu Jokowi, CEO Bukalapak Minta Maaf dan Sampaikan Komitmen Bikin Indonesia Maju CEO Bukalapak Achmad Zaky bertemu Presiden Jokowi di Istana. ©Liputan6.com/Lizsa Egeham

Merdeka.com - CEO Bukalapak Achmad Zaky menemui Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Sabtu (16/2). Dengan mengenakan batik lengan panjang, Zaky berbincang dengan Presiden Jokowi di Istana Merdeka.

Jokowi tidak sendirian. Kepala Negara didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Koordinator Staf Kepresidenan Teten Masduki. Hingga pukul 11.04 WIB, pertemuan tertutup antara Zaky dan mantan Gubernur DKI Jakarta itu masih berlangsung.

Usai pertemuan, Zaky menyampaikan isi pembicaraan mereka. "Tadi saya mengucapkan terimakasih kepada bapak presiden yang sudah meluangkan waktunya untuk bertemu dengan saya mengudang saya. Secara pribadi, saya tadi mengucapkan minta maaf kepada bapak dan meluruskan juga yang kemarin," kata Zaky usai bertemi Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Sabtu (16/2).

ceo bukalapak achmad zaky bertemu presiden jokowi di istana

Menurut Zaky, dalam pertemuan itu, dirinya bersama Jokowi juga membahas tentang rancangan pemerintah membuat Indonesia maju. Menurut dia, pemerintah telah memiliki rencana untuk membuat Indonesia maju dengan berbasis inovasi.

"Kita akan support juga dan komitmen juga dari sisi Bukalapak. Poinnya adalah bagimana membuat Indonesia maju," ucap Zaky.

Sebelumnya, Zaky memberi klarifikasi terkait perkembangan industri di tanah air. Zaky mengaku sangat memperhatikan kemajuan industri teknologi di Indonesia. Dia berharap agar investasi di bidang riset dan SDM tingkat tinggi bisa menjadi salah satu pendorong kemajuan Indonesia.

ceo bukalapak achmad zaky bertemu presiden jokowi di istana

Dia meminta maaf atas kekhilafannya dan atas segala kesalahpahaman yang timbul. Dia menegaskan bahwa cuitannya di media sosial sama sekali tidak bermuatan politis atau bermaksud mendukung atau tidak mendukung suatu calon presiden tertentu. Dia hanya mengajak untuk bersama-sama membangun Indonesia melalui penelitian dan pengembangan ilmiah.

"Saya, Achmad Zaky selaku pribadi dan sebagai salah satu pendiri Bukalapak, dengan ini menyatakan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas pernyataan yang saya sampaikan di media sosial. Saya sangat menyesali kekhilafan tindakan saya yang tidak bijaksana tersebut dan kiranya mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya," kata Achmad Zaky.

Reporter: Lizsa Egeham

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bawaslu Sudah Surati Jokowi Minta Menteri Tak Gunakan Program Pemerintah untuk Kampanye

Bawaslu Sudah Surati Jokowi Minta Menteri Tak Gunakan Program Pemerintah untuk Kampanye

Bagja juga menyinggung saat Presiden Jokowi bertemu Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang juga capres nomor urut 02.

Baca Selengkapnya
Bertemu Presiden JAPINDA, Jokowi Apresiasi Bantuan Promosi Kerja Sama Ekonomi

Bertemu Presiden JAPINDA, Jokowi Apresiasi Bantuan Promosi Kerja Sama Ekonomi

Jokowi berharap JAPINDA dapat terus mendukung peningkatan investasi dan alih teknologi di sektor ekonomi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kompak! Presiden Jokowi, Wapres Ma’ruf & Sejumlah Menteri Lapor SPT Pajak Bersama di Istana

Kompak! Presiden Jokowi, Wapres Ma’ruf & Sejumlah Menteri Lapor SPT Pajak Bersama di Istana

Penyampaian SPT tahunan yang terlambat akan dikenakan sanksi administrasi berupa denda, yakni Rp 100 ribu

Baca Selengkapnya
Momen Jokowi Pantau Calon Kantor Presiden di IKN, Baru Rampung 74%

Momen Jokowi Pantau Calon Kantor Presiden di IKN, Baru Rampung 74%

Kini fokus pembangunan pada pemasangan baja serta bilah-bilah sayap Garuda yang menjadi bagian penting dari konstruksi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bicara Sosok Menkopolhukam Pengganti Mahfud Md

Jokowi Bicara Sosok Menkopolhukam Pengganti Mahfud Md

Jokowi berjanji akan segera menetapkan pengganti Mahfud paling lama tiga hari.

Baca Selengkapnya
Jokowi Puji Produk UMKM Kreatif Keripik Rajungan Mama Muda: Nama Itu Bagus Sekali

Jokowi Puji Produk UMKM Kreatif Keripik Rajungan Mama Muda: Nama Itu Bagus Sekali

Kepala negara juga menyukai penamaan produk kerupuk kreatif tersebut.

Baca Selengkapnya
Sempat Diisukan Renggang, Begini Momen Akrab Jokowi & Menteri Basuki Saat Resmikan Proyek Infrastrukur di Makassar

Sempat Diisukan Renggang, Begini Momen Akrab Jokowi & Menteri Basuki Saat Resmikan Proyek Infrastrukur di Makassar

Saat peresmian, Jokowi menekankan pentingnya sistem pengelolaan air limbah cair.

Baca Selengkapnya