Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Raih IPK 3,91, Begini Kisah Mahasiswa Unej Berhasil Kuliah “Tanpa Bayar” Hingga Lulus

Raih IPK 3,91, Begini Kisah Mahasiswa Unej Berhasil Kuliah “Tanpa Bayar” Hingga Lulus Mahasiswa Unej berprestasi Cindy Lovitasari. ©2022 dokumentasi Unej/ Merdeka.com

Merdeka.com - Cindy Lovitasari menebar inspirasi di momen wisuda Universitas Negeri Jember (Unej), pada akhir Oktober lalu. Lulusan Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian itu diketahui berhasil kuliah tanpa harus membayar hingga lulus. Ia pun kini mengantongi predikat cumlaude dengan IPK 3,91.

Menurut Cindy, masa kuliahnya telah ia lalui selama 3 tahun 10 bulan. Sama seperti mahasiswa lainnya, dirinya juga aktif di berbagai kegiatan luar kelas, termasuk mengikuti lomba keilmuan di tingkat nasional hingga internasional.

Walau begitu, ia akui perjalannya tidak mudah. Dibutuhkan pembagian waktu hingga usaha yang keras. Berikut kisah selengkapnya.

Kuliah "Tanpa Bayar" hingga Lulus

mahasiswa unej berprestasi cindy lovitasari

Cindy Lovitasari mahasiswa berprestasi Unej ©2022 dokumentasi Unej/ Merdeka.com

Cindy mengatakan bahwa selama kuliah ini dia tidak pernah dibayari orang tuanya, karena ia bisa mendapatkan rezeki dari berbagai lomba keilmuan di kuliahnya. Alhasil Uang Kuliah Tunggal (UKT) pun sudah bisa ia tutupi sendiri.

Beberapa kejuaraan yang ia menangkan di antaranya menjadi finalis Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) 34 tahun 2021, tingkat nasional dan meraih pendanaan dari Program Kreativitas Mahasiswa DIKTI 2021.

Tak sebatas di nasional, Cindy juga memborong tiga medali internasional yakni Medal International Innovation & Invention Competition (I3C) Malaysia 2021, Gold Medal International Youth Business Competition (IYBC) 2021, dan Juara 2 Essay Competition Of Animal Science (COAS) 2021.

Di luar kuliah, Cindy juga aktif di Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) juga menjadi pengurus di Unit Kegiatan Mahasiswa atau UKM kewirausahaan. Di waktu senggangnya, ia juga melatih minatnya di UKM kesenian tari.

Bisa Memberi ke Ibunya

Hal membanggakan itu tak hanya ia rasakan sendiri. Pasalnya dari uang hasil perlombaan itu, ia juga bisa memberi kepada ibunya di kampung halaman, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

"Saya bisa menyelesaikan kuliah dengan hasil jerih payah sendiri, bisa berdiri di atas kaki sendiri, mandiri," kata Cindy Lovitasari, mengutip dari ANTARA.

Kemenangan dan kebahagiaan dari keluarga lah yang memecut semangat Cindy agar bisa menyelesaikan perkuliahannya dengan segudang prestasi dan kurang dari empat tahun.

Untuk meraih ini, kata Cindy, hanya perlu mengelola manajemen waktu dengan baik, sehingga ia bisa menekuni hal-hal di luar perkuliahan.

Kuncinya ada di Keseimbangan saat Kuliah

Menurut Cindy, caranya untuk meraih prestasi dan kejuaraan di luar perkuliahan hanya memerlukan keseimbangan dalam mengelola dan membagi waktu.

Saat di kelas, ia harus bisa tetap fokus dengan materi yang diajarkan oleh dosen, dan mengerjakan tugas-tugas dengan cermat sesuai referensi yang ia miliki.

Kemudian ia juga selalu aktif berpendapat di kelas, termasuk tidak menunda-nunda tugas yang didapatkan.

Tak kalah penting ia juga terus mempelajari materi kuliah secara otodidak di luar kelas, termasuk meningkatkan literasi dengan membaca buku, jurnal, dan penelitian yang ia butuhkan sebagai referensi.

Tak lupa, sosok ibu yang telah membesarkannya juga membawa peran penting bagi perjalanan kuliah Cindy hingga saat ini. Walau dibesarkan oleh orang tua tunggal, baginya ini bisa menjadi semangat dan memetik pelajaran hidup dengan baik.

Ingin Berpartisipasi di Bidang Pemberdayaan Pertanian

Selepas lulus, Cindy mengaku ingin mempraktikkan ilmunya di bidang pemberdayaan dan pertanian sehingga bisa lebih bermanfaat di ranah masyarakat.

Menurut dia, dukungan dari seorang ibu dan keluarga menjadi sangat penting. Dirinya berpesan kepada rekan-rekannya yang memiliki pengalaman keluarga tidak utuh agar tetap semangat.

"Saya berpesan kepada teman-teman pejuang broken home, yang berantakan hanyalah keluargamu, bukan masa depanmu," katanya.

Cindy juga memotivasi bahwa memiliki keluarga yang utuh dan harmonis adalah privilege, namun jika tidak punya, kesempatan itu bisa diraih dengan cara yang lain dan kerja keras.

“Tetaplah menjadi pribadi yang kuat dan selalu bersyukur karena hidup harus terus berlanjut dan segera jemput masa depan cerahmu,” tandasnya.

(mdk/nrd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ogah Kerja karena Gajinya Kecil, Remaja Usia 18 Tahun Pilih Dagang Kaki Lima Penghasilan Sehari Jutaan Rupiah
Ogah Kerja karena Gajinya Kecil, Remaja Usia 18 Tahun Pilih Dagang Kaki Lima Penghasilan Sehari Jutaan Rupiah

Sejak lulus sekolah, ia memang tidak mau bekerja menjadi seorang karyawan. Ia kini berhasil menekuni profesi berdagang dengan hasil jutaan rupiah dalam sehari.

Baca Selengkapnya
Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah
Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah

Cerita pria dulunya pengemis dan suka mabuk kini berhasil mengubah hidupnya menjadi pribadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Mahasiswa UI Pembunuh Juniornya Dituntut Hukuman Mati, Ini Hal yang Memberatkan
Mahasiswa UI Pembunuh Juniornya Dituntut Hukuman Mati, Ini Hal yang Memberatkan

Jaksa menilai terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana dengan sengaja dan rencana lebih dulu merampas nyawa orang lain.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Berkali-kali Gagal Masuk Universitas Negeri di Indonesia, Cewek Bermental Baja ini Dapat Beasiswa Kedokteran di Rusia
Berkali-kali Gagal Masuk Universitas Negeri di Indonesia, Cewek Bermental Baja ini Dapat Beasiswa Kedokteran di Rusia

Qonata, perempuan bermental baja menceritakan kisahnya saat berjuang mendapatkan beasiswa kedokteran di Rusia.

Baca Selengkapnya
Istrinya Meninggal Sebelum Dikukuhkan, Ini Momen Haru Pengukuhan Guru Besar Pasangan Suami Istri di UMM
Istrinya Meninggal Sebelum Dikukuhkan, Ini Momen Haru Pengukuhan Guru Besar Pasangan Suami Istri di UMM

Istrinya meninggal 3 minggu sebelum dikukuhkan, ini momen haru pengukuhan guru besar pasangan suami istri di UMM.

Baca Selengkapnya
Mahasiswa IPB Hilang saat Penelitian, Tim Pencari Sisir Titik Terluar Pulau Sempu
Mahasiswa IPB Hilang saat Penelitian, Tim Pencari Sisir Titik Terluar Pulau Sempu

Tim pencari menyisir titik terluar Pulau Sempu untuk mencari mahasiswa IPB, Galang Edi Swasono (20), yang hilang saat melakukan penelitian di pulau itu.

Baca Selengkapnya
Cerita Mahasiswa UNJ Korban TPPO Ferienjob Magang ke Jerman, Berawal dari Tawaran Dosen
Cerita Mahasiswa UNJ Korban TPPO Ferienjob Magang ke Jerman, Berawal dari Tawaran Dosen

Indra, nama samaran, menceritakan perjalanan dari awal sampai selesai magang

Baca Selengkapnya
Mahasiswa Nekat Bikin Usaha Jamur, Modal Rp100.00 Kini Raup Omzet Rp40 Juta Sekali Panen
Mahasiswa Nekat Bikin Usaha Jamur, Modal Rp100.00 Kini Raup Omzet Rp40 Juta Sekali Panen

Usahanya membuka peluang lapangan pekerjaan baru bagi teman-teman ataupun lingkungan sekitar.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Gunakan Dana Abadi LPDP Buat Beri Pinjaman ke Mahasiswa
Sri Mulyani Gunakan Dana Abadi LPDP Buat Beri Pinjaman ke Mahasiswa

Usulan Sri Mulyani terkait heboh mahasiswa ITB keluhkan mahalnya bunga pinjol untuk bayar kuliah.

Baca Selengkapnya