Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cicipi Durian Ripto Asli Trenggalek, Jokowi: Ini Durian Paling Enak yang Saya Makan

Cicipi Durian Ripto Asli Trenggalek, Jokowi: Ini Durian Paling Enak yang Saya Makan Jokowi menikmati Durian Ripto asal Trenggalek. ©2021 Merdeka.com/Instagram @avinml

Merdeka.com - Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin mengunggah video kebersamaannya dengan Presiden Joko Widodo, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melalui akun Instagram pribadinya, @avinml, Selasa (30/11).

“Assalamu’alaykum, izin Pak Presiden. Warga Trenggalek, Pak Presiden sedang menikmati durian khas dari Watulimo,” ujar Bupati Arifin membuka vlognya.

Bupati Arifin kemudian mengarahkan kamera ke Presiden Jokowi yang duduk tepat di sebelahnya. Tampak Presiden Jokowi sedang asyik menikmati durian.

Kesan Jokowi

      Lihat postingan ini di Instagram      

Sebuah kiriman dibagikan oleh Mochamad Nur Arifin (@avinml)

“Namanya Durian Ripto. Rasa manisnya nggak manis banget, manis yang pas dan tidak menyebabkan enek. Durian yang saya jumpai ini, paling enak ini,” ungkap presiden kelahiran Surakarta, Jawa Tengah itu.

Lebih lanjut, Jokowi berkelakar bahwa setelah vlog Bupati Trenggalek diunggah, bisa jadi harga Durian Ripto bakal naik.

“Wah nanti harganya langsung naik,” lanjut Jokowi.

Selain Jokowi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa juga tampak menikmati Durian Ripto. Ketiganya asyik menikmati durian sembari mengobrol satu sama lain.

“Berarti wajib mampir lagi ke Trenggalek. Masyarakat Watulimo, jangan lupa kirim durian ke Pak Presiden. Pak Presiden sudah kesengsem sama Durian Ripto,” ujar Bupati Trenggalek.

Hadiri Penanaman Padi

      Lihat postingan ini di Instagram      

Sebuah kiriman dibagikan oleh Joko Widodo (@jokowi)

 

Sementara itu, Presiden Joko Widodo mengunggah foto dirinya mengemudikan mesin tanam di salah satu sawah milik petani di Desa Buluagung, Kecamatan Karangan, Kabupaten Trenggalek. Foto kegiatan dirinya saat kunjungan kerja itu diunggah melalui akun Instagram pribadinya, @jokowi, Rabu (1/12/2021).

“Mesin tanam seperti ini sudah digunakan para petani Desa Buluagung, Kecamatan Karangan di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Kemarin, saat menghadiri penanaman padi bersama petani, saya mencoba mengemudikannya langsung di sawah,” tulis Jokowi.

“Dengan mesin tanam, pengairan irigasi yang lancar dari Bendungan Tugu, saya berharap produktivitas petani Trenggalek semakin meningkat,” tandasnya.

(mdk/rka)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi dan Zulkifli Hasan Makan Bareng, PAN: Presiden Pesan Pemilu Jurdil, Aman, dan Damai

Jokowi dan Zulkifli Hasan Makan Bareng, PAN: Presiden Pesan Pemilu Jurdil, Aman, dan Damai

Jokowi Makan Bareng Zulhas, PAN: Presiden Pesan Pemilu Jurdil, Aman, dan Damai

Baca Selengkapnya
Mencicipi Bagar Hiu, Makanan Khas Bengkulu Favorit Presiden Soekarno, Terbuat dari Daging Ikan Hiu

Mencicipi Bagar Hiu, Makanan Khas Bengkulu Favorit Presiden Soekarno, Terbuat dari Daging Ikan Hiu

Makanan dari Bengkulu ini mungkin tergolong ekstrem, namun pada nyatanya banyak masyarakat yang menyukainya termasuk Presiden Soekarno.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi: Minyak Makan Merah Bakal Jadi Tren, Banyak Vitamin di Situ

Presiden Jokowi: Minyak Makan Merah Bakal Jadi Tren, Banyak Vitamin di Situ

Harga minyak makan merah juga di bawah minyak goreng biasa. Dia mengatakan bahwa minyak makan merah akan terus dikembangkan di provinsi-provinsi lain di RI.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bawa Rombongan Artis, Jokowi dan Prabowo Makan Bakso Pinggir Jalan di Magelang

Bawa Rombongan Artis, Jokowi dan Prabowo Makan Bakso Pinggir Jalan di Magelang

Sebelum menunggu makanan tiba, Jokowi tampak serius mengobrol serius kepada Prabowo.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Isi Obrolan dengan Prabowo Saat Makan Bakso Pinggir Jalan di Magelang

Jokowi Ungkap Isi Obrolan dengan Prabowo Saat Makan Bakso Pinggir Jalan di Magelang

Jokowi makan bakso pinggir jalan bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di daerah Magelang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Ketum Partai, Anies Baswedan: Presiden Harus Jaga Etika

Jokowi Bertemu Ketum Partai, Anies Baswedan: Presiden Harus Jaga Etika

Seperti diketahui, Presiden Jokowi makan malam bersama Prabowo Subianto saat akhir pekan jelang Debat Capres

Baca Selengkapnya
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Presiden Jokowi menerima surat kepercayaan dari sembilan duta negara-negara sahabat

Baca Selengkapnya
Hari Pertama Jadi Menteri, AHY Ikut Jokowi Blusukan ke Sulawesi Utara

Hari Pertama Jadi Menteri, AHY Ikut Jokowi Blusukan ke Sulawesi Utara

Perjalanan dinas itu dilakukan dalam rangka menemani Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Lolak di Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya
Prabowo Bocorkan Isi Pembicaraan dengan Jokowi

Prabowo Bocorkan Isi Pembicaraan dengan Jokowi

Alasan Presiden mengaungkan kebijakan hilirisasi adalah untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia.

Baca Selengkapnya