Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Mengatasi Rambut Kusut dan Rontok, Bisa Dilakukan di Rumah

Cara Mengatasi Rambut Kusut dan Rontok, Bisa Dilakukan di Rumah Ilustrasi rambut rontok. ©2012 Shutterstock/szefei

Merdeka.com - Saat melihat rambut kusut, hal pertama yang terlintas di benak adalah menyisirnya. Akan tetapi, saat Anda menyisir rambut kusut tersebut justru rambut rontok yang didapatkan. Rambut kusut dan rontok merupakan masalah sehari-hari yang seringkali disepelekan, padahal tanpa sadar hal tersebut tak jarang merusak suasana hati.

Rambut kusut dan rontok dapat terjadi pada segala jenis rambut, baik rambut panjang maupun pendek, keriting, ikal maupun lurus. Saat rambut kusut dan rontok terjadi, kerap kali Anda mengganti produk perawatan rambut. Padahal bisa jadi penyebabnya bukan pada produk perawatan rambut Anda.

Penyebab rambut kusut perlu diketahui secara pasti. Hal ini bertujuan agar Anda dapat menemukan cara mengatasi rambut kusut dan rontok yang tepat. Berikut Merdeka.com rangkum dari berbagai sumber penyebab hingga cara mengatasi rambut kusut dan rontok.

Penyebab Rambut Kusut dan Rontok

Rambut yang kering dan rusak akan menyebabkan rambut kusut hingga rontok. Cuticle atau lapisan paling luar rambut seharusnya tertutup dan halus sehingga batang rambut mudah diatur karena sehat. Sebaliknya saat cuticle rambut terbuka maka akan saling tersangkut dengan helai rambut lainnya. Hal tersebutlah yang menyebabkan rambut kusut dan rontok.

12 cara mengatasi rambut rontok parah mudah dan praktis tanpa harus ke salon

©Shutterstock

Berikut penyebab rambut kusut dan rontok yang perlu diwaspadai: 

  • Terpapar panas yang berlebih
  • Selain panas yang disebabkan oleh sinar matahari, penggunaan alat styling rambut juga menjadi penyebab utama kerusakan pada rambut. Suhu panas yang diberikan untuk mengubah bentuk alami rambut dapat merusak kandungan keratin yang baik untuk rambut. Hasilnya, rambut menjadi kering, rusak dan rentan kusut maupun rontok.

  • Menggunakan perawatan kimia
  • Memiliki penampilan rambut yang menarik tentunya sangat menyenangkan. Namun kebanyakan produk perawatan rambut untuk penampilan mengandung beragam bahan kimia keras seperti bleaching, pewarna rambut, dan lain sebagainya yang mampu menyebabkan terkikisnya lapisan protein dalam rambut. Rambut yang terpapar bahan kimia keras dapat terpapar berbagai masalah seperti rambut kering dan kasar, kulit kepala terasa gatal, ujung batang rambut bercabang, juga kusut dan rontok.

  • Mencuci rambut dengan kasar
  • Salah satu hal yang sering luput dari perhatian adalah tidak memperhatikan teknik mencuci rambut dengan baik. Saat rambut tidak dicuci dengan tepat, menggunakan produk dan frekuensi yang asal maka akan membuat kulit kepala rentan terhadap permasalahan. Gunakan produk perawatan rambut yang sesuai dengan kebutuhan, jangan cuci rambut terlalu sering atau bahkan terlalu jarang. Umumnya, mencuci rambut dilakukan dua kali dalam seminggu atau maksimal tiga kali dalam seminggu.

  • Mengeringkan rambut dengan handuk
  • Tidak sedikit orang yang menggosok rambut dan kulit kepala saat masih basah dengan kuat. Padahal, rambut dan kulit kepala saat kondisi basah sangat sensitif. Oleh karena itu, usahakan menggosok dengan selembut mungkin dan gunakan handuk dengan bahan yang halus sehingga lapisan paling luar rambut tidak rusak.

  • Rambut dehidrasi
  • Rambut kering paling rentan terhadap kusut. Tidak melembapkan rambut dengan memberikan nutrisinya dari luar dan menghidrasinya dari dalam, dapat membuat rambut menjadi kering dan kusam. Dehidrasi memiliki efek langsung pada rambut, rambut akan terlihat kering dan kusut.

  • Faktor lingkungan
  • Salah satu faktor kusut dan rontoknya rambut yang tak dapat dihindarkan adalah paparan kondisi cuaca. Saat rambut tidak terlindungi, terkena sinar terik matahari, kelembapan ekstrem, angin kencang dan kondisi cuaca lainnya maka akan berdampak pada lapisan terluar rambut. Kondisi ini dapat menyebabkan rambut kering, kusam dan tak bernyawa.

    Merawat Rambut Kusut dan Rontok di Rumah

    Beberapa bahan yang tersedia di rumah ternyata dapat membantu mengatasi rambut kusut dan rontok. Meskipun hasil yang diperoleh tidak instan, namun bahan alami yang digunakan akan membantu menutrisi dan memperbaiki rambut secara perlahan. Dikutip dari beberapa sumber, berikut cara mengatasi rambut kusut dan rontok secara alami:

  • Minyak kelapa

  • ilustrasi minyak kelapa

    ©Shutterstock

    Cara mengatasi rambut kusut dan rontok yang pertama yakni menggunakan minyak kelapa. Minyak kelapa bekerja sangat baik untuk rambut yang rusak karena mengandung asam laurat yang tinggi. Saat mengoleskan minyak kelapa ke rambut, minyak kelapa akan mudah diserap sehingga mampu menambah kelembapan rambut sehingga mengurangi kerusakan dan kerontokan. Berikut cara mengatasi rambut kusut dan rontok dengan menggunakan minyak kelapa:

    1. Gunakan beberapa tetes minyak kelapa yang disesuaikan dengan banyaknya rambut sebelum keramas

    2. Usapkan minyak kelapa pada rambut dan kulit kepala, apabila kulit kepala anda berminyak maka sebaiknya cukup pada area batang hingga ujung rambut saja

    3. Diamkan selama minimal 15 menit  

    4. Kemudian, cuci rambut hingga bersih menggunakan shampo untuk membilas minyak kelapa pada rambut.

  • Alpukat

  • ilustrasi alpukat

    ©Pixabay

    Alpukat kaya akan vitamin A dan E, mineral, dan asam lemak esensial. Alpukat dapat membantu mengembalikan kilau rambut, melembapkan, serta mengatasi rambut kusut dan rontok. Caranya yakni:

    1. Siapkan alpukat matang dan kemudian hancurkan hingga halus

    2. Campur dengan 2 sampai 4 sendok makan minyak kelapa hingga memiliki tekstur seperti masker

    3. Oleskan masker alpukat pada rambut dan kulit kepala secara merata

    4. Balut rambut dengan handuk atau plastik selama 20-30 menit

    5. Bilas dengan air bersih dan sampo

    6. Gunakan masker alpukat dua kali seminggu agar mendapatkan hasil yang maksimal

  •  Telur

  • harga telur ayam terus meroket

    ©2022 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

    Telur mengandung biotin, vitamin dan tinggi akan lemak jenuh, kandungan tersebut membuat beberapa orang percaya bahwa masker telur dapat membuat rambut lebih sehat, berkilau, dan anti kusut. Berikut caranya:

    1. Siapkan dua butir telur kemudian kocok hingga berbusa

    2. Oleskan campuran telur ke rambut dan kulit kepala

    3. Diamkan masker bekerja selama 15 menit

    4. Bilas dengan sampo hingga bersih

    5. Jika ingin hasil yang lebih optimal, masker telur dapat dikombinasikan dengan campuran minyak kelapa atau minyak argan

    Perlu diperhatikan, apabila memiliki alergi terhadap telur maka sebaiknya jangan dilakukan.

  • Madu dan Yogurt

  • ilustrasi yogurt

    ©Shutterstock

    Madu dan yogurt menjadi perpaduan yang baik untuk mengatasi rambut kusut dan rontok. Perawatan rambut dengan madu dan yogurt akan berpengaruh pada kelembapan rambut juga membantu mengurangi kerontokan dengan cara memperbaiki kesehatan kulit kepala dan mengurangi adanya penyumbatan folikel. Caranya yakni:

    1. Siapkan 3 sendok makan yogurt dan 1 sendok makan madu kemudian campurkan

    2. Jika sudah tercampur merata dan berbentuk seperti pasta, oleskan secara menyeluruh pada rambut

    3. Tunggu selama 30-40 menit agar kandungannya meresap ke dalam rambut

    4. Bilas rambut secara menyeluruh dengan shampo

  • Lidah Buaya dan Minyak Zaitun

  • ilustrasi lidah buaya

    ©2019 Merdeka.com/Pixabay

    Kandungan lidah buaya dan minyak zaitun yang kaya akan vitamin A dan E mampu menjaga helai rambut agar tetap kuat. Rambut yang secara rutin dirawat dengan lidah buaya dan minyak rambut akan terhindar dari kusut dan juga rontok. Caranya yakni:

    1. Campurkan gel lidah buaya dan minyak zaitun dengan perbandingan 2:3 ukuran sendok makan yang disesuaikan dengan volume rambut

    2. Aplikasikan pada rambut dan kulit kepala

    3. Pijat dengan perlahan selama 10  menit

    4. Kemudian diamkan selama 30 menit

    5. Jika sudah, bilas dengan shampo hingga bersih

    Cara Mencegah Rambut Kusut dan Rontok

    Rambut kusut yang menyebabkan rontok terjadi karena berbagai alasan, misalnya ikatan rambut terlalu kencang atau mengikatnya saat kondisi rambut sedang basah hingga faktor lingkungan seperti angin. Rambut kusut akan mengganggu penampilan, apalagi jika sudah rontok, hal tersebut tidak sedikit menyebabkan timbulnya stres pada sebagian orang.

    ilustrasi keramas

    ©Shutterstock

    Oleh karena itu seperti kata pepatah bahwa “lebih baik mencegah daripada memperbaiki”, ada baiknya menghindari rambut kusut dan rontok sebelum hal itu terjadi. Cara mencegahnya dapat dimulai dengan memperhatikan step by step saat keramas seperti berikut ini:

  • Menyisir rambut sebelum keramas

  • Oleskan sampo pada area kulit kepala, lalu pijat dengan lembut secara perlahan

  • Setelah dibilas, beri kondisioner pada batang rambut. Hindari pemakaian kondisioner pada area kulit kepala

  • Jika menginginkan hasil yang lebih baik, gunakan masker rambut agar rambut mendapatkan tambahan nutrisi

  • Gunakan sisir dengan gigi lebar saat menyisir dan sisir perlahan mulai dari ujung rambut hingga ke akar rambut sehingga dapat mengurangi rambut rontok

  • Paling penting hindari penggunaan produk dengan kandungan bahan kimia yang keras untuk rambut

  • Berbagai tips mengatasi rambut kusut dan rontok di atas tidak akan berfungsi secara instan. Merawat rambut kusut dan rontok membutuhkan waktu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

     

    Penulis : Ara

    (mdk/jen)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    9 Cara Menumbuhkan Kembali Rambut yang Rontok Secara Alami dan Cepat
    9 Cara Menumbuhkan Kembali Rambut yang Rontok Secara Alami dan Cepat

    ada berbagai cara yang sebenarnya dapat membantu menumbuhkan kembali rambut yang telah rontok. Yuk, simak!

    Baca Selengkapnya
    7 Tips Perawatan Rambut Kering dan Kusam, Lakukan Hal Ini
    7 Tips Perawatan Rambut Kering dan Kusam, Lakukan Hal Ini

    Kondisi rambut dapat memengaruhi tampilan secara keseluruhan, sehingga penting untuk menjaganya.

    Baca Selengkapnya
    7 Cara Mengatasi Rambut Kering dan Rusak Akibat Sinar Matahari, Yuk Kembalikan Kilau Indahnya!
    7 Cara Mengatasi Rambut Kering dan Rusak Akibat Sinar Matahari, Yuk Kembalikan Kilau Indahnya!

    Cara mengatasi rambut kering dan rusak akibat sinar matahari ternyata praktis, lho!

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Mudah Hanya dengan 1 Bahan Alami
    Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Mudah Hanya dengan 1 Bahan Alami

    Ada solusi sederhana untuk menyingkirkan kutu rambut tanpa perlu menggunakan bahan kimia yang keras atau produk yang mahal

    Baca Selengkapnya
    Rambut Beruban Bikin Penampilan Jadi Kurang Maksimal! Ketahui Cara Mengatasinya
    Rambut Beruban Bikin Penampilan Jadi Kurang Maksimal! Ketahui Cara Mengatasinya

    Meskipun tumbuhnya rambut uban sendiri nggak bisa dihindari, namun ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mengatasinya, lho.

    Baca Selengkapnya
    Menebalkan Rambut Dengan Bahan Alami, Ini Tips dan Trik Sederhana
    Menebalkan Rambut Dengan Bahan Alami, Ini Tips dan Trik Sederhana

    Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menebalkan rambut. Mulailah dengan mengidentifikasi jenis rambut Anda, lalu pilihlah produk perawatan & bahan alami

    Baca Selengkapnya
    Cara Menghilangkan Bau Rambut Apek, Ketahui Penyebabnya
    Cara Menghilangkan Bau Rambut Apek, Ketahui Penyebabnya

    Rambut apek, biasanya ditandai dengan aroma tidak sedap yang muncul meskipun setelah mencuci rambut.

    Baca Selengkapnya
    Berapakah Normalnya Rambut Rontok yang Boleh Ada di Kamar Mandi?
    Berapakah Normalnya Rambut Rontok yang Boleh Ada di Kamar Mandi?

    Sebagian orang merasa khawatir dan takut saat mengetahui rambutnya rontok. Yuk, simak berapa normalnya rambut rontok saat di kamar mandi!

    Baca Selengkapnya
    Apakah Menggunduli Rambut Bayi Dapat Membantu Pertumbuhan Rambut yang Lebih Lebat?
    Apakah Menggunduli Rambut Bayi Dapat Membantu Pertumbuhan Rambut yang Lebih Lebat?

    Salah satu kepercayaan agar rambut bayi tumbuh lebih lebat adalah dengan menggundulinya. Benarkah efektif?

    Baca Selengkapnya