Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tertua di Jogja, Ini 5 Fakta Sejarah Masjid Pathok Negoro Plosokuning yang Legendaris

Tertua di Jogja, Ini 5 Fakta Sejarah Masjid Pathok Negoro Plosokuning yang Legendaris Masjid Pathok Negoro Plosokuning. ©2020 Brilio.net

Merdeka.com - Jogja terkenal dengan kota budaya. Selain kaya dengan tradisi budayanya, kota tersebut juga banyak peninggalan-peninggalan budaya yang masih lestari hingga kini. Salah satu bangunan cagar budaya yang ada di Jogja adalah Masjid Pathok Negoro Plosokuning.

Dilansir dari Brilio.net, Masjid Pathok Negoro Plosokuning beralamat di Jalan Plosokuning Raya 99, Minomartani, Ngaglik, Sleman. Pada awal masa didirikannya, pembangunan masjid ini bertujuan untuk menjadi benteng spiritual Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Menurut banyak literatur yang ada di dalam Kraton, masjid ini menjadi masjid tertua di Jogja. Usianya hampir mendekati tiga abad.

“Masjid Pathok Negoro Plosokuning ini adalah bagian dari grand design pendirian Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat karya Sultan Hamengkubuwono I. Masjid ini tua sekali, usianya sudah ratusan tahun,” ujar ketua takmir sekaligus pengelola cagar budaya Masjid Plosokuning, Kamaludin Purnomo. Berikut selengkapnya:

Asal Mula Penamaan Masjid

masjid pathok negoro plosokuning

©2020 Brilio.net

Dilansir dari Brilio.net, sejarah pemberian nama “Plosokuning” pada masjid ini diambil secara spontan. Namanya diambil dari sebuah pohon bernama Pohon Ploso yang letaknya tak jauh dari masjid. Banyaknya daun pohon yang berwarna kuning menjadi inspirasi dari nama masjid itu, maka kemudian diberilah nama “Plosokuning”.

Selain itu, pemberian nama “Pathok Negoro” dikarenakan imam-imam yang diberi wewenang menjaga masjid pada waktu itu juga mempunyai tugas penting sebagai penasihat kerajaan. Oleh karena itu, waktu itu orang Jawa menyebut mereka sebagai “Pathok Negoro”.

Masjid Tertua di Jogja

masjid pathok negoro plosokuning

©2020 Brilio.net

Menurut Kamaludin, masjid yang berada di wilayah Jogja bagian utara ini merupakan masjid tertua di Jogja. Hal itu merujuk pada banyak tulisan dan literatur yang ada di Kraton.

“Kalau merujuk pada banyak tulisan atau literatur yang ada di Kraton, ini memang masjid pertama dan paling tua di Jogja. Sebab menurut catatan sejarah itu Kraton Ngayogyakarta berdiri tahun 1755, sedangkan masjid ini sudah ada sejak tahun 1724,” ujar Kamaludin dikutip Merdeka.com dari Brilio.net pada Rabu (6/5).

Melestarikan Tradisi Nenek Moyang

masjid pathok negoro plosokuning

©kemendikbud

Walaupun zaman terus berubah, Masjid Pathok Negoro Plosokuning masih menjaga tadisi-tradisi Islam peningalan nenek moyang. Beberapa tradisi itu di antaranya ritual sholawatan, saparan, dan ruwahan. Di saat tradisi itu digelar, banyak masyarakat luar Jogja tertarik untuk mengikuti tradisi itu.

“Karena selain menjaga fisik masjid yang punya sejarah besar, tradisi Islam dan budaya Jawa di sini harus kami lestarikan secara terus menerus,” ujar Kamaludin dilansir Brilio.net.

Sumur Peninggalan Pangeran Mangkubumi

masjid pathok negoro plosokuning

©kemendikbud

Tak jauh dari masjid tersebut, ada peninggalan sebuah sumur tua yang dulunya menjadi pesanggrahan Pangeran Mangkubumi atau Sultan Hamengkubuwono I. Letak sumur itu berada di sebelah selatan masjid.

Dilansir dari Brilio.net, pesanggrahan itu dulunya merupakan tempat peristirahatan atau tempat menginap yang dimiliki Kraton. Kata “pesanggrahan” sendiri umum digunakan pada dokumen-dokumen peninggalan Belanda untuk mendeskripsikan tempat tersebut.

Pondok Pesantren di Sekitar Masjid

Suasana masjid semakin terasa ramai dan semarak dengan berdirinya beberapa pondok pesantren yang ada di sekitar masjid. Menurut Kamal, pondok pesantren itu masih baru sekitar 15-20 tahun berdiri.

“Pondok pesantren pertama ada di masjid ini. berdiri tak lama setelah masjid ini jadi. Kemudian beberapa pondok pesantren lainnya mulai berdiri. Sampai sekarang ada 6 pondok pesantren di sini. Tapi ya belum lama, mungkin baru sekitar10-15 tahunan. Rata-rata baru semua,” ujar Kamaludin dikutip Merdeka.com dari Brilio.net pada Rabu (6/5).

(mdk/shr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jadi yang Tertua di Sukoharjo, Ini Sejarah Masjid Agung Jatisobo
Jadi yang Tertua di Sukoharjo, Ini Sejarah Masjid Agung Jatisobo

Masjid itu punya kemiripan dengan masjid agung Keraton Surakarta.

Baca Selengkapnya
Ini Sosok Suparlan, Prajurit Kopassus Legendaris Sampai Namanya Diabadikan Jadi Nama Masjid
Ini Sosok Suparlan, Prajurit Kopassus Legendaris Sampai Namanya Diabadikan Jadi Nama Masjid

Keberanian prajurit Kopassus ini jadi legenda di medan tempur.

Baca Selengkapnya
Kisah Unik Masjid Mungsolkanas, Tertua di Bandung dan Namanya Pakai Bahasa Sunda
Kisah Unik Masjid Mungsolkanas, Tertua di Bandung dan Namanya Pakai Bahasa Sunda

Masjid unik ini gunakan nama bahasa Sunda bukan Arab. Ini fakta di baliknya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengunjungi Masjid Ats Tsauroh Serang, Bentuknya Mirip Pendopo Jawa dan Punya Taman Estetik
Mengunjungi Masjid Ats Tsauroh Serang, Bentuknya Mirip Pendopo Jawa dan Punya Taman Estetik

Begini sejarah Masjid Ats Tsauroh Serang yang bergaya pendopo kuno

Baca Selengkapnya
Fakta Unik Masjid Fatimah di Kota Solo, Dikenal Sebagai Masjid Pengantin hingga Punya Al-Qur'an Raksasa
Fakta Unik Masjid Fatimah di Kota Solo, Dikenal Sebagai Masjid Pengantin hingga Punya Al-Qur'an Raksasa

Masjid ini bernuansa modern dengan perpaduan arsitektur Timur Tengah dengan tetap menonjolkan arsitektur budaya Jawa.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Masjid Agung Ponorogo, Dulunya Musala Tempat Ulama Bersembunyi dari Kekejaman Kolonial Belanda
Mengunjungi Masjid Agung Ponorogo, Dulunya Musala Tempat Ulama Bersembunyi dari Kekejaman Kolonial Belanda

Sebelum membangun masjid, para tukang harus dalam keadaan suci

Baca Selengkapnya
Intip Jalan-Jalan Ala Sang Jenderal Polri, Pose di Warung Telur Asin Hingga Naik Becak
Intip Jalan-Jalan Ala Sang Jenderal Polri, Pose di Warung Telur Asin Hingga Naik Becak

Sejumlah tempat sederhana hingga menakjubkan dikunjunginya. Tak lupa, ada momen unik saat sang jenderal bersantai. Seperti apa?

Baca Selengkapnya
Sisi Unik Masjid Jami Assuruur Kebon Jeruk, Bangunannya Khas Belanda Berhias Kayu Jepara
Sisi Unik Masjid Jami Assuruur Kebon Jeruk, Bangunannya Khas Belanda Berhias Kayu Jepara

Masjid Jami Assuruur memiliki daya tampung yang besar. Saat penuh, 1.500 sampai 2.000 jemaah bisa melaksanakan salat di sini.

Baca Selengkapnya
Menengok Sejarah Masjid Agung Palembang, Warisan Peninggalan Kesultanan Palembang Darussalam Abad 18
Menengok Sejarah Masjid Agung Palembang, Warisan Peninggalan Kesultanan Palembang Darussalam Abad 18

Kota Palembang memiliki ragam bangunan kuno yang sampai sekarang masih bisa dijumpai.

Baca Selengkapnya