Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Makanan Diet Sehat dan Bernutrisi, Efektif Bantu Turunkan Berat Badan

Makanan Diet Sehat dan Bernutrisi, Efektif Bantu Turunkan Berat Badan Ilustrasi ikan salmon. Shutterstock/Gregory Gerber

Merdeka.com - Makanan diet sebaiknya perlu diketahui, khususnya bagi Anda yang sedang ingin menurunkan berat badan. Lebih dari masalah penampilan, mempunyai berat badan yang berlebihan tentu menimbulkan kondisi tubuh yang kurang sehat. Di mana tubuh susah dan tidak bebas bergerak hingga cepat merasa lelah saat beraktivitas.

Kelebihan berat badan juga meningkatkan berbagai risiko penyakit berat yang mengancam kesehatan. Dengan begitu, penting bagi setiap orang untuk bisa mengontrol berat badan yang sehat dan ideal. Jika berat badan Anda melebihi batas normal, maka Anda bisa mulai mengatur pola dengan mengonsumsi makanan diet sehat.

Terdapat beberapa makanan diet sehat dan bernutrisi yang dapat dikonsumsi. Beberapa makanan diet sehat ini meliputi telur, sayuran hijau, ikan salmon, dada ayam tanpa lemak, sayuran akar, hingga kacang-kacangan dan polong-polongan.

Selain dapat membantu menurunkan berat badan, beberapa makanan diet sehat ini juga membantu pemenuhan asupan nutrisi tubuh dengan baik. Dilansir dari Healthline, berikut kami merangkum beberapa makanan diet sehat dan bernutrisi yang baik untuk dikonsumsi sehari-hari.

Makanan Diet Sehat: Telur, Sayuran Hijau

Telur

Makanan diet sehat dan bernutrisi pilihan pertama adalah telur. Telur adalah salah satu makanan terbaik untuk dimakan jika Anda ingin mencapai atau mempertahankan berat badan yang lebih sehat. Di mana telur mempunyai beragam nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh, seperti kolin dan vitamin D.

Selain itu, kandungan protein, serat, dan lemak dinilai efektif meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi nafsu makan berlebih. Telur juga termasuk jenis bahan makanan yang dapat diolah menjadi beragam menu lezat. Tentu Anda bisa berkreasi dengan memadukan bahan lain yang sehat dan cocok untuk diet.

Sayuran Hijau

Makanan diet sehat dan bernutrisi berikutnya adalah sayuran hijau. Sayuran hijau termasuk kangkung, bayam, sawi hijau, lobak Swiss, dan lainnya mengandung thylakoids, senyawa tanaman yang telah dikaitkan dengan peningkatan rasa kenyang dan manajemen nafsu makan yang lebih baik.

Selain itu, sayuran berdaun hijau memiliki berbagai macam serat dan mikronutrien yang baik dan sehat. Menambahkan sayuran hijau ke dalam makanan, dapat membantu Anda merasa kenyang dan mengurangi keinginan untuk makan makanan yang kurang bergizi.

Namun, Anda juga perlu belajar peka terhadap isyarat internal tubuh tentang rasa lapar dan kenyang, sehingga tujuan penurunan berat badan dapat mendapatkan hasil optimal.

Makanan Diet Sehat: Ikan Salmon, Dada Ayam Tanpa Lemak

Ikan Salmon

Makanan diet sehat selanjutnya bisa didapatkan dari ikan salmon. Salmon sarat dengan protein berkualitas tinggi, lemak sehat, dan berbagai nutrisi penting. Kombinasi ini membantu Anda merasa kenyang sehingga bisa mengurangi nafsu makan berlebih.

Selain itu, salmon juga sarat dengan asam lemak omega-3, yang dapat membantu mengurangi peradangan. Perlu dipahami, bahwa peradangan memainkan peran utama pada kondisi obesitas dan penyakit metabolik. Dengan mendapatkan asupan asam lemak omega-3 yang cukup, Anda bisa mengurangi risiko ini.

Tidak hanya itu, salmon adalah jenis makanan laut yang mempunyai kandungan yodium cukup tinggi. Kandungan ini diperlukan untuk fungsi tiroid yang tepat yang selanjutnya mendukung sistem kerja metabolisme tubuh berjalan secara optimal.

Dada Ayam Tanpa Lemak

Dada ayam tanpa lemak juga termasuk salah satu makanan diet sehat dan bernutrisi yang bisa Anda konsumsi. Dada ayam tanpa kulit mengemas protein dan zat besi dan memiliki lebih sedikit lemak jenuh dibandingkan potongan lainnya. Kandungan protein ini dapat membantu Anda lebih cepat kenyang sehingga baik untuk mengontrol nafsu makan.

Sementara kandungan lemak jenuh yang lebih sedikit tentu berkontribusi dalam penurunan risiko peradangan pada tubuh. Mengingat peradangan adalah faktor utama yang menyebabkan kondisi obesitas dan berbagai penyakit lainnya.

Meskipun begitu, Anda perlu memperhatikan cara pengolahan daging ayam dengan benar. Cara pengolahan yang paling sehat adalah direbus karena tidak mendapatkan tambahan minyak atau senyawa asap bakar yang mengganggu nutrisi. Pastikan Anda memasak dada ayam dengan matang sempurna agar bebas dari bakteri yang memicu penyakit.

Makanan Diet Sehat: Sayuran Akar, Kacang dan Polong

Sayuran Akar

Makanan diet sehat dan bernutrisi lainnya bisa didapatkan dari sayuran akar. Kentang putih, ubi, atau sayuran akar lainnya mengandung berbagai nutrisi penting untuk tubuh, seperti potasium dan kalium. Selain itu, sayuran akar juga memiliki kandungan karbohidrat dan serat tinggi yang efektif meningkatkan rasa kenyang.

Bahkan, ketika Anda merebus kentang dan membiarkannya dingin beberapa saat, secara otomatis akan terbentuk pati resisten dalam jumlah tinggi, zat seperti serat yang telah terbukti memiliki berbagai manfaat kesehatan, termasuk penurunan berat badan. Tentu ini bisa menjadi rekomendasi makanan sehat yang baik untuk dikonsumsi sehari-hari.

Kacang dan Polong

Makanan diet sehat dan bernutrisi yang terakhir namun tak kalah penting adalah jenis kacang dan polong-polongan. Kacang dan kacang polong lainnya dapat bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Ini termasuk lentil, kacang hitam, dan berbagai jenis lainnya.

Makanan tersebut cenderung tinggi protein dan serat, yang merupakan dua nutrisi yang meningkatkan rasa kenyang. Kacang-kacangan dan polong-polongan juga mengandung beberapa pati resisten yang baik untuk kesehatan.

Namun perlu diperhatikan, kandungan serat tinggi pada makanan ini dapat menyebabkan gas dan kembung pda beberapa orang. Dengan begitu, Anda perlu mengonsumsi dalam takaran yang cukup dan tidak berlebihan. Anda juga bisa merendam kacang kering terlebih dahulu beberapa jam sebelum mengolah dan mengonsumsinya, untuk menurunkan risiko gangguan kembung.

(mdk/ayi)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Cara Mudah dan Sehat, Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga dan Diet Ekstrim

10 Cara Mudah dan Sehat, Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga dan Diet Ekstrim

Tahukah Anda bahwa menurunkan berat badan bisa dilakukan secara sederhana & sehat tanpa perlu melakukan olahraga yang melelahkan atau diet ekstrim? Ini tipsnya.

Baca Selengkapnya
Makanan Terbaik untuk Dikonsumsi Setelah Berbuka Puasa

Makanan Terbaik untuk Dikonsumsi Setelah Berbuka Puasa

Pada saat berbuka puasa, terdapat sejumlah makanan yang terbaik untuk dikonsumsi demi kesehatan dan kebugaran tubuh.

Baca Selengkapnya
8 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, Jangan Asal Makan

8 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, Jangan Asal Makan

Makanan yang baik dikonsumsi saat buka puasa adalah makanan yang dapat memberikan energi cepat, mudah dicerna, dan kaya akan nutrisi penting.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
6 Makanan yang Harus Dihindari saat Mengecilkan Perut Buncit, Bantu Capai Bentuk Tubuh Ideal

6 Makanan yang Harus Dihindari saat Mengecilkan Perut Buncit, Bantu Capai Bentuk Tubuh Ideal

Saat hendak mengecilkan perut, pilih makanan yang mendukung tujuan Anda. Perhatikan apa saja makanan yang sebaiknya dihindari selama proses diet Anda.

Baca Selengkapnya
Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Tidak Enak Badan, Bantu Redakan Kondisi Tubuh

Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Tidak Enak Badan, Bantu Redakan Kondisi Tubuh

Makanan tidak hanya berfungsi sebagai sumber energi, tetapi juga dapat memberikan nutrisi penting yang diperlukan oleh tubuh saat kondisinya sedang menurun.

Baca Selengkapnya
Tips Sehat Menambah Berat Badan yang Aman, Cocok untuk Anda yang Ingin Gemuk

Tips Sehat Menambah Berat Badan yang Aman, Cocok untuk Anda yang Ingin Gemuk

Beberapa cara sehat menaikkan berat badan secara alami yang dijamin aman.

Baca Selengkapnya
5 Makanan dan Minuman yang Bisa Mendinginkan Tubuh dan Turunkan Berat Badan

5 Makanan dan Minuman yang Bisa Mendinginkan Tubuh dan Turunkan Berat Badan

Makanan dan minuman ini tak sekadar dinginan tubuh tapi juga bisa turunkan berat badan.

Baca Selengkapnya
Makanan yang Bisa Melemahkan Tulang, Segera Batasi Asupannya

Makanan yang Bisa Melemahkan Tulang, Segera Batasi Asupannya

Makanan yang bisa melemahkan tulang adalah makanan yang mengandung zat-zat yang dapat mengurangi kalsium, vitamin D, atau mineral lainnya.

Baca Selengkapnya
Turunkan Berat Badan dengan Porsi Makan Diet yang Tepat

Turunkan Berat Badan dengan Porsi Makan Diet yang Tepat

Porsi makan dalam sehari sebaiknya dibagi menjadi empat bagian, yaitu sarapan, makan siang, makan malam, dan camilan.

Baca Selengkapnya