Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peristiwa 18 Juni: Kelahiran Paul McCartney, Personel The Beatles yang Legendaris

Peristiwa 18 Juni: Kelahiran Paul McCartney, Personel The Beatles yang Legendaris Paul McCartney. ©blogspot.com

Merdeka.com - Paul McCartney adalah salah seorang musisi legendaris yang terkenal di dunia. Pemilik nama lengkap James Paul McCartney, ini dikenal sebagai personel The Beatles bersama John Lennon di era 1960-an.

Tepat hari ini, 18 Juni pada 1942 silam, Paul McCartney dilahirkan di Liverpool, Lancashire, Inggris. Hingga kini, ia masih aktif bermusik dan menjadi musisi dengan hasil pendapatan tertinggi di Inggris. Setelah The Beatles bubar, Paul membentuk grup musik Wings yang cukup sukses di era 1970-an.

Paul McCartney tercatat sebagai musisi dan pencipta lagu tersukses sepanjang masa. Selain dikenal sebagai musisi jenius, ia juga aktif dalam kegiatan hak hewan dan vegetarianisme bersama istri dan anak-anaknya.

Lantas, seperti apa perjalanan hidup seorang Paul McCartney? Simak ulasannya yang merdeka.com lansir dari Britannica.com dan sumber lainnya:

Awal Karier Paul McCartney

011 debby restu utomo

©2017 REUTERS/Diego Vara

Paul McCarnye lahir di Walton, General Hospital di Liverpool, Inggris, oada 18 Juni 1942. Pada tahun 1947, tepatnya ketika ia berusia 5 tahun, McCartney masuk ke Stockton Wood Road Primary Scool. Setelah lulus ujian pada 1953, ia melanjutkan studinya di Liverpool Institute.

Paul McCartney bertemu John Lennon untuk pertama kalinya saat ia melihat Lennon dan bandnya Quarrymen tampil di Woolton, pada 6 Juli 1957. Sejak saat itu, ia terus menjalin persahabatan dengan Lennon dan mereka berkolaborasi dalam banyak lagu.

Hingga bulan mei 1960, mereka berniat ingin membuat grup band dan mencari beberapa nama, termasuk The Silver Band. Hal ini yang kemudian menjadi cikal bakal terbentuknya The Beatles dan tampil untuk pertama kalinya pada tahun 1960.

McCartney dan The Beatles

the beatles

funpop.com

The Beatles resmi terbentuk pada tahun 1960. Konon, nama The Beatles sendiri ditemukan oleh Lennon. Rekaman single pertama mereka mulai pada 1962 di EMI Recording Studios, London.

Sejak band ini terbentuk, The Beatles tampil setiap malam di klab malam. Nama band tersebut semakin dikenal luas oleh masyarakat Inggris saat mereka tampil di Cavern Club. Hampir setiap show mereka selalu ramai dan panjang antreannya.

Kesuksesan The Beatles terus berlanjut. Hampir semua lagu-lagu yang dibawakannya mencapai peringkat teratas di tangga lagu Inggris, bahkan lagu I Wanna Hold Your Hand menjadi lagu yang pertama menembus industri musik Amerika Serikat, sekaligus mengawali apa yang disebut sebagai ‘British Invasion’.

McCartney dan Lennon pun semakin dikenal luas oleh masyarakat Amerika Serikat, bahkan dunia. Hingga akhirnya, pada 1966, The Beatles memutuskan untuk berhenti mengadakan konser. Keputusan ini pun ditanggapi secara luas di dunia, yang menyangsikan kelanjutan band ini.

Tepat tanggal 10 April 1970, band The Beatles resmi bubar. Tentu saja, kabar ini menghebohkan bagi industri musik dunia. Pada tanggal tersebut, Paul McCartney memberikan pernyataan tentang perpisahan Beatles.

Paul McCartney Musisi Berpengaruh di Dunia

Bersama Lennon, McCarteny dianggap sebagai salah seorang musisi yang paling berpengaruh dalam sejarah rock dunia.

Bahkan McCartney tercatat dalam Guinness World Records dengan catatan sebagai penerima penghargaan 60 gold discs dan berhasil menjual album 100 Juta singles.Lagunya berjudul Yesterday tercatat telah diputar 7,000,000 kali di stasiun TV dan radio di seluruh Amerika.

Pada April 1970 McCartney, ia mulai menempuh karir solo dan membentuk grup musik Wings bersama istrinya Linda McCartney. Bersama Wings lewat singlenya Mull of Kintyre (1977) juga tercatat sebagai single pertama yang berhasil terjual hingga dua juta copi di Inggris.

Sepanjang kariernya, McCartney telah meraih berbagai macam penghargaan. Hal ini yang kemudian membuatnya dianggap sebagai musisi legendaris di dunia.

(mdk/jen)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sederet Nama Musisi yang jadi Wakil Rakyat, Terbaru Ada Pentolan Band Dewa 19

Sederet Nama Musisi yang jadi Wakil Rakyat, Terbaru Ada Pentolan Band Dewa 19

Ada musisi yang terpilih untuk periode kedua dalam Pemilu 2024 ini. Siapa saja mereka? Berikut ulasan selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Terbunuhnya Mahatma Gandhi 30 Januari 1948, Berikut Sejarahnya

Terbunuhnya Mahatma Gandhi 30 Januari 1948, Berikut Sejarahnya

Mahatma Gandhi, lahir pada 2 Oktober 1869 di Porbandar, India, dikenal sebagai pemimpin revolusioner dan arsitek gerakan kemerdekaan India.

Baca Selengkapnya
Film Perjalanan King of Rock and Roll Elvis Presley

Film Perjalanan King of Rock and Roll Elvis Presley

perjalanan hidup Elvis Presley diceritakan dalam film berjudul Elvis Presley yang disutradarai oleh Baz Luhrmann.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Andre Taulany Melongo Melihat Koleksi Gitar El Rumi, Ada yang Dipakai John Lennon 'Tahun 60-an Awal'

Andre Taulany Melongo Melihat Koleksi Gitar El Rumi, Ada yang Dipakai John Lennon 'Tahun 60-an Awal'

El Rumi menyisihkan pendapatannya dari syuting untuk membeli gitar-gitar The Beatles.

Baca Selengkapnya
Daftar Festival Musik Terbesar dan Terkenal di Dunia, Ada yang di Indonesia?

Daftar Festival Musik Terbesar dan Terkenal di Dunia, Ada yang di Indonesia?

Acara ini sering disajikan dengan tema seperti genre musik, kebangsaan, atau lokalitas musisi, atau bahkan liburan.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh Pada Rabu 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik

Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh Pada Rabu 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik

Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik

Baca Selengkapnya
Mengenang Penyanyi Sunda Legendaris Detty Kurnia, Sosok Multi Talenta yang Tembus hingga Negeri Sakura

Mengenang Penyanyi Sunda Legendaris Detty Kurnia, Sosok Multi Talenta yang Tembus hingga Negeri Sakura

Detty Kurnia populer era 1980-2000 an. Pada lagu pop Sunda, ia menyanyikan musik dengan berbagai latar belakang mulai rock, pop, disco sampai tradisional rampak

Baca Selengkapnya
16 April 1889: Lahirnya Charlie Chaplin, Komedian Legendaris Asal Inggris

16 April 1889: Lahirnya Charlie Chaplin, Komedian Legendaris Asal Inggris

Charles Chaplin adalah seorang aktor komik asal Inggris, sutradara film, dan juga komposer terbaik yang dikenal karena karyanya selama era silent film.

Baca Selengkapnya
TPN: Prabowo dapat Maruarar, Ganjar dapat Slank

TPN: Prabowo dapat Maruarar, Ganjar dapat Slank

Dengan dukungan Slank terhadap Ganjar-Mahfud ini, TPN berharap bisa memberi dampak elektoral

Baca Selengkapnya