Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Taman Maju Bersama Jadi Ruang Interaksi Baru Warga Jakarta

Taman Maju Bersama Jadi Ruang Interaksi Baru Warga Jakarta Taman Kota. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Warga DKI Jakarta semakin dimanjakan, kali ini mereka bisa menikmati kumpul bersama keluarga dengan suasana berbeda. Pasalnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menghadirkan sejumlah taman. Taman Maju Bersama (TMB) bisa menjadi ruang interaktif warga.

TMB merupakan program yang diinisiasi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. TMB menekankan partisipasi masyarakat untuk turut serta mengelola taman tersebut.

Taman Hutan Srengseng misalnya, taman ini berhasil 'disulap' menjadi destinasi wisata baru yakni 'Spot Budaya' Taman Kembang. Berlokasi di Jalan Ring Road Kembangan, Jakarta Barat, taman ini tidak pernah sepi dari pengunjung.

Di sana disediakan beragam fasilitas seperti rumah pohon, ayunan jaring yang digemari anak-anak hingga dewasa, jembatan gantung, ayunan, hammoc hingga kolam penampung air hujan menuju sumur resapan (rain garden) dapat dinikmati oleh pengunjung secara gratis.

Yang tidak kalah menarik, lokasi taman ini didesain secara artistik sehingga banyak menghadirkan spot foto yang bisa memenuhi laman sosial media. Oleh karenanya, jangan heran jika berkunjung ke taman ini maka akan banyak terlihat masyarakat yang berfoto.

Selain itu, hadir juga taman spot budaya Kembang Kerep alias Bangker. Di taman itu disediakan panggung kecil untuk para seniman menampilkan kreasi mereka. Masyarakat pun bisa memanfaatkan taman tersebut untuk berbagai acara secara gratis.

"Tamannya sekarang bagus, saya suka bawa anak-anak main di sini. Selain gratis, juga ramah anak. Jadi, enggak perlu lagi tuh untuk bayar biaya mahal ngajak anak bermain," kata Mega, warga Jakarta Barat.

Tidak hanya di Jakarta Barat, di kawasan timur, warga Ibu Kota juga bisa bermain di Taman Piknik, Jalan Manunggal II, Cipinang Melayu, Makassar, Jakarta Timur.

Di taman seluas 1 hektare tersebut, warga tidak hanya bisa merasakan hijaunya taman, tapi juga merasakan sejuknya udara karena memiliki danau buatan dengan ragam jenis ikan di dalamnya dan tanaman eceng gondok.

Lokasinya yang tidak jauh dari pemukiman membuat taman ini juga selalu ramai dari warga Jakarta.

"Pembangunan masing-masing Taman Maju Bersama, disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat sekitar. Tidak ada kriteria khusus lokasi dalam membangun Taman Maju Bersama, namun yang terpenting, taman ini untuk menambah RTH sebagai tempat berinteraksi warga," ujar Kepala Dinas Kehutanan Provinsi DKI Jakarta, Suzi Marsitawati.

Yuk, saatnya kita manfaatkan ruang ketiga publik ini dengan baik dan bermanfaat. Banyak kegiatan positif yang bisa kita lakukan di taman, mulai dari olahraga hingga kesenian. Oleh karenanya mari kita jaga dan kelola taman di Ibu Kota dengan baik.

Untuk info lebih lanjut mengenai taman di Jakarta bisa mengunjungi web milik Dinas kehutanan Provinsi DKI Jakarta di www.kehutanan.jakarta.go.id

(mdk/hrs)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bundaran HI Pagi Ini Usai Perayaan Tahun Baru 2024, Warga Keluhkan Beberapa Taman Rusak

Bundaran HI Pagi Ini Usai Perayaan Tahun Baru 2024, Warga Keluhkan Beberapa Taman Rusak

Agus menyayangkan aktivitas warga malah merusak taman. Padahal harusnya, perayaan tahun baru tak merusak taman di sekitar.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Aktivitas Satu Keluarga Sebelum Lompat dari Apartemen di Penjaringan Jakut

Terungkap, Ini Aktivitas Satu Keluarga Sebelum Lompat dari Apartemen di Penjaringan Jakut

Sejumlah aktivitas sempat dilakukan sebelum keluarga itu ditemukan tewas pada Sabtu (9/3) sore.

Baca Selengkapnya
Taman Wisata Matahari Bogor yang Menarik Dikunjungi, Ini Informasinya

Taman Wisata Matahari Bogor yang Menarik Dikunjungi, Ini Informasinya

Berlibur ke taman wisata bisa menjadi pilihan yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu dengan keluarga.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cocok untuk Menenangkan Diri, Taman Cattleya Jadi Ruang Terbuka Hijau yang Ramah di Jakarta

Cocok untuk Menenangkan Diri, Taman Cattleya Jadi Ruang Terbuka Hijau yang Ramah di Jakarta

Taman Cattleya menawarkan berbagai aktivitas seru untuk semua usia.

Baca Selengkapnya
Hujan Mengguyur Sejak Subuh, Ini Daftar Titik Genangan di Jakarta Hingga Pukul 10

Hujan Mengguyur Sejak Subuh, Ini Daftar Titik Genangan di Jakarta Hingga Pukul 10

BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan.

Baca Selengkapnya
Seribu Lebih Rumah Terendam Banjir Usai Hujan Sepekan, Jambi Siaga Tiga

Seribu Lebih Rumah Terendam Banjir Usai Hujan Sepekan, Jambi Siaga Tiga

Akibat banjir, masyarakat beraktivitas menggunakan paruh karena akses jalan tidak bisa dilalui.

Baca Selengkapnya
8 Wisata Temanggung yang Populer, Indah dan Menakjubkan

8 Wisata Temanggung yang Populer, Indah dan Menakjubkan

Keindahan alam wisata Temanggung menawarkan pesona yang memukau bagi para pengunjung.

Baca Selengkapnya
Kembangkan Wisata Tebing Breksi, BUMDes Desa Sambirejo Sleman Ciptakan Banyak Lapangan Kerja bagi Warga Sekitar

Kembangkan Wisata Tebing Breksi, BUMDes Desa Sambirejo Sleman Ciptakan Banyak Lapangan Kerja bagi Warga Sekitar

Sebanyak 400-an warga Desa Sambirejo ikut mengelola Taman Wisata Tebing Breksi. Mereka tak perlu merantau jauh demi hidup yang layak

Baca Selengkapnya
FOTO: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang di DKI Jakarta

FOTO: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang di DKI Jakarta

Warga pun diimbau untuk berhati-hati saat melakukan aktivitas di luar ruangan.

Baca Selengkapnya