Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemprov DKI soal Banyak Jalan Berlubang: Wajar Rusak, 3 Tahun Hanya Tambal Sulam

Pemprov DKI soal Banyak Jalan Berlubang: Wajar Rusak, 3 Tahun Hanya Tambal Sulam Jalan Berlubang di Gatot Subroto. ©2021 Liputan6.com/Johan Tallo

Merdeka.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menilai wajar banyak jalan berlubang di ibu kota. Sebab, dalam 3 tahun terakhir perbaikan hanya sebatas tambal sulam.

Demikian dikatakan Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho. "Hampir tiga tahun lebih kita tidak memperbaiki jalan, hanya tambal sulam dan usia itu kan rusak, berarti memang wajar rusak. Apalagi karena curah hujan menambah kerusakan. Yang ketiga, karena mungkin adanya galian-galian itu, longsoran," kata Hari saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (12/3).

Ia mengklaim, Pemprov telah memperbaiki 21.442 jalan berlubang di Ibu Kota. Pekerjaan tersebut dilakukan pada Desember 2022 hingga awal Maret 2023.

Metode perbaikan jalan, kata Hari, pihaknya mengelompokkan kondisi jalan menjadi tiga kategori. Tiap kategori, memiliki penanganan yang berbeda.

"Kondisinya kami kategorikan rusak ringan, sedang, berat. Kalau rusak ringan kami gunakan coldmix, kalau rusak sedang kami pakai hotmix, rusak berat pakai hotmix dan beton," jelas Hari.

"Untuk pekerjaan yang ringan bisa langsung kami kerjakan, besok hujan kami usahakan pakai coldmix apa. Namun, yang sedang ke berat itu harus nunggu curah hujan agak berhenti. Jadi mudah-mudahan minggu ketiga Maret curah hujan sudah mulai sedikit, kami lakukan perbaikan secara permanen dengan hotmix maupun beton," sambung Hari.

Secara lebih rinci, berikut jumlah titik jalan berlubang yang sudah ditindaklanjuti berdasarkan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD):

- Sudin Bina Marga Jakarta Barat: 3.270 titik.- Sudin Bina Marga Jakarta Pusat: 2.765 titik.- Sudin Bina Marga Jakarta Timur: 6.738 titik.- Sudin Bina Marga Jakarta Selatan: 3.465 titik.- Sudin Bina Marga Jakarta Utara: 3.759 titik.- Unit Peralatan dan Perbekalan: 1.445 titik.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemprov DKI Ingatkan Warga Balik Mudik Tak Bawa Saudara ke Jakarta Tanpa Jaminan Pekerjaan
Pemprov DKI Ingatkan Warga Balik Mudik Tak Bawa Saudara ke Jakarta Tanpa Jaminan Pekerjaan

Pemprov DKI Jakarta mencatat 80 persen sudah kembali ke ibu kota.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Tujuan di Balik Kebijakan Pemprov DKI Naikkan Pajak BBM
Terungkap, Ini Tujuan di Balik Kebijakan Pemprov DKI Naikkan Pajak BBM

Luhut mengatakan, pemerintah saat ini masih terus mengkaji mana jalan terbaik untuk bisa memitigasi polusi udara.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Tenggat Sepekan Peserta Pemilu Tertibkan Alat Peraga Kampanye: Sudah Membahayakan
Pemprov DKI Tenggat Sepekan Peserta Pemilu Tertibkan Alat Peraga Kampanye: Sudah Membahayakan

Terbaru, pengendara terlibat kecelakaan lantaran bendera partai di jalan Gatot Subroto, Jaksel

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemprov DKI Terima 149 Aduan Terkait THR, Paling Banyak dari Perusahaan di Jakarta Selatan
Pemprov DKI Terima 149 Aduan Terkait THR, Paling Banyak dari Perusahaan di Jakarta Selatan

Pemprov DKI Jakarta menerima 149 aduan terkait pembayaran THR di perusahaan swasta.

Baca Selengkapnya
Pemprov Jabar Ingin Tambahan Rute dari dan ke Surabaya di BIJB Kertajati, Ini Alasannya
Pemprov Jabar Ingin Tambahan Rute dari dan ke Surabaya di BIJB Kertajati, Ini Alasannya

Saat ini, BIJB masih melayani Denpasar, Kualanamu, Batam, Balikpapan, Medan, Makassar, dan Kualalumpur.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap Kendaraan pada 8-9 Februari 2024
Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap Kendaraan pada 8-9 Februari 2024

Mengingat karena pada 8-9 Februari sehubungan dengan hari libur dan cuti bersama.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Temukan Penyebaran DBD Meningkat, Kasus Paling Banyak di Jakarta Selatan
Pemprov DKI Temukan Penyebaran DBD Meningkat, Kasus Paling Banyak di Jakarta Selatan

Pemprov DKI Temukan Penyebaran DBD Meningkat, Kasus Paling Banyak di Jakarta Selatan

Baca Selengkapnya
Pemprov Kaltim Kerahkan 17 Ribu Pasukan BKO Demi Amankan Pemilu 2024
Pemprov Kaltim Kerahkan 17 Ribu Pasukan BKO Demi Amankan Pemilu 2024

Upaya itu dilakukan demi mengamankan penyelenggaraan pesta demokrasi di Benua Etam.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Sediakan 259 Bus untuk Mudik Gratis, Catat Tanggal dan Kota Tujuan
Pemprov DKI Sediakan 259 Bus untuk Mudik Gratis, Catat Tanggal dan Kota Tujuan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar program mudik gratis untuk masyarakat pada momen Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya