Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Earth Hour 2018, Anies sebut berhasil hemat listrik Jakarta 169,9 MW

Earth Hour 2018, Anies sebut berhasil hemat listrik Jakarta 169,9 MW Earth Hour 2018 di balaikota Jakarta. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Dalam rangka mendukung kegiatan kampanye hemat energi Earth Hour, Pemprov DKI Jakarta melakukan pemadaman listrik di Balai Kota DKI sejak pukul 20.30 WIB hingga 21.30 WIB, Sabtu (24/3). Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan juga menyerukan warga Jakarta ikut memadamkan listrik selama satu jam.

Anies menuturkan, dalam waktu satu jam melakukan pemadaman listrik di berbagai titik di Jakarta, berhasil menghemat konsumsi listrik DKI hingga 169,99 mega watt (MW). Setara dengan penghematan secara materiil hingga Rp 249 juta.

"Tahun ini, di jam yang sama (seperti tahun lalu), kita berhasil menghemat jadi 169,99 MW, atau 170 MW kalau dibulatkan," ucap Anies, di Balai Kota, Jakarta Pusat, Sabtu (24/3/2018).

Karbon dioksida pun berhasil berkurang hingga 122 ton. Capaian yang lebih besar daripada tahun lalu, yakni 112 ton karbon dioksida.

"Bicara tentang efek rumah kaca, maka karbon dioksida sekarang jadi 122 ton karbon dioksida," katanya.

Anies bersyukur atas peningkatan hasil dari aksi pemadaman listrik selama satu jam pada tahun 2018 ini.

Dia berharap, ke depannya kesadaran masyarakat terhadap penghematan dan efisiensi listrik dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-harinya.

"Alhamdulillah terjadi peningkatan gerakannya, kedepan akan lebih besar lagi kesadaran kita, bukan hanya 1 jam Earth Hour, tapi dalam keseharian kita," ujar Anies.

Pemprov DKI memerintahkan kepada seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD), seperti halnya kecamatan sampai kelurahan untuk mematikan lampu selama satu jam.

"Mari kita hemat energi kaitannya terutama dengan listrik,” kata Anies.

Anies mendapat laporan dari dinas energi DKI Jakarta, selama Earth Hour bisa menghemat listrik hingga 10 persen tiap tahunnya. Pada Earth Hour 2016, penghematan listrik mencapai 148 MW atau setara dengan Rp 167 juta. Pada 2017 penghematan mencapai 157 MW atau setara dengan Rp 172 juta.

Beberapa gedung yang dimatikan listriknya selama peringatan Earth Hour 2018 adalah Gedung Balai Kota DKI, Patung Jenderal Sudirman, Bunderan Hotel Indonesia, Patung Pemuda, Monas, Patung Arjuna Wiwaha, dan Patung Pahlawan.

Reporter: Yunizafira PutriSumber: Liputan6.com

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Kampanye Hemat Energi, Ini Suasana Jakarta saat Earth Hours Selama 90 Menit

FOTO: Kampanye Hemat Energi, Ini Suasana Jakarta saat Earth Hours Selama 90 Menit

Kampanye ini juga sebagai bentuk kepedulian terhadap ancaman perubahan iklim.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Tunda Pengoperasian Pembangkit Listrik di Jawa-Bali, Ini Alasannya

Pemerintah Tunda Pengoperasian Pembangkit Listrik di Jawa-Bali, Ini Alasannya

Realisasi capaian pembangkit pada periode 2023 sebesar 4.182,2 megawatt.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Wilayah Indonesia Alami Pemadaman Listrik, Salah Satunya Tarakan

Sejumlah Wilayah Indonesia Alami Pemadaman Listrik, Salah Satunya Tarakan

PLN mengonfirmasi bahwa kondisi pasokan listrik hari ini di Tarakan memang defisit lantaran beban puncak berada di atas daya pasok.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jelang Perayaan Hari Raya Galungan, PLN Imbau Masyarakat Perhatikan Jarak Aman Pasang Penjor

Jelang Perayaan Hari Raya Galungan, PLN Imbau Masyarakat Perhatikan Jarak Aman Pasang Penjor

Jelang Perayaan Hari Raya PLN mencatat terdapat sebanyak 9 kasus gangguan listrik akibat penjor yang menyentuh kabel listrik di tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Nggak Mau Biaya Bulanan Membengkak? Begini Cara Menghemat Listrik di Rumah yang Bisa Ditiru

Nggak Mau Biaya Bulanan Membengkak? Begini Cara Menghemat Listrik di Rumah yang Bisa Ditiru

Cara mengurangi pengeluaran bulanan bisa dimulai dengan menghemat pemakaian energi listrik. Ini tipsnya.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Janji Tarif Listrik Tetap Murah di Tengah Percepatan Transisi Energi Baru Terbarukan

Pemerintah Janji Tarif Listrik Tetap Murah di Tengah Percepatan Transisi Energi Baru Terbarukan

Percepatan transisi energi fosil ke EBT diperlukan untuk mewujudkan target emisi karbon netral atau net zero emission pada 2060 mendatang.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Akui Kurang Antisipasi Dampak El Nino di Indonesia

Pemerintah Akui Kurang Antisipasi Dampak El Nino di Indonesia

Pemerintah waspadai dampak el nino pengaruhi suplai listrik di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Warga Ganti Meteran Listrik Malah Kena Denda Rp41 Juta, Begini Penjelasan PLN

Warga Ganti Meteran Listrik Malah Kena Denda Rp41 Juta, Begini Penjelasan PLN

Tagihan itu muncul usai meteran listrik dirumahnya harus diganti dengan yang baru.

Baca Selengkapnya
Solusi Anies untuk Transisi Energi Batu Bara yang Tidak Menimbulkan Penderitaan Rakyat

Solusi Anies untuk Transisi Energi Batu Bara yang Tidak Menimbulkan Penderitaan Rakyat

Anies mengakui transisi energi kepada yang lebih ramah lingkungan harus segera dilakukan

Baca Selengkapnya