Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Suami Kesal, Ibu Muda di Tangerang Alami KDRT karena Minta Almond

Suami Kesal, Ibu Muda di Tangerang Alami KDRT karena Minta Almond Ilustrasi KDRT. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) kembali terjadi. Kali ini dialami oleh seorang ibu muda berinisial AN (29) di Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten hingga babak belur.

Tindakan kekerasan yang dialami oleh AN diketahui dilakukan oleh suaminya sendiri, lantaran masalah sepele. AN meminta kepada sang suami agar dibelikan kacang almond untuk kebutuhan nutrisi ASI demi sang anak.

Berdasarkan keterangan AN yang diterima wartawan, tindakan tersebut Ia terima pada Sabtu, 17 April 2021 sekitar pukul 10.30 WIB di sebuah apartemen, di bilangan Kelapa Dua. Saat itu Ia dianiaya dengan cara dijambak, dilempar benda hingga dicekik oleh sang suami.

Berikut kisah pilu kasus KDRT yang dialami ibu muda di Tangerang sebagaimana Merdeka lansir dari Liputan6.

Suami Marah karena Istri Minta Dibelikan Kacang Almond untuk ASI

ilustrasi kdrt

©2014 Merdeka.com

AN sendiri sudah beberapa kali meminta untuk dibelikan kacang almond guna kebutuhan nutrisi ASI nya. Ia menuturkan kekerasan tersebut berawal dari pembicaraan sang suami yang meminta dirinya agar melakukan pumping untuk sang anak.

Di tengah pembicaraan tersebut Ia mencoba memberikan penjelasan soal kacang almond yang bagus dan murah untuk ASI. Seketika sang suami murka hingga memicu penganiayaan.

"Awalnya saat pembicaraan suami menyuruh saya pumping atau pompa ASI, dan saya dari kemarin minta belikan kacang almond sebagai asupan untuk ASI. Karena saya pikir kalau beli susunya mahal, tapi suami malah marah bilang kalau makanan asupan itu tidak terlalu penting, yang penting dipumping tiap hari," tutur AN kepada wartawan.

Alasan Minta Dibelikan Kacang Almond

AN sendiri mengungkapkan jika keinginannya dibelikan kacang almond semata mata demi lancarnya asupan ASI untuk sang bayi. Mengingat jika ASI yang keluar sedikit dan dipaksa untuk pumping akan terasa sakit pada payudara.

Mendengar penjelasan AN, sang suami langsung naik pitam, sembari merebut bayi yang tengah digendongnya. Kemudian AN pun langsung dianiaya dengan cara didorong, dijambak hingga dicekik.

"Setelah itu jadilah pertengkaran di mana saya didorong, dijambak, dilempar benda, dicekik, dijedotin kepala saya ke kepala dia, nabokin muka sebelah kiri saya, hingga kuping saya pengeng dan keluar darah dari hidung saya," tutur AN.

Hidung Mengeluarkan Darah hingga Kepala Memar dan Benjol

Atas perlakuan sang suami AN pun mengalami cidera di bagian hidungnya hingga mengeluarkan darah. Termasuk di bagian kepala juga mengalami memar sampai peradangan.

Ia menambahkan, luka di bagian kepala tersebut akibat benturan di tembok saat kekerasan tersebut dilakukan oleh suaminya.

Tak sampai di situ, leher AN pun mengalami luka memar akibat cekikan. Ia akhirnya memutuskan untuk melakukan visum serta melaporkan kasus penyiksaan tersebut ke Polres Tangerang Selatan.

"Sudah laporan ke Polres Tangerang Selatan, sudah visum juga," katanya.

Sementara itu, dari pihak kepolisian Resort Tangsel sendiri belum memberikan pernyataan terkait penanganan laporan dugaan KDRT tersebut. Hingga berita ini ditulis, wartawan masih berusaha mengkonfirmasi kasus ini ke pihak kepolisian.

(mdk/nrd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Kacang Almond untuk Ibu Hamil, Efektif Menstabilkan Tekanan Darah
Manfaat Kacang Almond untuk Ibu Hamil, Efektif Menstabilkan Tekanan Darah

Kacang almond memiliki beberapa kandungan yang baik untuk kehamilan.

Baca Selengkapnya
11 Cara Menambah Nafsu Makan Anak Secara Alami, Bisa Diterapkan Orang Tua
11 Cara Menambah Nafsu Makan Anak Secara Alami, Bisa Diterapkan Orang Tua

Sebagian orang tua mungkin pernah merasakan anak susah makan. Bahkan permasalahan itu masih dirasakannya hingga saat ini.

Baca Selengkapnya
Berawal dari Hobi, Mahasiswi Cirebon Ini Rintis Bisnis Kue Almond hingga Bisa Punya Karyawan
Berawal dari Hobi, Mahasiswi Cirebon Ini Rintis Bisnis Kue Almond hingga Bisa Punya Karyawan

Dari kecil dirinya memang suka berjualan dan membuat olahan makanan. Dirinya punya mimpi untuk membuka toko kue

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
9 Makanan Padat Anak Saat Tumbuh Gigi, Sehat & Kaya Nutrisi Baik
9 Makanan Padat Anak Saat Tumbuh Gigi, Sehat & Kaya Nutrisi Baik

Terdapat beberapa rekomendasi makanan padat anak saat tumbuh gigi yang sehat dan kaya nutrisi baik.

Baca Selengkapnya
Kulit Kering Bisa Disebabkan 10 Hal Ini, Berikut Cara Atasi dan Mencegahnya!
Kulit Kering Bisa Disebabkan 10 Hal Ini, Berikut Cara Atasi dan Mencegahnya!

Kulit kering kerap dialami oleh sebagian orang dan terkadang membuat estetika semakin berkurang.

Baca Selengkapnya
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini

Salah satu permasalahan kulit yang umum terjadi ketika seseorang semakin menua adalah kulit kendur. uk, simak cara mengencangkan kulit secara alami!

Baca Selengkapnya
Jadi Kesayangan saat Buka, Ini Alasan Kenapa Teh Hangat Seharusnya Dihindari Penderita Asam Lambung
Jadi Kesayangan saat Buka, Ini Alasan Kenapa Teh Hangat Seharusnya Dihindari Penderita Asam Lambung

Teh hangat merupakan minuman kesayangan banyak orang pada saat berbuka puasa, sayangnya minuman ini tidak sehat dikonsumsi pada saat berpuasa.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Mengapa Anak Tidak Boleh Minum Dingin saat Pilek
Ini Alasan Mengapa Anak Tidak Boleh Minum Dingin saat Pilek

Pada saat anak sedang batuk pilek, sangat umum bagi orangtua untuk mencegah konsumsi minuman dingin. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya
Kenali 4 Hal yang Harus Diperhatikan Orangtua saat Anak Sakit
Kenali 4 Hal yang Harus Diperhatikan Orangtua saat Anak Sakit

Pada saat anak sedang sakit, orangtua biasanya akan mengalami sejumlah kebingungan. Penting bagi orangtua untuk memerhatikan sejumlah hal.

Baca Selengkapnya