Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Rekomendasi Toner Calendula Terbaik yang Ampuh Merawat Kulit Sensitif

5 Rekomendasi Toner Calendula Terbaik yang Ampuh Merawat Kulit Sensitif 5 Rekomendasi Toner Calendula Terbaik yang Ampuh Merawat Kulit Sensitif. ©Shutterstock

Merdeka.com - Banyak tren skincare yang bertebaran di dunia maya, misalnya saja dari ‘racun’ yang dibawa para beauty influencer saat melakukan review produk. Ngaku aja deh, buat kamu yang sedang mencari produk skincare yang tepat, review positif dari para influencer jadi salah satu hal yang mendorong keinginan untuk segera beli produknya.

Di tengah banyaknya tren skincare yang berkembang, toner calendula terbaik jadi salah satu produk yang cukup populer. Kandungannya berasal dari bunga calendula atau lebih dikenal dengan sebutan Marigold, yang tumbuh di selatan Eropa. Bunga ini memiliki khasiat buat menyembuhkan luka secara alami. Selain itu, bunga tersebut juga dapat membantu menenangkan kulit yang sensitif, meminimalisir jerawat, mencerahkan, serta mencegah penuaan dini.

Ingin mencari rekomendasi toner calendula terbaik yang ampuh merawat kulit sensitif? 5 produk ini bisa jadi pilihannya.

Nacific Real Floral Toner Calendula

5 rekomendasi toner calendula terbaik yang ampuh merawat kulit sensitif©Nacific

Jika ingin melirik rekomendasi toner calendula, Nacific Real Floral Toner Calendula jadi alternatif yang layak dicoba. Brand kecantikan asal Korea tersebut menghadirkan toner wajah yang diformulasikan dari 91% air calendula bersama kelopak bunga aslinya. Dikemas dalam botol plastik putih transparan, kamu bisa melihat kandungan kelopak bunga asli yang ada dalam toner ini.

Manfaatnya semakin luar biasa karena mengandung ekstra centella yang bisa menenangkan kulit. Nacific sendiri merupakan salah satu brand yang banyak digunakan oleh selebriti Korea. Ingin merasakan sendiri manfaat toner calendula terbaik yang ampuh merawat kulit sensitif. Selain itu, toner ini juga cocok dipakai kulit berminyak dan berjerawat.

Neogen Dermalogy Real Flower Cleansing Water Calendula

5 rekomendasi toner calendula terbaik yang ampuh merawat kulit sensitif©Neogen Dermalogy

Jika sedang mencari skincare multifungsi, produk dari Neogen ini bisa jadi pilihan yang tepat. Rekomendasi toner calendula terbaik ini bukan hanya bekerja sebagai toner saja, tapi juga cleansing water yang dapat membersihkan wajah. Di dalamnya juga mengandung kelopak bunga calendula asli yang tersuspensi, cocok untuk menjaga kelembapan setelah mencuci wajah.

Toner Neogen yang satu ini bekerja untuk memperbaiki kulit yang rusak, menenangkan, dan memberi kesegaran pada kulit. Cara pakainya juga mudah, setelah mencuci wajah, aplikasikan toner dengan kapas lalu usapkan pada kulit tanpa perlu dibilas.

Kiehl's Calendula Herbal Extract Toner

5 rekomendasi toner calendula terbaik yang ampuh merawat kulit sensitif©Kiehl's

Rekomendasi toner calendula terbaik selanjutnya yang wajib dicoba adalah Kiehl's Calendula Herbal Extract Toner. Produk yang satu ini merupakan toner aktif yang diformulasikan dari ekstrak calendula alami tanpa alkohol yang bekerja untuk membersihkan wajah dengan lembut. Formulanya juga mengandung allantoin, calendula, dan great Burdock untuk melembutkan dan menenangkan kulit.

Selain itu, toner tersebut juga cocok digunakan untuk kulit sensitif karena terbuat dari bahan herbal yang mampu menenangkan kulit. Toner ini juga tidak mengandung bahan kimia berbahaya yang bisa membuat kulit terasa kering.

The Face Shop Essential Calendula Toner

5 rekomendasi toner calendula terbaik yang ampuh merawat kulit sensitif©The Face Shop

Rekomendasi toner calendula terbaik yang bisa merawat kulit sensitif lainnya adalah The Face Shop Essential Calendula Toner. Brand asal Korea yang satu ini memiliki formulasi 10% ekstrak calendula yang memberikan efek untuk melembapkan serta menenangkan kulit sensitif serta mengatasi permasalah kulit yang umumnya terjadi setelah membersihkan wajah. Calendula ini juga memberikan efek wajah yang lebih dewy dan sehat, lho. Selain itu, produk ini juga mampu meminimalisir jerawat di area wajah.

Missha Su:nhada Calendula pH Balancing and Soothing Toner

5 rekomendasi toner calendula terbaik yang ampuh merawat kulit sensitif©Missha

Masih ingin mencari rekomendasi toner calendula terbaik lainnya? Saatnya kamu mencoba Missha Su:nhada Calendula pH Balancing and Soothing Toner. Toner yang satu ini cocok buat pemilik kulit sensitif karena terbebas dari 11 bahan kimia berbahaya yang bisa menyebabkan kerusakan kulit. Ekstrak bunga calendula di dalamnya merupakan bahan alami yang berasal dari Selandia Baru. Formulanya mampu melembapkan kulit dengan maksimal karena memiliki moisture base 97% dengan pH 5.5 yang mirip dengan pH level kulit sehat.

Bagi pemilik kulit sensitif, rekomendasi toner calendula terbaik di atas bisa jadi pilihan untuk merawat kulit, menjaganya tetap sehat dan cantik. Mana yang ingin kamu pilih untuk menemani rutinitas skincare harian?

(mdk/wri)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Skincare Terbaik untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Ini Rekomendasinya

10 Skincare Terbaik untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Ini Rekomendasinya

Saat memasuki usia 40 tahun, wajah mulai mengalami penuaan. Yuk ikuti rekomendasi skincare terbaik berikut!

Baca Selengkapnya
10 Skincare dengan Kandungan Retinol Terbaik, Ini Rekomendasi Terbaru 2024

10 Skincare dengan Kandungan Retinol Terbaik, Ini Rekomendasi Terbaru 2024

Kandungan retinol memiiki peran aktif untuk perawatan wajah. Ikuti rekomendasi produk skincare berikut ini!

Baca Selengkapnya
5 Rekomendasi Produk Skincare dengan Retinol yang Cocok untuk Kulit Sensitif

5 Rekomendasi Produk Skincare dengan Retinol yang Cocok untuk Kulit Sensitif

Jangan langsung pakai retinol dengan konsentrasi tinggi jika kulit sensitif dan masih coba-coba.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Rekomendasi Skincare yang Cocok untuk Remaja, Jangan Salah Pilih ya

Rekomendasi Skincare yang Cocok untuk Remaja, Jangan Salah Pilih ya

Rekomendasi jenis-jenis dan merek skincare yang cocok dan aman untuk dipakai remaja.

Baca Selengkapnya
5 Tips Memilih Skincare yang Aman untuk Wajah Lebih Sehat dan Glowing

5 Tips Memilih Skincare yang Aman untuk Wajah Lebih Sehat dan Glowing

Banyaknya produk skincare yang beredar di pasaran, terkadang membuat kita bingung, produk seperti apa yang cocok dengan kulit kita, ini tips mudah memilihnya.

Baca Selengkapnya