Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sinergi Aparat dan Masyarakat Cara Bea Cukai Kudus Gagalkan Peredaran Rokok Ilegal

Sinergi Aparat dan Masyarakat Cara Bea Cukai Kudus Gagalkan Peredaran Rokok Ilegal Bea Cukai Kudus Gagalkan Peredaran Rokok Ilegal. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Bea Cukai Kudus kembali menggagalkan dua kasus peredaran rokok ilegal di wilayah Jawa Tengah. Sinergi dengan aparat penegak hukum dan masyarakat dalam terkait adanya praktik distribusi rokok ilegal juga membantu petugas dalam mengungkap kejahatan tersebut.

"Kasus pertama berhasil diungkap pada Kamis (05/08). Petugas mendapatkan informasi dari masyarakat terkait adanya sebuah mobil pick up yang diduga kuat mengangkut rokok ilegal dari Jepara. Petugas menindaklanjuti informasi tersebut dengan menyisir Jalan Raya Jepara Kudus," ungkap Gatot Sugeng Wibowo, Kepala Kantor Bea Cukai Kudus.

Sekitar pukul 17.00 WIB, petugas menemukan mobil yang menjadi target operasi. Petugas menghentikan kendaraan tersebut dan melakukan pemeriksaan terhadap muatan beserta pengemudinya. "Dari hasil pemeriksaan ditemukan rokok jenis sigaret kretek mesin tanpa pita cukai. Jumlahnya sekitar 148.000 batang," tambah Gatot.

Sebelumnya petugas Bea Cukai juga berhasil mengamankan 207.600 batang rokok ilegal di Desa Bandungrejo, Jepara. Penindakan yang dilakukan pada Senin (02/08) tersebut dilakukan operasi gabungan Bersama Subdenpom Pati.

"Bea Cukai Kudus mendapatkan informasi bahwa ada sebuah bangunan yang dijadikan tempat mengemas dan menimbun rokok ilegal. Saat dilakukan penindakan oleh petugas, terdapat beberapa orang yang tengah mengemas rokok ilegal. Kami langsung melakukan pemeriksaan dan mendapati ratusan ribu batang rokok ilegal siap edar," ujar Gatot.

Petugas mengamankan 207.600 batang rokok ilegal, 5 unit alat pemanas, dan 2 unit telepon genggam. Selain itu 3 orang pekerja yang tengah berada di lokasi juga turut diamankan. Dari keterangan para pekerja, rokok ilegal tersebut merupakan milik seseorang berinisial NF. Saat akan dilakukan pengejaran, NF berupaya kabur namun berhasil diamankan oleh petugas. Dari pemeriksaan di kediamannya, petugas juga menemukan rokok ilegal.

Nilai dari rokok ilegal yang berhasil diamankan dalam kedua penindakan ini ditaksir mencapai Rp362.712.000 dengan potensi kerugian negara atas cukai yang tidak dibayarkan mencapai Rp238.365.792. Selain mengamankan rokok ilegal, petugas juga mengamankan para pelaku untuk diperiksa lebih lanjut.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dua Bangunan Pabrik Rokok Ilegal Terbongkar di Jepara
Dua Bangunan Pabrik Rokok Ilegal Terbongkar di Jepara

Petugas menemukan dua bangunan tempat produksi rokok ilegal dengan potensi kerugian Rp233 Juta

Baca Selengkapnya
Jaga Iklim Usaha, Operasi Pasar Rokok Ilegal Gencar Dilakukan
Jaga Iklim Usaha, Operasi Pasar Rokok Ilegal Gencar Dilakukan

Operasi pasar digelar di wilayah Bandar Lampung, Lampung dan Kebumen, Jawa Tengah

Baca Selengkapnya
Bea Cukai Makin Gencar Berantas Rokok Ilegal, Giliran Jombang Jadi Target
Bea Cukai Makin Gencar Berantas Rokok Ilegal, Giliran Jombang Jadi Target

Petugas telah menggagalkan peredaran 58.000 rokok ilegal

Baca Selengkapnya
Bea Cukai Gempur Rokok Ilegal di Bekasi dan Pekanbaru, Nilainya Capai Setengah Miliar
Bea Cukai Gempur Rokok Ilegal di Bekasi dan Pekanbaru, Nilainya Capai Setengah Miliar

Bea Cukai semakin gencar memberantas peredaran rokok ilegal di masyarakat. Rokok ilegal merugikan negara hingga miliaran rupiah.

Baca Selengkapnya
Ini Hasil Operasi Gempur Rokok Ilegal Sepanjang 2023
Ini Hasil Operasi Gempur Rokok Ilegal Sepanjang 2023

Operasi telah dilaksanakan selama 15 Mei-1 Juli 2023 lalu. Hasilnya, lebih dari seratus juta batang rokok ilegal disita dalam ribuan penindakan.

Baca Selengkapnya
Begini Modus Pengiriman Rokok Ilegal dari Jepara ke Pangkalan Bun
Begini Modus Pengiriman Rokok Ilegal dari Jepara ke Pangkalan Bun

Bea Cukai kembali menindak ribuan batang rokok ilegal

Baca Selengkapnya
Mobil Pikap Digerebek Tengah Malam di Pati, Saat Dibongkar Ternyata Bawa Pita Cukai Palsu
Mobil Pikap Digerebek Tengah Malam di Pati, Saat Dibongkar Ternyata Bawa Pita Cukai Palsu

Dalam kasus ini Bea Cukai menindak ratusan pita cukai palsu, puluhan karung tembakau dan tiga orang tersangka yang merupakan pembeli, penjual, dan penyedia.

Baca Selengkapnya
Sepeda Motor Disetop di Jalan Jember, Ternyata Bawa Rokok Ilegal Senilai Ratusan Juta
Sepeda Motor Disetop di Jalan Jember, Ternyata Bawa Rokok Ilegal Senilai Ratusan Juta

Mulanya, rokok tanpa pita cukai ini akan dikirimkan di wilayah Jember

Baca Selengkapnya
Sopir Melawan, Petugas Kejar-Kejaran dengan Mobil Pembawa Barang Ilegal di Tol Trans Jawa
Sopir Melawan, Petugas Kejar-Kejaran dengan Mobil Pembawa Barang Ilegal di Tol Trans Jawa

Penindakan tersebut berawal dari informasi intelijen

Baca Selengkapnya
Mobil Pembawa 920 Ribu Rokok Ilegal Digerebek di Tol Transjawa Daerah Pemalang
Mobil Pembawa 920 Ribu Rokok Ilegal Digerebek di Tol Transjawa Daerah Pemalang

Mobil tersebut diberhentikan paksa tim di Rest Area KM 319B

Baca Selengkapnya
Bea Cukai Musnahkan 162.708 Miras dan 12 Juta Batang Rokok Ilegal, Senilai Rp165 Miliar
Bea Cukai Musnahkan 162.708 Miras dan 12 Juta Batang Rokok Ilegal, Senilai Rp165 Miliar

“(Seluruh barang ilegal dimusnahkan) Dengan total nilai barang yang kami perkirakan mencapai Rp165 miliar,” kata Askolani.

Baca Selengkapnya
Mobil Pembawa 500 Ribu Batang Rokok Ilegal Digerebek di Salatiga
Mobil Pembawa 500 Ribu Batang Rokok Ilegal Digerebek di Salatiga

Penggagalan distribusi rokok ilegal tersebut berawal dari laporan intelijen

Baca Selengkapnya