Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penjualan Ritel Awal 2024 Lebih Baik Dibanding Sebelum Pandemi Covid 2019, Benarkah Daya Beli Masyarakat Membaik?

Penjualan Ritel Awal 2024 Lebih Baik Dibanding Sebelum Pandemi Covid 2019, Benarkah Daya Beli Masyarakat Membaik?

Menteri Perindustrian (Menperin), Agus Gumiwang Kartasasmita menyebut kinerja penjualan ritel telah pulih ke level sebelum pandemi Covid-19.


Bahkan, penjualan ritel juga pada Februari 2024 lalu lebih baik dibanding angka penjualan pada 2019 silam.

"Alhamdulillah setelah covid atau pandemi selesai, kita lihat bahwa industri ritel kita semakin baik, sudah pada titik sebelum covid 2019, bahkan sudah lebih baik dari 2019, Alhamdulillah," kata Menperin Agus dalam acara Business Matching IKM bersama Hippindo di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Kamis (2/5).


Data Bank Indonesia mencatat, indeks penjualan riil atau IPR pada Februari 2024 tercatat 214,1. Angka ini meningkat 6,4 persen secara year on year (yoy) Atau meningkat 1,1  persen dari bulan sebelumnya.

Penjualan Ritel Awal 2024 Lebih Baik Dibanding Sebelum Pandemi Covid 2019, Benarkah Daya Beli Masyarakat Membaik?

"Di mana kelompok makanan minuman dan tembakau mencatat peningkatan sebesar 9,1 persen yoy," ujarnya.

Menperin Agus mengatakan, peningkatan penjualan ritel ini menunjukkan bahwa daya beli masyarakat juga telah pulih. Sehingga, kebangkitan daya beli ini akan mendorong pertumbuhan industri ritel hingga manufaktur.


"Ini penting ya bagi ekosistem, siklus ini menunjukkan bahwa daya beli masyarakat juga naik, karena kalau daya beli masyarakat tidak naik ya tidak mungkin masyarakat mampu belanja," bebernya.

Oleh karena itu, Menperin meminta pelaku UMKM maupun IKM domestik untuk memanfaatkan peluang kebangkitan daya beli masyarakat dengan mengoptimalkan pemasaran produknya.


Di sisi lain, pelaku bisnis besar juga diminta untuk memfasilitasi penjualan produk UMKM maupun IKM domestik.

"Kita sudah ada regulasi dari pemerintah yaitu pedoman penataan dan pembinaan pasar tradisional, pusat pembelanjaan, dan toko modern, dimana beberapa ketentuan telah mewajibkan mengikutsertakan UMKM dalam konteks industri adalah industri kecil dan menengah, dan memperpajangkan produk-produk dalam negeri," tegas Menperin.

Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Tjandra mengatakan, data WHO menunjukkan, ada kenaikan 255 persen perawatan Covid-19 di rumah sakit Indonesia.

Baca Selengkapnya
OJK: Tabungan Orang Indonesia Naik Menjadi Rp8.441 Triliun di Februari 2024
OJK: Tabungan Orang Indonesia Naik Menjadi Rp8.441 Triliun di Februari 2024

Berdasarkan data OJK, tabungan orang Indonesia pada bulan Februari meningkat jadi Rp8.441 triliun.

Baca Selengkapnya
Data Menperin: PMI Manufaktur Indonesia April Turun, tapi Lebih Baik Dibanding Malaysia dan Thailand
Data Menperin: PMI Manufaktur Indonesia April Turun, tapi Lebih Baik Dibanding Malaysia dan Thailand

Sejumlah negara yang tidak menerapkan libur Lebaran hingga 10 hari justru mencatatkan tren PMI di bawah 50 poin. Antara lain Thailand, Malaysia dan Jepang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bank Mandiri Raup Laba Bersih Rp12,7 Triliun, Penyaluran Kredit Tembus Rp1.435 Triliun
Bank Mandiri Raup Laba Bersih Rp12,7 Triliun, Penyaluran Kredit Tembus Rp1.435 Triliun

Pertumbuhan kredit Bank Mandiri tersebut mencerminkan kondisi fundamental ekonomi Indonesia yang solid

Baca Selengkapnya
Indikator: Kondisi Ekonomi Nasional Memburuk Pasca-Pemilu, Tak Ada Selebrasi Buat Paslon Yang Menang
Indikator: Kondisi Ekonomi Nasional Memburuk Pasca-Pemilu, Tak Ada Selebrasi Buat Paslon Yang Menang

Survei Indikator ini dilakukan pada tanggal 18-21 Februari 2024 kemarin dengan wawancara dengan responden melalui sambungan telepon.

Baca Selengkapnya
Penjualan Mobil Anjlok 8 Bulan Berturut-turut, Sri Mulyani Ungkap Kondisi Sebenarnya
Penjualan Mobil Anjlok 8 Bulan Berturut-turut, Sri Mulyani Ungkap Kondisi Sebenarnya

Sri Mulyani memastikan indeks kepercayaan konsumen (IKK) per Februari 2024 masih relatif stabil yakni di level 123,1.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Pengusaha Lebih Takut Hal Ini Dibandingkan Pelemahan Kurs Rupiah
Ternyata, Pengusaha Lebih Takut Hal Ini Dibandingkan Pelemahan Kurs Rupiah

Kenaikan suku bunga oleh BI akan memberikan sederet dampak rambatan terhadap pelaku usaha ritel.

Baca Selengkapnya
Kredit Perbankan Tumbuh 12 Persen, Bank Indonesia Ungkap Faktor Penopangnya
Kredit Perbankan Tumbuh 12 Persen, Bank Indonesia Ungkap Faktor Penopangnya

Pertumbuhan kredit didukung oleh kinerja penjualan dan investasi korporasi yang diperkirakan terus meningkat.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Indonesia Diprediksi Meroket Usai Pemilu, Begini Data Bank Indonesia
Ekonomi Indonesia Diprediksi Meroket Usai Pemilu, Begini Data Bank Indonesia

Ekonomi Indonesia Diprediksi Meroket Usai Pemilu, Begini Data Bank Indonesia

Baca Selengkapnya