Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menhub Budi Tegaskan Seluruh Transportasi Massal di RI Diberi Subsidi

Menhub Budi Tegaskan Seluruh Transportasi Massal di RI Diberi Subsidi Menhub rapat di DPR. ©Liputan6.com/Johan Tallo

Merdeka.com - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, menyatakan seluruh angkutan massal mendapat subsidi dari pemerintah. Hal ini menanggapi ujaran salah satu anggota Komisi V DPR RI, Bambang Haryo, yang mengatakan bahwa subsidi LRT di Palembang dianggap buang-buang uang.

"Semua angkutan massal itu dapat subsidi dari pemerintah. Tidak ada yang tidak dapat," tegas Menteri Budi di Gedung DPR, Senin (3/9).

Sebelumnya, Bambang menyatakan subsidi LRT di Palembang tidak tepat sasaran karena yang menikmati hanya kalangan menengah atas.

"LRT itu tempatnya di bandara, bukan di terminal, bukan di pelabuhan, jadi yang naik kalangan menengah atas. Saya sangat keberatan kalau LRT di Palembang masih diberikan subsidi, harusnya subsidi diberikan kepada yang benar-benar membutuhkan," demikian ujar Bambang.

Di sisi lain, Menteri Budi menambahkan bahwa LRT Jakarta juga mendapatkan subsidi. Begitu pula dengan kapal ternak hingga tol laut.

"LRT Jakarta subsidinya Rp100-something (miliar), mendekati Rp200 miliar. Kapal ternak Rp40 miliar, untuk tol laut Rp150 miliar," tuturnya.

Khusus untuk tol laut, Menteri Budi berkata akan menambah jumlah subsidi menjadi Rp300 hingga Rp400 miliar. Hal ini karena dia menganggap keberadaan tol laut membantu perekonomian masyarakat.

Reporter: Athika Rahma

Sumber: Liputan6

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Bakal Potong Anggaran Subsidi Listrik Tahun Ini
Pemerintah Bakal Potong Anggaran Subsidi Listrik Tahun Ini

Kementerian ESDM mencatat, realisasi subsidi listrik di 2023 mencapai Rp64,02 triliun.

Baca Selengkapnya
Perpadi Puji Gebrakan Mentan Amran Soal Penambahan Alokasi Pupuk
Perpadi Puji Gebrakan Mentan Amran Soal Penambahan Alokasi Pupuk

Mentan Andi Amran Sulaiman dalam memperjuangkan penambahan alokasi pupuk subsidi hingga Rp 28 triliun.

Baca Selengkapnya
Subsidi Angkutan Barang Perintis Naik Jadi Rp22 Miliar di 2024
Subsidi Angkutan Barang Perintis Naik Jadi Rp22 Miliar di 2024

Layanan ini sangat memiliki dampak yang positif karena adanya angkutan yang menjangkau daerah terdepan, terpencil, terluar dan perbatasan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
VIDEO: Besar-besaran Jokowi Guyur Subsidi Pupuk Rp14 Triliun ke Petani Tapi Belum Disetujui DPR
VIDEO: Besar-besaran Jokowi Guyur Subsidi Pupuk Rp14 Triliun ke Petani Tapi Belum Disetujui DPR

Subsidi tersebut untuk menutup kekurangan pupuk yang sudah ada.

Baca Selengkapnya
Terbang ke Korsel dan China, Menhub Budi Karya Bahas Proyek LRT Bali dan IKN Nusantara
Terbang ke Korsel dan China, Menhub Budi Karya Bahas Proyek LRT Bali dan IKN Nusantara

Perjalanan dinas tersebut membawa misi membahas kerja sama di sektor perkeretaapian dan penerbangan.

Baca Selengkapnya
Program Makan Siang Gratis Prabowo Butuh Rp450 Triliun Setahun, Benarkah Bakal Gunakan Anggaran Subsidi BBM?
Program Makan Siang Gratis Prabowo Butuh Rp450 Triliun Setahun, Benarkah Bakal Gunakan Anggaran Subsidi BBM?

Pemerintah mengalokasikan secara total subsidi energi sebesar Rp444,2 triliun untuk tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Segera Terbitkan Aturan Subsidi Konversi Motor Listrik Rp10 Juta
Pemerintah Segera Terbitkan Aturan Subsidi Konversi Motor Listrik Rp10 Juta

Subsidi konversi motor listrik juga akan naik dari sebelumnya Rp7 juta menjadi Rp10 juta.

Baca Selengkapnya
Tambah Anggaran Bansos Pupuk, Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Blokir Uang Belanja K/L hingga Rp50 Triliun
Tambah Anggaran Bansos Pupuk, Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Blokir Uang Belanja K/L hingga Rp50 Triliun

Penambahan anggaran ini diperlukan seiring meningkatnya jumlah petani calon penerima pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya
Depan Petani se-Jateng, Jokowi Janji Tambah Subsidi Pupuk Rp14 Triliun di 2024
Depan Petani se-Jateng, Jokowi Janji Tambah Subsidi Pupuk Rp14 Triliun di 2024

Jokowi mengatakan pemberian subsidi ini untuk menutup kekurangan pupuk yang dialami petani.

Baca Selengkapnya