Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Inilah Perbedaan LCD dan LED pada Televisi, Wajib Diketahui Sebelum Membeli

Inilah Perbedaan LCD dan LED pada Televisi, Wajib Diketahui Sebelum Membeli Ilustrasi televisi. iStock

Merdeka.com - Masih ada sebagian orang yang bingung dengan perbedaan LCD dan LED pada televisi. Seiring perkembangan zaman, teknologi juga kian maju. Beragam penemuan dan ciptaan berhasil menggiring dunia menjadi lebih modern. Dari sekian banyak teknologi, televisi menjadi salah satu elektronik yang mendapat inovasinya.

Jika zaman dulu lebih mengenal televisi tabung, kini sudah berganti menjadi televisi LCD dan LED. Dua jenis televisi ini sudah mengalami perubahan besar dengan teknologi canggih yang diusungnya. Memang sekilas dua jenis televisi ini sama, namun rupanya ada beberapa hal yang bisa membedakan.

Lantas apa saja perbedaan LCD dan LED pada televisi? Melansir dari laman review.bukalapak, Kamis (29/10/2020), simak ulasan informasinya berikut ini.

Ketebalan Layar

Perbedaan LCD dan LED pada televisi yang pertama adalah terkait ketebalan layar. Jika dilihat memang televisi LCD dan LED memiliki ketebalan layar yang tipis. Namun, jika diteliti dan perhatikan lebih jauh, TV LED memiliki ketebalan layar yang lebih tipis dibanding TV LCD.

Hal ini dikarenakan material yang digunakan pada TV LED. Material LED memang lebih tipis bila dibanding dengan LCD. Sebab, bahan dasar utama cairan di dalamnya membutuhkan tempat yang luas. Karena inilah yang membuat wadat penampung cairan keduanya berbeda. Hingga akhirnya, TV LED memiliki ketebalan layar yang lebih tipis dan cenderung lebih ringan.

Back Lightning Technology

Perbedaan LCD dan LED pada televisi yang kedua yakni back lightning technology atau penyinaran dari belakang. Bagi yang belum tahu, TV LCD dan TV LED memiliki penyinaran dari belakang yang berbeda. TV LCD menggunakan penyinaran yang dilakukan oleh Cold Cathode Fluorescent Lamps (CCFL). Sedangkan, TV LED menggunakan penyinaran yang dilakukan oleh Light Emiting Diode (LED).ilustrasi menonton televisi

©2014 Merdeka.com/shutterstock.com/Dmitriy Karelin

Tahukah kalian, Light Emiting Diode ini mampu membuat konsumsi listrik pada televisi lebih rendah. Sekedar informasi, teknologi CCFL pada TV LCD berguna untuk menyeleksi jutaan warna dari backlight. Sementara itu, teknologi LED pada TV LED memiliki sistem dimming backlighting yang berguna untuk memperkuat kontras. Sehingga akan berpengaruh pada ketajaman gambar. Backlight yang dimiliki pada TV LED cenderung lebih tahan lama.

Tingkat kontras

Perbedaan LCD dan LED pada televisi berikutnya adalah terkait tingkat kontras. Jika dilihat sekilas TV LCD dan LED tidak ada bedanya. Namun, jika disejajarkan maka TV LED akan lebih unggul. Untuk urusan tingkat kontras, TV LED memang memiliki tingkat kontras yang lebih tinggi. Hal ini karena didukung oleh teknologi Light Emiting Diode (LED) itu sendiri. Selain itu, cahaya pada TV LED juga memiliki beragam warna yang kompleks. Sehingga gambar yang tersaji di layar menjadi jauh lebih bersih dan jernih.

Daya Tahan

Perbedaan LCD dan LED pada televisi selanjutnya adalah terkait daya tahan. Diketahui TV LED memiliki kemampuan kerja lebih lama dibanding dengan TV LCD. Hal ini lagi-lagi karena Back Lightning Technology yang dimiliki oleh TV LED di mana tak membutuhkan konsumsi listrik yang besar. Ini juga menjadi salah satu unggulan bagi TV LED.televisi

©2016 Merdeka.com

Karena daya yang dibutuhkan tidak besar, maka TV LED cenderung lebih tahan lama serta 'dingin'. Sayang, jika TV LED rusak maka akan sulit untuk memperbaikinya. Sebab, spare part TV LED jauh lebih mahal dari jenis televisi lainnya.

Konsumsi Listrik

Perbedaan LCD dan LED pada televisi yang terakhir yakni terkait konsumsi listrik. Dibanding TV tabung, jenis TV LCD dan LED memang lebih hemat dalam konsumsi listrik. Bukan tanpa alasan, TV tabung diketahui memang membutuhkan listrik yang cukup besar karena penggunaan layar tabungnya itu.Sedangkan, TV LCD biasanya memakai bahan dasar material liquid crystal display. Untuk TV LED biasanya menggunakan bahan dasar material light emitting diode. Perlu untuk diketahui, kedua material ini hanya memerlukan daya listri yang sedikit. Meski begitu, TV LED masih lebih hemat lagi bila dibanding dengan TV LCD.Listrik yang dikonsumsi TV LED diketahui lebih kecil sekitar 20-30 persen. Misalnya saja, TV LCD memiliki daya 100 watt maka TV LED hanya akan menggunakan daya sekitar 30-50 watt. Tentu jauh lebih hemat jika dibandingkan dengan TV LCD.

(mdk/tan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tips Memilih TV LED Terbaik, Berkualitas dan Awet
Tips Memilih TV LED Terbaik, Berkualitas dan Awet

Salah satu hal yang harus kamu ketahui bahwa TV LED memiliki bermacam-macam ukuran.

Baca Selengkapnya
Kelebihan Layar AMOLED dan Kekurangannya, Perlu Diketahui
Kelebihan Layar AMOLED dan Kekurangannya, Perlu Diketahui

Layar AMOLED merupakan teknologi layar yang dapat menghasilkan cahaya sendiri.

Baca Selengkapnya
Lama Tak Muncul di TV, Begini Kondisi Terbaru Pak Tarno yang Dikabarkan Jatuh Sakit
Lama Tak Muncul di TV, Begini Kondisi Terbaru Pak Tarno yang Dikabarkan Jatuh Sakit

Tak banyak yang tahu jika ternyata Pak Tarno jarang muncul di televisi lantaran jatuh sakit.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penyebab TV Layar Mati Ada Suara, Ketahui Cara Mengatasinya
Penyebab TV Layar Mati Ada Suara, Ketahui Cara Mengatasinya

TV layar mati ada suara bisa disebabkan oleh berbagai macam faktor.

Baca Selengkapnya
Penyebab TV Bergaris Vertikal, Ketahui Cara Mengatasinya
Penyebab TV Bergaris Vertikal, Ketahui Cara Mengatasinya

TV bergaris vertikal dapat terjadi karena berbagai macam faktor penyebab.

Baca Selengkapnya
LG perkenalkan Dua TV Terbaru Berbasis AI, Ini Keunggulannya
LG perkenalkan Dua TV Terbaru Berbasis AI, Ini Keunggulannya

Dilengkapi dengan kinerja AI Processor yang diklaim punya tenaga empat kali lebih cepat.

Baca Selengkapnya
Fungsi LED dan Penjelasannya, Perlu Diketahui
Fungsi LED dan Penjelasannya, Perlu Diketahui

Light Emitting Diode (LED) adalah semikonduktor yang menghasilkan cahaya ketika dialiri arus listrik.

Baca Selengkapnya
Perbedaan Baterai Mobil Listrik Jenis Nikel dan Lithium saat Ditusuk Benda Tajam, Hasilnya Mengejutkan
Perbedaan Baterai Mobil Listrik Jenis Nikel dan Lithium saat Ditusuk Benda Tajam, Hasilnya Mengejutkan

Ada perbedaan yang mencolok pada dua jenis baterai mobil listrik terkait keamanannya.

Baca Selengkapnya
Dua Monitor Khusus Game Diluncurkan LG, Ini Spesifikasi dan Harganya
Dua Monitor Khusus Game Diluncurkan LG, Ini Spesifikasi dan Harganya

Berikut adalah spesifikasi lengkap dua monitor game yang baru dirilis LG.

Baca Selengkapnya