Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Resep Puding Durian Lembut, Lezat dan Mudah Dipraktikkan

5 Resep Puding Durian Lembut, Lezat dan Mudah Dipraktikkan Resep Puding Durian. Instagram/@ ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Resep puding durian banyak dicari oleh pecinta raja buah ini. Saat ini diketahui di Indonesia sudah memasuki musim panen durian sehingga buah dengan cita rasa lezat ini banyak sekali di jual.

Hal tersebut nyatanya juga membuat sebagian orang menyulap serta mengkreasikan buah durian ke dalam beragam hidangan lezat, salah satunya adalah puding. Puding durian dapat Anda nikmati di berbagai suasana bahkan bisa dijadikan sajian spesial untuk keluarga setiap hari.

Lembut dan sensasi rasa manis daging durian serta aroma yang menggoda akan membuat Anda nagih untuk menikmati puding durian ini. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah 5 resep puding durian lembut, lezat dan mudah dipraktikkan untuk Anda.

Puding Durian Pandan

Bahan puding 1:

- 650 ml susu almond- 120 gram daging durian- 1 bungkus agar-agar bubuk- 1/4 sdt garam- 125 gram gula pasir

Bahan puding 2:

- 1000 ml santan- 75 ml air pandan- suji (blender 15 daun suji + 30 daun pandan)- 1 bungkus agar-agar bubuk- 1 sendok teh jeli bubuk- 150 gram gula pasir- 1/4 sdt garam

resep puding durian

Instagram/@marcelladavina ©2021 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Puding 1: Blender susu almond dan durian. Tambahkan agar-agar bubuk, gula, dan garam. Masak sambil diaduk sampai mendidih.2. Tuang rebusan puding 1 ke loyang. Diamkan setengah beku.3. Puding 2: Rebus santan, air pandan, suji, agar-agar, jeli bubuk, gula, dan garam sambil diaduk hingga mendidih.4. Keluarkan puding 1 dari cetakan. Sisihkan.5. Tuang 1/3 adonan puding 2. Biarkan setengah beku. Letakkan puding 1 di atas puding 2. Siramkan sisa adonan puding 2. Dinginkan.

Puding Durian Saus

Bahan:

- 300 gram daging durian- 100 ml susu UHT plain- 125 ml santan (1 sachet santan instan 65ml + air)- 200 ml air- 200 ml susu UHT plain- 100 gram gula pasir- ¼ sdt garam- 1 sachet bubuk agar plain

Bahan saus:

- 500 ml santan (2 sachet santan instan + air)- 2 sdm maizena (larutkan dengan sedikit air)- 1 helai daun pandan- ¼ sdt garam

resep puding durian

Instagram/@fridajoincoffee ©2021 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Rebus santan, garam, dan pandan hingga mendidih. Masukkan larutan maizena, rebus hingga mengental.2. Blender daging durian dan susu UHT hingga halus.3. Masukkan semua santan, air, susu UHT, gula, garam, dan bubuk agar di panci. Aduk hingga rata. Rebus dengan api kecil sambil terus diaduk hingga mendidih.4. Masukkan durian blender. Masak sebentar dan matikan kompor. Tuang ke cetakan. Dinginkan.5. Sajikan puding durian dengan saus santan.

Puding Durian Lumut

Bahan lapisan durian:

- 200 gram daging durian, haluskan- 1 bungkus agar-agar- 150 gram gula pasir- 600 gram air minum- 100 gram santan- 1/2 sdt garam- 3 helai daun pandan, ikat

resep puding durian

Instagram/@khanza_2611 ©2021 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Campur gula dan agar-agar, aduk rata.2. Tambahkan air, santan, garam, dan daging durian. Aduk rata lalu masukkan daun pandan. Masak sampai mendidih.3. Masukkan ke cetakan puding. Biarkan dingin.

Bahan lapisan lumut:

- 1 bungkus agar-agar- 150 gram gula pasir- 150 gram santan kara- 700 ml air pandan- 2 butir telur kocok lepas- 1/2 sdt garam- 1/2 sdt vanilla essence

Cara membuat:

1. Aduk semua bahan jadi satu. Masak sambil diaduk sampai mendidih.2. Penyajian: Keluarkan puding durian, tuang puding lumut 1/2 bagian ke cetakan puding. Dinginkan sebentar sampai setengah beku. Masukan puding durian di atas puding lumut. Tuang sisa puding lumut.

Puding Durian Lapis Moka

Bahan:

- 1½ bungkus agar-agar tanpa warna- 250 gram daging durian- 400 ml susu cair- 100 ml air- 180 gram gula pasir- sejumput garam

Cara membuat:

1. Campur dan rebus semua bahan sampai mendidih. Angkat dan masukkan ke loyang. Sisihkan.

Bahan puding susu:

- ½ bungkus agar-agar- 300 ml susu cair- 3 sdm gula pasir

Cara membuat:

1. Masukan semua bahan jadi satu, rebus sampai mendidih.2. Angkat

resep puding durian

Instagram/@kummelissa ©2021 Merdeka.com

Bahan puding moka:

- ½ bungkus agar-agar- 300 ml air- 3 sdm gula pasir- 1 sdt pasta moka

Cara membuat:

1. Campur semua bahan, rebus hingga mendidih.2. Penyajian: Tuang 1 sendok sayur puding susu ke atas puding durian. Kemudian tuang 1 sendok sayur moka di atasnya. Lakukan berulang kali hingga habis.

Puding Durian Cokelat

Bahan:

- 3 biji durian- 1 bungkus agar-agar- 1 1/2 sdm tepung tapioka- 4 sdm santan bubuk- 700 cc susu cair putih- 7 sdm gula putih- sejumput garam

Bahan puding cokelat:

- 1 bungkus agar-agar cokelat- 700 cc susu cair cokelat- 1 sdm cokelat bubuk- 1 1/2 sdm tepung tapioka- 7 sdm gula putih- sejumput garam.

resep puding durian

Instagram/@rhosa_liena ©2021 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Campur semua bahan puding durian, masak dan aduk perlahan dengan api sedang. Matikan api jika muncul gelembung, aduk terus jangan sampai terlalu bergelembung.2. Tuang 5 sendok sayur ke loyang. Sisihkan sisanya.3. Campur dan masak semua bahan puding cokelat. Sama seperti puding durian.4. Matikan api, tuang 5 sendok sayur ke adonan durian yang mengeras. Lakukan bergantian dengan adonan durian dan seterusnya.

(mdk/bil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mencicipi Lempok Durian Khas Palembang, Olahan Lezat dari Raja Buah yang Mirip Dodol
Mencicipi Lempok Durian Khas Palembang, Olahan Lezat dari Raja Buah yang Mirip Dodol

Palembang tak hanya terkenal dengan olahan Pempeknya saja. Ada juga kudapan lezat yang menarik untuk dicoba yaitu Lempok Durian.

Baca Selengkapnya
Intip Resep Puding Buah yang Lembut dan Meleleh di Mulut, Praktis Banget!
Intip Resep Puding Buah yang Lembut dan Meleleh di Mulut, Praktis Banget!

Intip dulu resep puding buah mudah dan enak berikut ini. Caranya gampang dan praktis untuk diikuti.

Baca Selengkapnya
Cara Menanam Durian yang Benar, Dijamin Cepat Berbuah
Cara Menanam Durian yang Benar, Dijamin Cepat Berbuah

Penanaman durian sebaiknya dilakukan saat awal musim hujan untuk memastikan tanaman mendapatkan pasokan air yang cukup.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Gemas Lihat Durian Melimpah, Ibu Rumah Tangga di Jombang Iseng Bikin Pancake Kini Omzetnya Rp7 Juta per Bulan
Gemas Lihat Durian Melimpah, Ibu Rumah Tangga di Jombang Iseng Bikin Pancake Kini Omzetnya Rp7 Juta per Bulan

Tak disangka, olahan durian ini ternyata banyak peminatnya.

Baca Selengkapnya
Panen Ratusan Biji Tiap Hari! Serunya Berwisata ke Kebun Durian Bawor  Pati, Jumlah Pohonnya Capai Seribu
Panen Ratusan Biji Tiap Hari! Serunya Berwisata ke Kebun Durian Bawor Pati, Jumlah Pohonnya Capai Seribu

Durian bawor sendiri terkenal karena rasanya yang khas, daging buahnya yang tebal, dan biji yang tipis.

Baca Selengkapnya
Bisa Berdampkan Bahaya, Ini 6 Orang yang Tidak Boleh Mengonsumsi Durian
Bisa Berdampkan Bahaya, Ini 6 Orang yang Tidak Boleh Mengonsumsi Durian

Durian merupakan buah yang banyak disukai di Indonesia. Namun, sejumlah orang dengan kondisi medis tertentu ternyata tidak boleh mengonsumsi durian.

Baca Selengkapnya
6 Resep Kue Bawang Gunting yang Enak dan Renyah, Praktis Sesuai Selera
6 Resep Kue Bawang Gunting yang Enak dan Renyah, Praktis Sesuai Selera

Kue bawang gunting adalah salah satu hidangan khas Lebaran yang sangat dinantikan oleh banyak orang.

Baca Selengkapnya
Menengok Panglima TNI Cek Kebun Durian, Asik Banget Lagi Panen Santap di Tempat
Menengok Panglima TNI Cek Kebun Durian, Asik Banget Lagi Panen Santap di Tempat

Menilik momen asik panglima TNI menengok kebun durian dan menyantap raja buah itu di tempat.

Baca Selengkapnya
Hendak Berburu Durian, Aksi Rombongan Emak-Emak Asyik Makan di Atas Mobil Bak Terbuka yang Berjalan Ini Bikin Heran
Hendak Berburu Durian, Aksi Rombongan Emak-Emak Asyik Makan di Atas Mobil Bak Terbuka yang Berjalan Ini Bikin Heran

Aksi rombongan emak-emak yang hendak berburu durian asyik makan di atas mobil bak terbuka ini bikin heran.

Baca Selengkapnya