Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sony umumkan flagship terbaru Xperia XZ1: bentuk sama, tapi fitur baru!

Sony umumkan flagship terbaru Xperia XZ1: bentuk sama, tapi fitur baru! Sony Xperia XZ1. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Jajaran smartphone Sony di IFA 2017 seperti pola Sony di sebelum-sebelumnya: merilis flagship, flagship dengan ukuran lebih kecil, serta merilis smartphone mid-range atau papan tengah.

Kali ini dengan pola yang sama, Sony merilis Xperia XZ1, XZ1 Compact serta XA1 Plus.

Tentu yang jadi unggulan adalah Xperia XZ1. Meskipun unggulan, di pandangan pertama pasti Anda akan mengernyitkan dahi. Pasalnya, terkesan tak ada beda antara XZ1, XZ Premium yang rilis mada MWC 2017 awal tahun silam, serta Xperia XZ yang rilis tahun lalu. Permasalahan desain memang Sony sangat tidak ingin ikut tren.

Sony sendiri sepertinya ingin para penggemar tak hanya lihat bentuk luarnya saja, namun menyelam juga di berbagai kecanggihan fiturnya. Berikut berbagai ulasannya.

Desain dan layar

Seperti yang sudah disebutkan, XZ1 tak berbeda dengan XZ. Perbedaannya hanya perubahan peletakan tombol, sensor serta konfigurasi kamera.

Di aspek layar, XZ1 mengusung resolusi Full HD dalam bentang layar 5.2 inci, yang juga sama dengan generasi sebelumnya. Bedanya, kini XZ1 mengusung HDR, sama seperti XZ Premium.

Di bagian atas dan bawah terdapat speaker stereo. Di aspek ini, Sony mengklaim 50 persen tekanan suara lebih tinggi ketimbang XZ.

Sedikit berbeda di bagian belakang, kini XZ1 mengusung bagian belakang dan samping yang menyatu dan tak lagi terpisah antara bagian belakang dan bingkai samping. Serta bagian sisi XZ1 mendapat tambagan berupa garis antena yang terlihat menarik. Selain itu, tetap ada headphone jack yang terletak di atas perangkat.

Sony sendiri mengklaim dengan bangga bahwa XZ1 berukuran lebih tipis dan punya bobot lebih ringan. Tentu risikonya XZ1 hanya mengusung baterai dengan kapasitas 2.700mAh.

Sony juga membawa fitur yang sudah dimiliki hampir semua flagship yang setara, yakni sertifikasi tahan air IP68.

Fitur slow motion dan pemindaian 3D

Sony telah mengusung fitur slow motion di Xperia XZ dan XZ Premium, dan di XZ1 hal tersebut tak berubah. Mulai dari hardwarenya yang mengusung sensor 19MP, serta kemampuan mengambil video slow motion dengan frame rate 960fps. Sayangnya, Sony tidak mengusung stabilisasi optik, karena fitur Steady Shot milik Sony hanya berbasis software.

Namun terdapat fitur baru yang cukup menarik: pemindaian 3D. Dengan XZ1, Anda dapat menangkap objek 3D dengan mudah. Dalam waktu kurang dari semenit, Anda hanya tinggal mengarahkan kamera ke berbagai arah dan objek 3D telah tercipta. Akan ada 4 mode yakni Face Scan, Head Scan, Food Scan, serta Free Form.

Hardware dan software papan atas

Seperti berbagai flagship 2017, XZ1 akan mengusung Qualcomm Snapdragon 835, dipadu dengan RAM 4GB dengan storage 64GB.

Soal software, XZ1 akan muncul dengan Android 8.0 Oreo terbaru langsung dari kotaknya. Hal ini membuat XZ1 jadi smartphone pertama yang dikonfirmasi mengusung Android Oreo. Karena ini Sony, tentu Anda akan merasakan pengalaman murni menggunakan Android dengan bloatware yang minim.

Ketersediaan dan Harga

Sony Xperia XZ1 akan diluncurkan tanggal 19 September, namun tak ada konfirmasi bahwa perangkat tersebut akan dirilis di Indonesia atau tidak. Kemungkinan besar tidak, karena Xperia XZ dan XZ Premium tak dirilis di sini.

Untuk harga, Sony membanderolnya dengan harga 699 dollar, atau setara dengan 9,3 juta Rupiah.

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Samsung Rilis Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 di Indonesia, Ini Harga dan Bentuknya

Samsung Rilis Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 di Indonesia, Ini Harga dan Bentuknya

Samsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan Galaxy Z Fold5 dan Galaxy Z Flip5, untuk pasar Tanah Air.

Baca Selengkapnya
Begini Penampakan Detail Samsung Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 yang Baru Dirilis di Indonesia

Begini Penampakan Detail Samsung Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 yang Baru Dirilis di Indonesia

Samsung Indonesia baru saja merilis duo flagship yang ditunggu-tunggu di tahun ini yakni Galaxy Z Fold5 & Flip5.

Baca Selengkapnya
Sehari Sebelum Dirilis, Segini Harga Samsung Galaxy S24?

Sehari Sebelum Dirilis, Segini Harga Samsung Galaxy S24?

Beragam informasi menyebut Samsung Galaxy S24 punya harga segini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ini Bocoran Harga dan Spek Samsung Galaxy S24 Jelang Peluncuran

Ini Bocoran Harga dan Spek Samsung Galaxy S24 Jelang Peluncuran

Samsung Galaxy S24 dikabarkan akan segera meluncur di pertengahan Januari tahun ini.

Baca Selengkapnya
Penjualan Samsung Galaxy S24 Salip Galaxy S23 secara Global, Seri Ultra Tetap Jadi Terpopuler

Penjualan Samsung Galaxy S24 Salip Galaxy S23 secara Global, Seri Ultra Tetap Jadi Terpopuler

Ini merupakan riset dari lembaga Counterpoint Research yang memotret penjualan seri flagship Samsung.

Baca Selengkapnya
Begini Hasil Jepretan Samsung Galaxy S24 Ultra dari “Luar Angkasa”

Begini Hasil Jepretan Samsung Galaxy S24 Ultra dari “Luar Angkasa”

Tujuan proyek yang ambisius ini adalah untuk mendorong batas-batas kemungkinan dalam penggunaan kamera ponsel pintar.

Baca Selengkapnya
Ini Harga dan Spek HP ASUS ROG Phone 8 yang Baru Dirilis

Ini Harga dan Spek HP ASUS ROG Phone 8 yang Baru Dirilis

Dengan peningkatan signifikan dalam desain, seri ROG Phone 8 telah mengalami evolusi yang memukau dari generasi sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Kamera Terbesar di Dunia Ini Mampu Memantau Alam Semesta yang Gelap

Kamera Terbesar di Dunia Ini Mampu Memantau Alam Semesta yang Gelap

Kemampuan kamera ini dapat memantau langit yang gelap. Melihat galaksi dari yang gelap menjadi terang.

Baca Selengkapnya
Gen Z Merapat, Intip Inovasi On Device AI yang Jadi Game Changer dalam Hidupmu!

Gen Z Merapat, Intip Inovasi On Device AI yang Jadi Game Changer dalam Hidupmu!

AI on device siap mentransformasikan keseharianmu agar makin produktif!

Baca Selengkapnya