Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kenapa Garam Jadi Bahan Utama Modifikasi Cuaca?

Kenapa Garam Jadi Bahan Utama Modifikasi Cuaca? Operasi Teknologi Modifikasi Cuaca. ©2020 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - Musim hujan seringnya akan mencapai puncaknya di awal tahun, termasuk di awal 2023. Oleh sebab itu, saat ini lumrah terjadi cuaca ekstrim yang mengakibatkan intensitas hujan menjadi tinggi. Ketika intensitas hujan tinggi, maka akan berdampak terhadap volume air yang jatuh di darat menjadi naik.

Imbasnya adalah bila infrastruktur tata kelola air tak baik, banjir dapat menerpa wilayah-wilayah yang buruk dalam pengelolaan infrastruktur air.

"Hujan itu faktor pemicu banjir. Kalau infrastruktur tata kelola airnya bagus, seekstrem apapun hujan tidak akan mengakibatkan banjir. Selain itu, masyarakat harus sadar iklim dan harus mengenali lingkungan tempat tinggalnya untuk melakukan mitigasi," kata Deputi Meteorologi; Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Guswanto.

Sebagai langkah mitigasi agar hujan tak turun deras di wilayah daratan, penggunaan teknologi modifikasi cuaca merupakan solusinya. Menurut informasi yang dikutip dari BRIN, modifikasi cuaca adalah upaya meningkatkan intensitas curah hujan di suatu tempat atau bisa digunakan untuk kondisi sebaliknya.

Caranya adalah dengan melakukan penaburan garam ratusan kilogram di atas bibit awan yang berpotensi membawa hujan ke daratan. Proses ini tentu harus dilakukan menggunakan pesawat dengan kurang lebih ketinggiannya mencapai 10-11 ribu kaki. Setelah itu, garam pun akan disemai di atas awan.

Lalu, mengapa garam menjadi bahan utama modifikasi cuaca?

Garam atau natrium klorida (NaCi), berfungsi sebagai inti kondensasi. Kondensasi adalah pengembunan. Proses fisika dimana terjadinya perubahan wujud dari gas menjadi cair, contohnya hujan.

Nah, butir-butir garam yang ditaburkan itu akan mengikat uap air dan akan mempercepat butir-butir uap air, melalui proses tumbukan dan penggabungan. Cara ini pada dasarnya adalah proses alam biasa, hanya saja dengan penambahan penyemaian garam proses terjadinya hujan bisa dipercepat.

Meski begitu, bukan berarti ketika modifikasi cuaca telah dilakukan, hujan tak akan turun di daratan. Hujan tetap akan turun namun dengan intensitas rendah, karena hujan deras sudah turun di wilayah luar daratan atau di laut.

(mdk/faz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tanda Tubuh Kelebihan Asupan Garam, Penting Diketahui
Tanda Tubuh Kelebihan Asupan Garam, Penting Diketahui

Meski penting sebagai tambahan dari banyak masakan, ketika dikonsumsi berlebihan garam memiliki dampak negatif pada kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
Cara Hilangkan Rasa Pahit Pare Sebelum Diolah, Tanpa Garam dan Cuka
Cara Hilangkan Rasa Pahit Pare Sebelum Diolah, Tanpa Garam dan Cuka

Meskipun dikenal karena pahitnya, pare tetap diminati karena khasiatnya dan sebagian orang menikmati rasanya. Cara untuk menghilangkan pare pun sangat mudah.

Baca Selengkapnya
Contoh Perubahan Cuaca Beserta Penyebabnya, Menarik Dipelajari
Contoh Perubahan Cuaca Beserta Penyebabnya, Menarik Dipelajari

Perubahan cuaca sangat berpengaruh pada aktivitas makhluk hidup sehari-hari.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Masalah yang Bisa Muncul Akibat Konsumsi Terlalu Banyak Garam
8 Masalah yang Bisa Muncul Akibat Konsumsi Terlalu Banyak Garam

Walau memiliki rasa yang lezat, konsumsi garam berlebih bisa jadi biang keladi munculnya masalah kesehatan.

Baca Selengkapnya
8 Resep Camilan Serba Cabai Garam, Simple Menggugah Selera
8 Resep Camilan Serba Cabai Garam, Simple Menggugah Selera

Bumbu cabai garam tengah menjadi favorit banyak orang dan bisa diaplikasikan ke banyak bahan makanan.

Baca Selengkapnya
Keadaan Cuaca Dipengaruhi oleh Tiga Unsur yaitu Sinar Matahari, Suhu Udara, dan Kelembapan Udara, Ketahui Selengkapnya
Keadaan Cuaca Dipengaruhi oleh Tiga Unsur yaitu Sinar Matahari, Suhu Udara, dan Kelembapan Udara, Ketahui Selengkapnya

Cuaca adalah kondisi atmosfer di suatu wilayah pada suatu saat tertentu.

Baca Selengkapnya
11 Buah Penurun Asam Lambung, Aman dan Mudah Didapatkan
11 Buah Penurun Asam Lambung, Aman dan Mudah Didapatkan

Beberapa buah-buahan memiliki sifat basa, rendah asam, dan mudah dicerna. Buah inilah yang cocok dijadikan sebagai asupan penurun asam lambung.

Baca Selengkapnya
Penyebab Asam Lambung Kambuh di Malam Hari, Begini Cara Mengatasinya
Penyebab Asam Lambung Kambuh di Malam Hari, Begini Cara Mengatasinya

Asam lambung adalah cairan asam yang diproduksi oleh lambung untuk membantu mencerna makanan.

Baca Selengkapnya
Cara Hilangkan Bau Tanah Ikan Patin Saat Dimasak dengan Mudah, Cuma Butuh 2 Bahan Dapur
Cara Hilangkan Bau Tanah Ikan Patin Saat Dimasak dengan Mudah, Cuma Butuh 2 Bahan Dapur

Cuma dengan 2 bahan ini, bau tanah menyengat pada ikan patin dapat dinetralisir secara sempurna. Ini dia langkah-langkahnya.

Baca Selengkapnya