Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Resep Masakan Ampela Ati Pedas yang Menggugah Selera

5 Resep Masakan Ampela Ati Pedas yang Menggugah Selera Olahan ati ampela. ©2020 Merdeka.com/Youtube: Dapur Mamaku

Merdeka.com - Jeroan ayam di Indonesia diolah dan dikonsumsi sebagai lauk pauk. Salah satu jeroan ayam yang digemari masyarakat Indonesia yakni ampela ati. Ampela ati adalah bagian organ pencernaan ayam. Jika direbus maupun digoreng, ampela memiliki tekstur yang agak kenyal dan keras. Sedangkan ati atau hati memiliki tekstur empuk yang mudah hancur saat dikunyah.

Meski mengonsumsi ampela ati tidaklah sehat jika berlebihan, tetapi memakannya sekali-kali tidak menjadi masalah asalkan tetap dibersamai dengan gaya hidup sehat sehari-hari.

Ampela ati bisa dimasak dengan berbagai bumbu. Berikut merdeka.com merangkum resep masakan ampela ati pedas yang menggugah selera:

Resep Masakan Ampela Ati Pedas

Kentang Tahu Hati Ampela Balado

sambal goreng krecek ati ampela

Instagram/ndaruungu ©2022 Merdeka.com

Bahan: - Kentang goreng - Tahu goreng - Hati ampela, rebus dengan sedikit garam, lalu potong-potong dan goreng sebentar

Bumbu blender: - 3 siung bawang putih - 5 siung bawang merah - 8 cabai besar - 6 cabai rawit - 1/2 tomat

Bumbu lainnya: - Garam - Kaldu jamur - MSG secukupnya - Gula

Cara membuat: 1. Tumis bumbu blender dengan minyak goreng, lalu beri sedikit air. Jika air sudah mulai menyusut, masukkan garam, kaldu, MSG, dan gula. Masak sebentar dan tes rasa. 2. Masukkan kentang, tahu, dan hati ampela. 3. Aduk sampai tercampur rata dan sajikan di piring saji.

Hati Ampela Kecap Pedas

Bahan:

- 400 gr hati ampela - 700 ml air putih - 3 sdm minyak sayur - 4-5 sdm kecap manis - 2 lembar daun salam - Lengkuas geprek - 8 siung bawang merah - 4 siung bawang putih - 15 buah cabai rawit, belah menjadi 2 - 1 sdm gula pasir - 1 sdt merica bubuk - 1 sdt garam

Cara membuat: 1. Cincang bawang merah dan putih, lalu tumis bersama lengkuas dan daun salam sampai harum. 2. Tambahkan air, cabai, gula, garam, merica, dan kecap, biarkan mendidih. 3. Masukkan ampela terlebih dahulu, kemudian hati dimasukkan ketika ampela sudah hampir empuk. 4. Koreksi rasa. Masak sampai kuah mengental atau menyusut. Siap disajikan.

Hati Ampela Bumbu Bali

Bahan: - 6 buah hati ampela, cuci bersih - Minyak goreng secukupnya

Bumbu ungkep: - 3 siung bawang putih - 3 lembar daun salam - 1 batang serai, geprek - Air secukupnya

Bumbu halus: - 15 cabai keriting - 5 cabai rawit - 4 bawang merah - 5 siung bawang putih - 3 butir kemiri

Bumbu tambahan: - 1/2 bawang bombai, potong kasar - 3 lembar daun daun jeruk - 2 lembar daun salam - 1 batang serai - 1 ruas lengkuas, geprek - 1 sdm kecap manis - 1 sdm gula merah sisir - 1 sdt garam - Kaldu bubuk secukupnya - 250 ml air

Cara membuat: 1. Masak hati ampela dengan bumbu ungkep kurang lebih selama 20 menit. Tiriskan. 2. Di dalam wajan, panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan air dan semua bumbu tambahan lainnya. Masak hingga harum mendidih. 3. Masukkan hati ampela yang sudah diungkep, aduk rata dengan bumbu. Masak sebentar hingga bumbu meresap. Koreksi rasa dan sajikan dengan taburan bawang goreng.

Hati Ampela Geprek dan Sambal Terasi

Bahan: - 6 pasang hati ampela - 12 sdm air - Minyak goreng secukupnya - 70 gr tepung serbaguna

Bahan saus sambal terasi: - 1 buah tomat ukuran sedang - 8 buah cabai keriting, iris-iris - 1 sachet saus tiram - 2 siung bawang putih - 8 siung bawang merah - Garam dan gula secukupnya - 1 sdt terasi bubuk - 5 sdm minyak goreng

Cara membuat: 1. Cuci bersih hati ampela ayam, rebus dengan air mendidih selama 15 menit. 2. Campurkan 3 sdm tepung serbaguna dengan 12 sdm air. Aduk rata. 3. Masukkan hati ampela, rebus ke dalam adonan basah. 4. Ambil hati ampela dari adonan basah, balurkan ke dalam sisa tepung kering hingga tertutup rata. 5. Goreng dengan minyak panas hingga berwarna kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan. 6. Buat sambal dengan memanaskan minyak terlebih dahulu. 7. Tumis tomat, cabai keriting, bawang putih dan merah, serta terasi bubuk hingga layu. 8. Tambahkan 1 sdm saus tiram, aduk-aduk dan matikan api. 9. Tuang tumisan ke dalam ulekan. Tambahkan gula dan garam, ulek sampai rata. 10. Sajikan bersama sambal dan nasi.

Resep Ampela Ati Ayam Kuah Pedas

Bahan:

- 5 pasang ampela hati - 10 butir telur puyuh - 350 ml santan - 1 ruas lengkuas, geprek - 1 lembar daun salam - 1/4 sdt jintan - 3 sdm minyak

Bumbu halus: - 3 siung bawang merah - 3 siung bawang putih - 1 sdt ketumbar - 1 butir kemiri - 4 buah cabai keriting - 6 buah cabai rawit - 1 ruas kunyit - Gula dan garam secukupnya

Cara membuat: 1. Bersihkan hati ampela, rebus dengan air garam dan 2 sdm kecap manis. Rebus selama 10 menit. Tiriskan. 2. Tumis semua bumbu, masukkan santan, hati ampela, dan telur puyuh. Masak sampai bumbu meresap, sajikan.

(mdk/amd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Resep Pentol Ayam yang Lezat dan Bikin Ketagihan, Mudah Dibuat di Rumah

Resep Pentol Ayam yang Lezat dan Bikin Ketagihan, Mudah Dibuat di Rumah

Merdeka.com merangkum tentang resep pentol ayam yang lezat dan bikin ketagihan serta mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Merdeka.com merangkum informasi tentang rekomendasi makanan musang yang paling disukai, dan ampuh bikin hewan peliharaan jadi gemuk.

Baca Selengkapnya
Resep Semur Daging Sapi yang Lezat Menggugah Selera, Begini Bahan yang Harus Disiapkan

Resep Semur Daging Sapi yang Lezat Menggugah Selera, Begini Bahan yang Harus Disiapkan

Semur daging sapi adalah olahan daging sapi yang dimasak dengan bumbu-bumbu yang kaya akan rasa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Resep Kastengel Keju yang Lembut dan Lezat, Cocok untuk Kue Lebaran di Hari yang Fitri

Resep Kastengel Keju yang Lembut dan Lezat, Cocok untuk Kue Lebaran di Hari yang Fitri

Merdeka.com merangkum informasi tentang resep kastengel keju yang lembut dan lezat untuk hidangan di hari raya Idulfitri

Baca Selengkapnya
Es untuk Buka Puasa, Berikut ini Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa

Es untuk Buka Puasa, Berikut ini Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa

Merdeka.com merangkum informasi tentang es untuk buka puasa dan ide resep minuman segar untuk buka puasa yang mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
5 Resep Oseng Mercon Sapi dengan Berbagai Kreasi, Lezat & Cocok Disantap Bersama Nasi Hangat

5 Resep Oseng Mercon Sapi dengan Berbagai Kreasi, Lezat & Cocok Disantap Bersama Nasi Hangat

Jangan khawatir bagi kalian yang tidak bisa bepergian mencari oseng mercon. Ada berbagai resep oseng mercon sapi yang bisa dibuat di rumah.

Baca Selengkapnya
Cara Masak Beras Pera Jadi Lembut Pulen Hanya dengan 3 Bumbu Dapur

Cara Masak Beras Pera Jadi Lembut Pulen Hanya dengan 3 Bumbu Dapur

Ketika dimasak dengan hanya tiga bahan dapur, beras yang awalnya keras dapat bermetamorfosis menjadi lembut. Berikut adalah langkah-langkahnya.

Baca Selengkapnya
Inspirasi Bekal Makanan Anak Sekolah yang Praktis, Berikut Cara Membuatnya

Inspirasi Bekal Makanan Anak Sekolah yang Praktis, Berikut Cara Membuatnya

Merdeka.com merangkum informasi tentang inspirasi bekal makanan anak sekolah yang praktis, lezat dan mudah dibuat, berikut resep lengkapnya.

Baca Selengkapnya
Resep Soto Daging Sapi yang Enak dan Segar, Cocok untuk Sajian saat Kumpul Keluarga

Resep Soto Daging Sapi yang Enak dan Segar, Cocok untuk Sajian saat Kumpul Keluarga

Merdeka.com merangkum resep soto daging sapi yang enak dan segar. Simak ulasannya.

Baca Selengkapnya