Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Manfaat Kesehatan yang Bisa Diperoleh dari Mengukus Makanan

5 Manfaat Kesehatan yang Bisa Diperoleh dari Mengukus Makanan Ilustrasi Sayuran Dikukus. ©iStockphoto

Merdeka.com - Mengukus merupakan salah satu cara memproses makanan selain menggoreng, merebus, atau membakarnya. Cara memasak ini dianggap banyak orang lebih sehat terutama pada sayuran.

Cara memasak ini saat ini tengah populer karena dianggap lebih sehat. Selain itu, cara memasak ini juga lebih hemat biaya dan ramah terhadap lingkungan.

Untuk memasak dengan cara ini, kamu bisa menggunakan mesin pengukus khusus atau menggunakan panci yang khusus untuk mengukus makanan. Cara ini bisa membuat makanan lebih sehat untuk dikonsumsi.

Walau banyak disukai orang, menggoreng makanan bisa membuat makanan tersebut lebih berlemak. Hal ini bisa memicu munculnya obesitas serta penyakit jantung.

Penggunaan minyak pada saat menggoreng bisa timbulkan dampak kesehatan. Oleh karena itu, menghilangkan minyak sepenuhnya dengan memproses makanan berupa mengukusnya bisa menghilangkan bahaya tersebut.

Terdapat sejumlah manfaat kesehatan dari makanan yang diproses dengan cara ini. Dilansir dari The Health Site, berikut sejumlah manfaat sehat dari makanan yang dikukus.

Tidak Membutuhkan Minyak

Mengukus makanan bisa menghilangkan minyak secara sepenuhnya dari makananmu. Tanpa penggunaan minyak, risiko dari penyakit jantung, stroke, dan kanker bakal menurun.

Makanan Dipastikan Tidak Gosong

Menggunakan alat masak seperti steamer bisa menghemat energi dan biaya karena bisa langsung mati setelah makanan matang. Hal ini juga bisa membuat makanan tidak gosong atau matang secara berlebih.

Tidak Mengubah Rasa

Ketika makanan dikukus, tidak terdapat kontaminasi rasa seperti yang terjadi ketika digoreng. Bahkan ketika kamu mengukus sayuran yang berbeda dalam satu waktu, rasa yang dimiliki bakal tetap berbeda satu sama lain.

Nutrisi Tetap Terjaga

Selama proses pengukusan, nutrisi pada sayuran tidak rusak atau menguap. Nutrisi penting seperti vitamin bakal tetap terjaga di dalam makanan dan bisa dinikmati secara sepenuhnya.

Menurunkan Risiko Kanker

Memasakn makanan dalam temperatur rendah, tidak menghilangkan kandungan Glukosinolat pada makanan. Glukosinolat merupakan komponen kimia yang ditemui pada sayuran seperti kubis, bunga kol, dan brokoli. Kandungan ini memiliki sifat antikanker dan bisa hancur ketika sayur dimasak dalam temperatur tinggi.

Sejumlah hal tersebut dapat kamu peroleh ketika kamu memasak makanan dengan cara dikukus. Cara masak seperti ini bisa membuat kandungan nutrisi dalam makanan terjaga serta tidak menimbulkan efek buruk pada tubuh.

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Pisang adalah buah serbaguna yang terkenal lezat dan kaya manfaat. Yuk, simak apa aja manfaat pisang dan tips mengkonsumsinya!

Baca Selengkapnya
Manfaat Mencuci Beras untuk Kesehatan Sebelum Memasaknya

Manfaat Mencuci Beras untuk Kesehatan Sebelum Memasaknya

Sebelum beras dimasak, apakah lebih baik langsung memasaknya atau mencucinya terlebih dahulu?

Baca Selengkapnya
Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Turunkan Gula Darah hingga Asam Urat

Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Turunkan Gula Darah hingga Asam Urat

Meskipun citarasa buah mengkudu tidak begitu enak, namun buah ini memiliki banyak manfaat yang luar biasa. Inilah metode yang tepat untuk mengolahnya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Manfaat Kerang Hijau bagi Kesehatan, Perhatikan Tips Memasaknya

Manfaat Kerang Hijau bagi Kesehatan, Perhatikan Tips Memasaknya

Kerang hijau memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh.

Baca Selengkapnya
8 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, Jangan Asal Makan

8 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, Jangan Asal Makan

Makanan yang baik dikonsumsi saat buka puasa adalah makanan yang dapat memberikan energi cepat, mudah dicerna, dan kaya akan nutrisi penting.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Merdeka.com merangkum informasi tentang rekomendasi makanan musang yang paling disukai, dan ampuh bikin hewan peliharaan jadi gemuk.

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

Telur memiliki gizi yang hampir lengkap, seperti protein, lemak, vitamin, mineral, dan senyawa antioksidan. Telur juga dianggap baik dikonsumsi setiap hari.

Baca Selengkapnya
Pentingnya Memperhatikan Pengolahan Makanan selama Berpuasa

Pentingnya Memperhatikan Pengolahan Makanan selama Berpuasa

Pengolahan makanan selama berpuasa yang tepat sangat penting agar tidak mengalami masalah kesehatan.

Baca Selengkapnya
6 Manfaat Jeruk Satsuma untuk Kesehatan, Menarik Diketahui

6 Manfaat Jeruk Satsuma untuk Kesehatan, Menarik Diketahui

Jeruk Satsuma juga dikenal sebagai sumber nutrisi yang berlimpah dan memiliki sejumlah manfaat kesehatan.

Baca Selengkapnya