Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Seorang Pemuda di Kupang Terluka, Diduga Dianiaya Perangkat Desa

Seorang Pemuda di Kupang Terluka, Diduga Dianiaya Perangkat Desa kekerasan . ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Miklot Arias Loloin (24), warga Desa Pariti, Kecamatan Sulamu, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) Terluka parah di kepala hingga mendapatkan belasan jahitan. Dia diduga dianiaya oleh BL dan keponakannya, AL (17). BL diduga merupakan sekretaris Badan Permusyawaratan Desa (BPD) setempat.

"Kita sudah terima laporannya dan sedang kita proses. Korban dan saksi-saksi kita mintai keterangan," kata Kapolsek Sulamu, Ipda Defrintus Wee, Minggu (24/10).

Aksi penganiayaan dan pengeroyokan dialami korban pada Sabtu (23/10) sekitar pukul 03.00 WITA di jalan raya depan gereja Katholik St Petrus Pariti.

Korban sudah membuat laporan polisi melalui laporan polisi nomor LP/B/20/X/2021/SPKT/Sek Sulamu/Polres Kupang/Polda NTT.

Aksi pengeroyokan ini berawal pada Jumat (22/10) malam sekitar pukul 23.00 WITA. Saat itu korban bersama dengan beberapa temannya sedang duduk mengkonsumsi minuman keras tradisional jenis sopi.

Selang beberapa saat pelaku bersama keponakannya memarkir sepeda motor di depan kumpulan itu, lalu menanyakan keberadaan korban.

Korban yang sedang duduk kemudian berdiri hendak menjelaskan kalau dia adalah orang yang dicari pelaku. Saat korban berdiri, pelaku memukul korban dengan kepalan tangan kanan sebanyak dua kali mengenai pipi kiri.

Korban terjatuh ke tanah. lalu BL dan AL mengambil batu di pinggir jalan dan memukul kepala korban sebanyak tiga kali. Mereka juga menendang korban berulang kali.

Korban bangun dan lari menyelamatkan diri menuju belakang gereja. Rekan korban bernama Aldi Lamarou datang dengan sepeda motor, lalu membawa korban ke Puskesmas Pariti.

Korban mengalami luka robek pada kepala dan mendapatkan belasan jahitan. Ia juga merasa sakit pada beberapa bagian tubuhnya. Korban kemudian datang ke Polsek Sulamu.

"Pekan depan kita panggil pelaku guna diperiksa dan mempertanggungjawabkan perbuatannya. Saat itu korban sedang duduk dengan kawan-kawan dan pelaku datang langsung memukul korban dengan tangan, batu dan menendang," tambahnya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Heboh Pohon Beringin Tua di Alun-Alun Kota Blitar Tumbang, Puluhan Orang Luka-Luka
Heboh Pohon Beringin Tua di Alun-Alun Kota Blitar Tumbang, Puluhan Orang Luka-Luka

Kejadian itu bertepatan dengan hujan disertai angin kencang yang melanda Blitar.

Baca Selengkapnya
Cerita Pilu Disabilitas di Kupang Diduga Dianiaya Lalu Disekap dan Diikat Rekannya Saat Pesta Miras
Cerita Pilu Disabilitas di Kupang Diduga Dianiaya Lalu Disekap dan Diikat Rekannya Saat Pesta Miras

Peristiwa itu menyebabkan korban mengalami retak di bagian kepala akibat benda tumpul.

Baca Selengkapnya
Tiga Pemuda di Buleleng Aniaya Pria hingga Tewas, Korban Diduga Selingkuh dengan Bibi Pelaku
Tiga Pemuda di Buleleng Aniaya Pria hingga Tewas, Korban Diduga Selingkuh dengan Bibi Pelaku

Polisi menangkap tiga pria asal Desa Pangkung Paruk, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, Bali, yang diduga menganiaya pria berinisial WB (46) hingga tewas.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Niat Bela Wanita, Anak Pejabat Pangkalpinang Malah Dikeroyok Diduga Intel TNI hingga Babak Belur
Niat Bela Wanita, Anak Pejabat Pangkalpinang Malah Dikeroyok Diduga Intel TNI hingga Babak Belur

Akibat kejadian tersebut, MA mengalami luka di wajah bagian bawah, pelipis, bibir, dan kepala bagian belakang.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan Tewaskan 7 Orang yang Terjebak di Lantai 2, Ada Anak dan Balita
Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan Tewaskan 7 Orang yang Terjebak di Lantai 2, Ada Anak dan Balita

Api dapat dijinakkan oleh petugas sekitar empat jam lebih setelah berkobar sejak pukul 19.30 Wib.

Baca Selengkapnya
Kantor DPRD Mimika Papua Dirusak Orang Tak Dikenal, Pelaku Berniat Membakar Tapi Dicegah Sekuriti
Kantor DPRD Mimika Papua Dirusak Orang Tak Dikenal, Pelaku Berniat Membakar Tapi Dicegah Sekuriti

Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mimika dirusak oleh Orang Tak Kenal (OTK).

Baca Selengkapnya
Jenderal Polisi Pecat Anggota Polwan, Kapolres Langsung Coret 'Wajahnya' di Depan Anak Buah
Jenderal Polisi Pecat Anggota Polwan, Kapolres Langsung Coret 'Wajahnya' di Depan Anak Buah

Kapolda memutuskan terhitung mulai 31 Januari 2024, Bripka NA diberhentikan tidak dengan hormat dari Dinas Bintara Polri.

Baca Selengkapnya
Polisi TetapkanTersangka Ibu Kandung Bunuh Anaknya Usia 5 Tahun Ditusuk 20 Kali di Bekasi
Polisi TetapkanTersangka Ibu Kandung Bunuh Anaknya Usia 5 Tahun Ditusuk 20 Kali di Bekasi

Tragis pelaku beraksi saat anaknya tengah tertidur pulas

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Penyelamatan Dramatis Pemuda Terperosok ke Sumur 19 Meter
Detik-Detik Penyelamatan Dramatis Pemuda Terperosok ke Sumur 19 Meter

Pihak keluarga dan rekan-rekannya berusaha menolong, namun sia-sia sehingga dilaporkan ke Basarnas Kupang.

Baca Selengkapnya