Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sempat Positif Corona, Balita di Probolinggo Dinyatakan Sembuh

Sempat Positif Corona, Balita di Probolinggo Dinyatakan Sembuh Pasien Corona. ©2020 Photo

Merdeka.com - Seorang anak balita yang terkonfirmasi positif Corona di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur dinyatakan sembuh setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tongas sejak 26 April 2020.

"Balita berusia 1,5 tahun asal Desa Tamansari, Kecamatan Dringu tersebut dinyatakan sembuh setelah hasil swabnya dua kali negatif," kata Juru Bicara Pelaksana Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Probolinggo Anang Budi Yoelijanto, Senin (11/5).

Menurutnya, hasil swab pertama pasien balita tersebut terkonfirmasi positif COVID-19, kemudian setelah dievaluasi dan dilakukan swab kedua dan ketiga, hasil swab kedua dan ketiga negatif.

"Kondisi yang bersangkutan bagus dan sehat, makanya kami pulangkan. Untuk penyakit lainnya yang diderita balita asal Desa Tamansari itu tidak ada," jelasnya seperti dilansir dari Antara.

Setelah dinyatakan sembuh, lanjut dia, pasien balita tersebut tetap akan diawasi dan harus melakukan isolasi mandiri di rumah karena social distancing terus dilakukan agar tidak tertular lagi karena sampai saat ini sumber penularannya masih belum ditemukan.

Meskipun kakeknya ikut terkonfirmasi positif, lanjutnya, asumsinya justru kakeknya yang tertular dari cucunya, sehingga pihaknya benar-benar masih buta untuk tracing penularan pasien balita tersebut.

"Informasi-informasi yang masuk juga tidak kuat karena hasilnya juga negatif, sehingga untuk kasus balita positif itu memang unik dan belum ditemukan tertular dari mana," katanya.

Dengan sembuhnya satu orang pasien positif Covid-19, saat ini masih ada 24 orang yang sedang menjalani isolasi di rumah sakit dan rumah pengawasan Kabupaten Probolinggo.

"Sesuai protokol kesehatan, pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh apabila hasil swabnya dua kali negatif," tutupnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
61 Kasus Positif Covid-19 Ditemukan di DIY
61 Kasus Positif Covid-19 Ditemukan di DIY

Lonjakan kasus Covid-19 terjadi di DIY. Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY saat ini sudah tercatat 61 kasus positif Covid di provinsi itu.

Baca Selengkapnya
Kampung Bahari Digerebek, Puluhan Orang Ditangkap & Senpi, Narkoba Hingga Bom Asap Disita
Kampung Bahari Digerebek, Puluhan Orang Ditangkap & Senpi, Narkoba Hingga Bom Asap Disita

Pihaknya masih mendalami peran-peran dari pada pelaku. Hasil tes urine menujukkan 21 orang positif narkoba jenis sabu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Peringatan Dini Cuaca Buruk di Bali pada 15-17 Maret 2024
Peringatan Dini Cuaca Buruk di Bali pada 15-17 Maret 2024

Cuaca buruk akibat terbentuknya bibit siklon tropis di Samudra Hindia bagian tenggara.

Baca Selengkapnya
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman

Namun kalau untuk yang komorbid, kata Menkes, risiko tetap ada karena virusnya tidak hilang.

Baca Selengkapnya
Terlibat Kasus Penembakan, Gathan Saleh Halibi, Mantan Suami Cut Keke & Dina Lorenza Positif Narkoba
Terlibat Kasus Penembakan, Gathan Saleh Halibi, Mantan Suami Cut Keke & Dina Lorenza Positif Narkoba

Polres Metro Jakarta Timur juga akan menggelar perkara kasus percobaan pembunuhan yang melibatkan Gathan. Status Gathan juga akan ditentukan siang ini.

Baca Selengkapnya
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen

Saat ini tercatat ada 300 warga yang terpapar covid dari sebelumnya 100 kasus.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Covid-19 varian JN.1 dilaporkan berkaitan erat dengan varian BA.2.86 dan dikhawatirkan dapat mempengaruhi pola penularan dan tingkat keparahan penyakit.

Baca Selengkapnya