Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ratusan spanduk hujat Anas bermunculan di Kediri

Ratusan spanduk hujat Anas bermunculan di Kediri spanduk hujat anas. ©2013 Merdeka.com/imam bubarok

Merdeka.com - Wajah kota Kediri, Jawa Timur tampak berbeda, Kamis (28/2) ini. Tiba-tiba saja muncul ratusan spanduk berisi hujatan terhadap Anas Urbaningrum di berbagai sudut kota.

Dalam spanduk itu tertulis pemberi pesan yaitu Komite Masyarakat Anti Korupsi (MAK) Kediri. Ratusan spanduk terpasang mulai dari wilayah Kecamatan Pare berbatasan dengan wilayah Jombang hingga Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri berbatasan dengan Kabupaten Blitar yang berjarak kurang lebih 75 kilometer.

Keterangan Abdul Aziz Alkhaf, salah seorang warga Kota Kediri yang memberi informasi kepada merdeka.com, ratusan spanduk hujatan terhadap Anas mulai dipasang pada Rabu malam (27/2).

"Saya melihat sekelompok pemuda memasang spanduk yang intinya menghujat Anas Urbaningrum. Dan kebetulan pas jalan saya melihat spanduk yang dipasang mulai dari Kecamatan Pare hingga Kecamatan Ringinrejo yang berjarak kurang lebih 75 kilometer," kata Aziz.

Beberapa isi spanduk hujatan terhadap Anas antara lain - "Tangkap Anas Urbaningrum Sang Koruptor", ada pula spanduk "Anas Sok Suci Ternyata Korupsi". Spanduk lain bertuliskan "Anas Ngakunya Bersih Tahunya Korupsi."

Tanggapan beragam datang dari masyarakat Kediri soal spanduk hujatan terhadap Anas, antara lain disampaikan Sarno (45) tukang becak yang mangkal di Jl Mauni depan Rumah Sakit Baptis Kota Kediri. "Kalau hanya menghujat,sebagai rakyat kecil sudah muak saya, pemerintah hanya banyak bicara tapi buktinya mana, negara ini banyak sandiwaranya" kata Sarno dengan sinis.

(mdk/tts)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pengamat Soal Rencana Hak Angket Pemilu: Keliatannya Layu Sebelum Berkembang, akan Diblok Koalisi Pemerintah
Pengamat Soal Rencana Hak Angket Pemilu: Keliatannya Layu Sebelum Berkembang, akan Diblok Koalisi Pemerintah

"Keliatannya bisa jadi usulan hak angket ini akan layu sebelum berkembang, akan diblok, ya akan di bendung oleh kubu koalisi pemerintahan Jokowi,"

Baca Selengkapnya
Satgas Urai Kemacetan Polri Disebar di Setiap Polda Mulai Banten hingga Jatim Sesuai Jam Rawan Macet
Satgas Urai Kemacetan Polri Disebar di Setiap Polda Mulai Banten hingga Jatim Sesuai Jam Rawan Macet

Petugas juga melakukan pemetaan sejumlah titik rawan macet.

Baca Selengkapnya
Jelang Putusan MK Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup, Berikut Rute Pengalihan Arusnya
Jelang Putusan MK Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup, Berikut Rute Pengalihan Arusnya

Masyarakat yang akan melintas di sekitar Monas untuk mencari jalan alternatif lainnya karena akan ada aksi penyampaian pendapat di Patung Kuda.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
KPK Ancang-Ancang Lawan Praperadilan Mantan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor
KPK Ancang-Ancang Lawan Praperadilan Mantan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

Gus Mudhlor ditetapkan KPK sebagai tersangka seteah diduga terlibat melakukan pemotongan dana insentif ASN.

Baca Selengkapnya
Kejati DKI Tahan 6 Tersangka Korupsi Dana Pensiun Bukit Asam, Kerugian Rp234 Miliar
Kejati DKI Tahan 6 Tersangka Korupsi Dana Pensiun Bukit Asam, Kerugian Rp234 Miliar

Kejati DKI Jakarta menetapkan enam tersangka korupsi pengelolaan Dana Pensiun Bukit Asam tahun 2013 sampai 2018 dengan kerugian negara Rp234 miliar.

Baca Selengkapnya
Sopir Pemerkosa Penumpang Angkot di Aceh Barat Dicambuk 154 Kali
Sopir Pemerkosa Penumpang Angkot di Aceh Barat Dicambuk 154 Kali

Kejari Aceh Barat mengeksekusi hukuman cambuk sebanyak 154 kali terhadap RD (26), warga Labuhan Haji, Aceh Barat Daya yang terbukti memerkosa penumpang angkot,

Baca Selengkapnya
Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya
Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya

Jakarta dikepung kemacetan panjang jelang Rabu tengah malam.

Baca Selengkapnya
Dipanggil Terkait Kasus Korupsi Eks Mentan SYL, Kepala Bapanas Arief Prasetyo Tak Penuhi Panggilan KPK
Dipanggil Terkait Kasus Korupsi Eks Mentan SYL, Kepala Bapanas Arief Prasetyo Tak Penuhi Panggilan KPK

Arief Prasetyo meminta penjadwalan ulang. Ali menjamin, KPK akan menginformasikan jadwal pemeriksaan berikutnya.

Baca Selengkapnya
Istana Kutip Pernyataan Ganjar: Jangan Sampai Menganggap Lawan Politik Itu Sebagai Musuh
Istana Kutip Pernyataan Ganjar: Jangan Sampai Menganggap Lawan Politik Itu Sebagai Musuh

Ari lantas mengutip pernyataan Ganjar agar persatuan Indonesia harus terus dibangun melalui kedewasaan berdemokrasi dan berpolitik.

Baca Selengkapnya