Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rabies di Bali: 19.035 Kasus, 300 Positif dan 4 Orang Meninggal

Rabies di Bali: 19.035 Kasus, 300 Positif dan 4 Orang Meninggal Vaksinasi Rabies Hewan Peliharaan. ©2023 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bali, Nyoman Gede Anom menyampaikan, sepanjang tahun 2023 ada 19.035 kasus gigitan Hewan Penular Rabies (HPR). Sebanyak 300 warga dinyatakan positif rabies dan empat orang meninggal dunia di Bali.

"Ada 300 kasus rabies dan empat orang di antaranya meninggal dunia. Itu artinya, hampir 296 divaksin dan empat orang ini memang belum (atau) tidak divaksin, entah alasan apapun dia, yang jelas dia tidak divaksin," kata Anom, di Denpasar, Bali, Selasa (27/6).

Data 2023, mulai Januari sampai Juni terdapat 19.035 kasus gigitan. 300 Orang dinyatakan positif.

"Yang meninggal ada empat (orang) di (Kabupaten) Buleleng satu orang, Jembrana ada dua, dan Badung satu orang," imbuhnya.

Dia menyebutkan, kendati ada 300 gigitan warga dinyatakan positif atau terinfeksi rabies belum bisa melakukan status Kejadian Luar Biasa (KLB) di Bali. Karena, kategori KLB adalah kasus rabies yang menyebabkan meninggal dunia.

"(Kategorinya) Kasus meninggal, dari awal tidak ada meninggal tiba-tiba meninggal itu masuk KLB, ini kalau (dibandingkan) tahun lalu (kaus rabies meninggal) menurun. Kalau gigitan positif, bukan menjadi indikasi untuk KLB tapi (yang) meninggal," jelasnya.

Dia menerangkan, di tahun lalu 2022 ada 22 orang yang meninggal dunia karena rabies. Apabila kasus meninggal naik dua kali lipat, kata dia, baru bisa disebut KLB rabies.

"Ada 22 kasus meninggal (tahun 2022). Artinya (dibandingkan tahun) kita masih kendalikan. (Kalau KLB) peningkatan dua (atau) tiga kali lipat baru KLB atau dari tidak ada menjadi ada (kasus meninggal)," jelasnya.

Sementara, untuk jumlah stok vaksin anti rabies atau VAR di Pulau Bali mencapai 63 ribu dosis dan kebutuhan VAR cukup sampai akhir tahun. ”Kita punya 63 ribu vaksin itu cukup sampai kebutuhan akhir tahun," ujarnya.

Pihaknya juga mengatakan, sudah melakukan sosialisasi kepada masyarakat dan berharap warga tidak menyelepekan dan jangan menganggap enteng kena gigitan anjing.

"Setiap ada gigitan anjing, anjing peliharaan atau anjing liar segera cuci dengan air sabun mengalir 10 (hingga) 15 menit. Kasih yodium setelah itu bawa ke Puskesmas terdekat. Di sana minta saja, di sana pasti dikasih vaksin anti rabies. Kita siapkan seluruh faskes untuk vaksin anti rabies, gratis. Dengan begitu tidak ada lagi kasus kematian di Bali," ujarnya.

Sementara, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Distan) Bali, I Wayan Sunada mengatakan, untuk menangani kasus rabies di Pulau Dewata, pihaknya sudah membentuk Tisira atau Tim Satgas Rabies yang sudah ada di beberapa kabupaten dan kota di Bali.

"Kita bentuk tidak cukup dengan di kabupaten saja, kita harus turun ke bawah, membentuk Tisira di desa-desa. Tisira ini, merupakan ganda terdepan untuk menuntaskan rabies di Bali," ujarnya.

Sementara, populasi anjing di Bali saat ini mencapai, 559.000 ekor. Termasuk anjing liar dan dipelihara, dan per hari kemarin 49,95 persen sudah tervaksin.

"Tadi 49,95 (sudah tervaksin) dan tinggal separuh lagi, itu tugas kita dan tahun 2022 hanya 35 persen (yang belum tervaksin). Mungkin itu dampaknya ke tahun sekarang," ujarnya.

Sementara, terkait untuk vaksin anti rabies (VAR) pihaknya juga mengaku dapat bantuan dari Australia dan Perancis. Total sudah ada 350 ribu dosis VAR di Bali.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini
Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini

Pungutan sebesar Rp150.000 bagi wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Bali akan digunakan utamanya untuk menangani permasalahan sampah.

Baca Selengkapnya
Rekor, Pria Ini Terinfeksi Covid Terlama Hingga 613 Hari dan Bermutasi Lebih dari 50 Kali
Rekor, Pria Ini Terinfeksi Covid Terlama Hingga 613 Hari dan Bermutasi Lebih dari 50 Kali

Seorang pria 72 tahun di Belanda terinfeksi Covid-19 selama 613 hari dan berakhir meninggal. Yuk, simak fakta lengkapnya!

Baca Selengkapnya
2.131 Warga Bali Terserang DBD, Faktor Curah Hujan Tinggi Picu Meningkatnya Populasi Nyamuk
2.131 Warga Bali Terserang DBD, Faktor Curah Hujan Tinggi Picu Meningkatnya Populasi Nyamuk

Kasus DBD tertinggi yakni Kabupaten Tabanan, Kabupaten Gianyar dan Kabupaten Badung

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Arus Mudik Lebaran, Banyuwangi Siagakan Ribuan Nakes di Pos Kesehatan dan Tempat Wisata
Arus Mudik Lebaran, Banyuwangi Siagakan Ribuan Nakes di Pos Kesehatan dan Tempat Wisata

Pemkab Banyuwangi menyiagakan 1.071 tenaga kesehatan untuk pelayanan kesehatan selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya
Viral Turis Jalan Kaki ke Bandara Bali Akibat Macet Parah, Ini Penjelasan Petugas
Viral Turis Jalan Kaki ke Bandara Bali Akibat Macet Parah, Ini Penjelasan Petugas

Petugas menyebutkan, terkait adanya kemacetan di jalur menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai terus memonitor kecepatan in-out kendaraan.

Baca Selengkapnya
Turis Asing ke Bali Wajib Bayar Rp150 Ribu Mulai Februari 2024, Begini Mekanismenya
Turis Asing ke Bali Wajib Bayar Rp150 Ribu Mulai Februari 2024, Begini Mekanismenya

Pungutan Rp150 ribu ke turis asing akan diberlakukan di seluruh pintu masuk Pulau Bali.

Baca Selengkapnya
Pariwisata Bali Pulih, Pegadaian Siap Dukung Kebangkitan UMKM di 2024
Pariwisata Bali Pulih, Pegadaian Siap Dukung Kebangkitan UMKM di 2024

Setelah sempat terpuruk akibat pandemi COVID-19, pariwisata Bali telah bangkit kembali pada tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Viral Pria Acungkan Golok ke Polisi Dibalas Tembakan di Rumah Makan, Begini Duduk Perkaranya
Viral Pria Acungkan Golok ke Polisi Dibalas Tembakan di Rumah Makan, Begini Duduk Perkaranya

FL melakukan tindakan itu karena dendam pernah ditangkap kasus narkoba dan direhabilitasi.

Baca Selengkapnya
Rektor Unud:  Pungutan Wisman Harus Tingkatkan Kualitas Pariwisata Bali
Rektor Unud: Pungutan Wisman Harus Tingkatkan Kualitas Pariwisata Bali

Babak baru pariwisata Bali akan dimulai pada 14 Februari 2024 nanti dengan penerapan pungutan bagi wisatawan asing yang masuk Bali.

Baca Selengkapnya