Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Puan sumbang Kolintang untuk sekolah Indonesia di Malaysia

Puan sumbang Kolintang untuk sekolah Indonesia di Malaysia Puan di Malaysia. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani menyempatkan diri berkunjung ke Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL). Puan dalam agendanya ke Malaysia mewakili Pemerintah Indonesia dalam penyelenggaraan SEA Games XXIX.

Kunjungan Puan yang turut didampingi Dubes Indonesia untuk Malaysia, Rusdi Kirana dan Atase Pendidikan dan Kebudayaan di KBRI Malaysia Ari Purbayanto, di antaranya untuk meresmikan Auditorium Taufiq Kiemas di SIKL. Suatu aula yang didirikan pada tahun 2003 atas bantuan utama dari almarhum ayahnya, HM Taufiq Kiemas.

"Saya pahami auditorium ini dimanfaatkan sebagai tempat melaksanakan kegiatan tidak saja oleh siswa-siswa Sekolah Indonesia tetapi juga oleh masyarakat Indonesia," kata Menko Puan.

Puan mengungkapkan, setiap ada kunjungan dan masalahnya adalah bidang pendidikan atau sekolah, dirinya pasti akan mendatangi karena memang pendidikan harus selalu dikedepankan. "Dari sekolah kita percaya bahwa cita-cita atau mimpi anak-anak Indonesia semuanya dapat terwujud. Karena Anak-anak sekolah inilah generasi penerus para pemimpin bangsa ke depannya," tutur Puan.

Dalam rangka mempromosikan budaya Indonesia, Menko PMK dalam sambutannya mengaku membawa seperangkat alat musik Kolintang yang berasal dari Sulawesi Utara untuk SIKL ini.

Puan berharap agar alat musik tersebut tidak hanya dapat digunakan untuk memperkenalkan dan melestarikan lagu-lagu daerah dan lagu nasional Indonesia. Tetapi juga juga dalam rangka meningkatkan persahabatan budaya dan masyarakat Indonesia-Malaysia. "Saya minta alat musik ini dapat dijaga dengan baik," tambah Puan.

Selain Kolintang, Menko PMK secara pribadi menyumbang ketersediaan Pendingin Udara (AC) di Aula Taufiq Kiemas ini. Untuk acara pembukaan Asian Games 2018 nanti, Menko PMK juga akan mengudang para siswa SIKL untuk dapat hadir.

"Gelora Bung Karno sekarang sedang direnovasi besar-besaran untuk Asian Games 2018, nantinya bisa dilihat kalau sudah jadi sangat cantik lengkap dengan arena terbuka hijau, venue olahraga yang lengkap, dan sebagainya. Saya undang kalian untuk melihat Gelora Bung Karno di Jakarta pada pembukaan Asian Games nanti," kata Puan.

Dalam kesempatan tersebut, Menko PMK juga dalam sambutannya meminta agar masyarakat Indonesia yang tinggal di Malaysia memberikan dukungan semangat kepada atlet Indonesia yang bertanding di ajang Sea Games.

Terkait kesempatan Indonesia menjadi Tuan Rumah dalam Penyelenggaraan Asian Games tahun 2018, Puan juga meminta masyarakat Indonesia untuk bantu mempromosikan dan mendoakan agar penyelenggaraan pesta olahraga se-Asia itu nantinya berjalan dengan lancar.

Sejak resmi didirikan pada 10 Juli 1969 dan diperkuat dengan SK Pendirian oleh Mendikbud RI kala itu bernomor 05/1971 tanggal 7 Januari 1971, Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL) telah memiliki Gedung utama yang terdiri atas ruang kerja Kepala Sekolah, ruang administrasi, ruang tamu dan ruang rapat. SIKL juga telah memiliki Ruang Serbaguna atau auditorium yang dibangun dari hasil sumbangan masyarakat.

Pembangunan aula SIKL sendiri dilaksanakan tahun 2002 dan selesai tahun 2003 atas dukungan penuh pendanaan dari alm. Taufiq Kiemas yang juga Ayahanda dari Menko PMK, Puan Maharani. Selain dukungan pendanaan, alm. Taufiq Kiemas juga menyumbang Minibus Mercedes Benz untuk operasional SIKL sehari-hari.

Ke SIKL ini, Menko PMK pernah berkunjung pada 13 Maret 2017 lalu. Ketika itu, Menko PMK menyerahkan 20 unit komputer bantuan Kemdikbud RI kepada SIKL dan meninjau Ruang Serbaguna SIKL yang telah dibangun 14 tahun lalu dari dana sumbangan ayahnya.

Di sela acara ramah tamah dengan para guru dan siswa/i SIKL di ruang serbaguna ini, Atdikbud KBRI Kuala Lumpur menjelaskan tentang histori ruang serbaguna ini dan mengusulkan pemberian nama Auditorium Taufiq Kiemas. Menko PMK waktu itu menyambut gembira dan menyampaikan terima kasih atas rencana pemberian nama Auditorium Taufiq Kiemas ini.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menelusuri Asal-usul Alat Musik Gambus, Pengaruh Budaya Timur Tengah yang Kental Nuansa Islam
Menelusuri Asal-usul Alat Musik Gambus, Pengaruh Budaya Timur Tengah yang Kental Nuansa Islam

Alat musik dari Timur Tengah ini mirip dengan gitar pada umumnya, dimainkan dengan cara dipetik dan terdiri dari 3 sampai 12 senar.

Baca Selengkapnya
6 Tanda Anak Miliki Bakat Musik, Harus Disadari Orangtua Sejak Dini
6 Tanda Anak Miliki Bakat Musik, Harus Disadari Orangtua Sejak Dini

Banyak orangtua menginginkan anaknya istimewa dan bisa melakukan berbagai macam hal. Salah satunya adanya banyak orangtua ingin buah hati bisa bermain musik.

Baca Selengkapnya
Jutaan Orang Menonton! Konser Musik Ini Jadi yang Terbesar di Dunia, Lho
Jutaan Orang Menonton! Konser Musik Ini Jadi yang Terbesar di Dunia, Lho

konser musik juga dapat menjadi bukti sahih dari perkembangan sosio-kultur masyarakat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengenal Kompang, Alat Musik dari Jazirah Arab yang Populer di Tanah Melayu Riau
Mengenal Kompang, Alat Musik dari Jazirah Arab yang Populer di Tanah Melayu Riau

Alat musik sejenis gendang ini begitu populer di tanah Melayu khususnya Riau.

Baca Selengkapnya
Kolaborasi Musisi Singapura-Indonesia dengan Pengungsi Afghanistan Suarakan Kebebasan dan Harapan
Kolaborasi Musisi Singapura-Indonesia dengan Pengungsi Afghanistan Suarakan Kebebasan dan Harapan

proyek ini telah berdampak positif bagi 37 ribu kehidupan di bidang inklusi, pemberdayaan, keberlanjutan, kesehatan mental dan pendidikan seni.

Baca Selengkapnya
Luhut Instruksikan Tunda Kenaikan Pajak Hiburan hingga 75 Persen, Begini Respons Bos Karaoke Inul Daratista
Luhut Instruksikan Tunda Kenaikan Pajak Hiburan hingga 75 Persen, Begini Respons Bos Karaoke Inul Daratista

Menko Luhut menentang kenaikan pajak hiburan 40 persen hingga 75 persen.

Baca Selengkapnya
Kenalan Singkat, Ayu Ting Ting dan Calon Suami Dijodohkan Orangtua 'Semi Taaruf'
Kenalan Singkat, Ayu Ting Ting dan Calon Suami Dijodohkan Orangtua 'Semi Taaruf'

Proses perkenalan Ayu Ting Ting dan calon suami cukup singkat. Keduanya dikenalkan oleh orang tua mereka.

Baca Selengkapnya
Berbeda dengan Angklung, Begini Sejarah Alat Musik Calung yang Dulu Jadi Teman Petani Sunda saat Jaga Sawah
Berbeda dengan Angklung, Begini Sejarah Alat Musik Calung yang Dulu Jadi Teman Petani Sunda saat Jaga Sawah

Calung ternyata punya sejarah yang menarik untuk mengobati rasa kesepian para petani Sunda

Baca Selengkapnya
Kemenag Luncurkan Program PeaceSantren, Gaungkan Pesan Perdamaian Usai Pemilu 2024
Kemenag Luncurkan Program PeaceSantren, Gaungkan Pesan Perdamaian Usai Pemilu 2024

Peluncuran program tersebut sekaligus membawa pesan perdamaian setelah hiruk pikuk setelah Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya