Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Selidiki Video Motivator Pukuli Siswa di Malang

Polisi Selidiki Video Motivator Pukuli Siswa di Malang Ilustrasi garis polisi. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebuah video kekerasan diduga dilakukan seorang motivator terhadap murid SMK di Kota Malang sedang viral. Video berdurasi 17 detik tersebut memperlihatkan seorang siswa secara bergiliran mendapatkan pukulan dan tamparan dari seorang pria berkacamata.

Pria tersebut selalu berteriak 'goblok' setiap kali mengayunkan tangannya memukul satu per satu siswa di depannya. Namun video tersebut hanya merekam empat kali pukulan. Sementara beberapa siswa terlihat berjajar di belakangnya.

Adegan tersebut terjadi dalam sebuah ruang kelas di mana beberapa siswa berdiri di depan untuk giliran mendapat pukulan. Sementara sebagian siswa sedang duduk menyaksikan teman dipukuli satu per satu.

Latar belakang video tersebut berupa sebuah spanduk bertuliskan 'Seminar Motivasi Berusaha PT. Piranhamas Group, SMK Muhammadiyah 2 Malang.

Kapolres Malang Kota, AKBP Doni Alexander mengaku sedang mendalami video yang sudah banyak beredar di media sosial tersebut. Pihaknya sedang bekerja dan segera memanggil para saksi terkait.

"Lagi kami tindak lanjuti ya. Mohon waktu ya (pemanggilan saksi). Masih di lapangan cek korban dulu," kata Doni dalam pesan singkatnya, Kamis (17/10).

Senada juga disampaikan oleh Kasatreskrim Polres Malang Kota, AKP Komang Yogi Arya Wiguna yang menegaskan sedang mendalami dan menyelidiki kasus tersebut. Pihak sekolah telah melaporkan kejadian tersebut ke kepolisian.

"Masih kita dalami dan lidik mas," tegasnya.

Merdeka.com berusaha mendapatkan konfirmasi dari Piranhamas Group melalui nomor telepon yang tercantum di akun facebook Agus Satiyawan. Namun pesan yang dikirimkan hingga saat ini tidak juga dibaca dan dibalas.

(mdk/gil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
⁠Momen Bintara Polisi Bertemu Guru Sekolahnya saat Dinas, Langsung Salim Cium Tangan 'Gimana Sehat Bu'

⁠Momen Bintara Polisi Bertemu Guru Sekolahnya saat Dinas, Langsung Salim Cium Tangan 'Gimana Sehat Bu'

Sebuah video memperlihatkan seorang polisi berpangkat bintara Briptu Alfian tiba-tiba ketemu dengan gurunya, ia pun langsung sungkem dan tanya kabar.

Baca Selengkapnya
Mahasiswa jadi Tersangka Pelaku Begal Payudara di Malang

Mahasiswa jadi Tersangka Pelaku Begal Payudara di Malang

Tersangka mengaku terinspirasi oleh video yang tidak senonoh yang memicu niatnya untuk melakukan perbuatannya tersebut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
110 Kata-Kata Motivasi Sekolah, Tingkatkan Semangat Belajar Usai Liburan Akhir Tahun

110 Kata-Kata Motivasi Sekolah, Tingkatkan Semangat Belajar Usai Liburan Akhir Tahun

Dengan kata-kata motivasi ini, diharapkan siswa-siswa bisa merasa lebih termotivasi dan bersemangat dalam belajar usai melewati liburan akhir tahun.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Reaksi Tak Terduga Jenderal Polisi Dengar Anggota Mau Naik Pangkat

VIDEO: Reaksi Tak Terduga Jenderal Polisi Dengar Anggota Mau Naik Pangkat

Komjen Fadil berjanji, putra-putri dari sang Bhabinkamtibmas bisa melenggang masuk pendidikan Polri.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ditantang Mahasiswa, Cawapres Muhaimin Lantang: Kami Siap Mundur Kalau Tidak Berguna

VIDEO: Ditantang Mahasiswa, Cawapres Muhaimin Lantang: Kami Siap Mundur Kalau Tidak Berguna

Seorang mahasiswa menantang Cak Imin apakah berani mundur jika dianggap gagal.

Baca Selengkapnya
Sederet Para Pesohor dari Dapil Jabar I Lolos ke Senayan, Ada Melly Goeslaw hingga Istri Ridwan Kamil

Sederet Para Pesohor dari Dapil Jabar I Lolos ke Senayan, Ada Melly Goeslaw hingga Istri Ridwan Kamil

Tujuh caleg dipastikan lolos dari Dapil Jawa Barat I.

Baca Selengkapnya
Anak Yatim ini 2 Kali Gagal kini jadi Polisi Bikin Jenderal Polisi Salut, Sang Ibu 'Semoga Almarhum Bangga'

Anak Yatim ini 2 Kali Gagal kini jadi Polisi Bikin Jenderal Polisi Salut, Sang Ibu 'Semoga Almarhum Bangga'

Simak kisah inspiratif Bintara Polri anak yatim, sampai bikin kagum dua jenderal polisi.

Baca Selengkapnya