Mati Lampu di Wilayah Jakarta Selatan dan Cinere Kamis Subuh, Ini Penjelasan PLN
PLN menjelaskan penyebab mati lampu di wilayah Jakarta Selatan dan Gandul, Depok, Jawa Barat, Kamis (3/4).

PLN menjelaskan penyebab mati lampu di wilayah Jakarta Selatan dan Gandul, Depok, Jawa Barat, Kamis (3/4/2025). PLN menyampaikan pemadamam tersebut dikarenakan adanya gangguan jaringan kelistrikan di wilayah tersebut.
Hal ini disampaikan PLN menjawab keluhan salah satu pengguna X, @gmzpearl yang mengeluhkan pemadaman listrik di Gandul, Depok pada pukul 04.04 WIB. Dia mempertanyakan apakah ada ledakan di PLN Gandul sebab mendengar suara besar.
"halo PLN, ini kenapa mati lampu ya di cinere PLN gandul? ada yang meledak kah? ada suara besar dan cahaya yang terlihat tadi. boleh info mati sampai jam brp? saya mau kerja @pln_123 dan memerlukan listrik segera???? thanks," tulis penggunan @gmzpearl melalui akunnnya dikutip pada Kamis (3/4/2025).
PLN Minta Maaf
PLN meminta maaf atas gangguan yang terjadi. PLN menuturkan pemadaman dikarenakan adanya gangguan jaringan dan saat ini sudah normal kembali.
"Hallo Kakak. Mohon maaf atas gangguan yang dialami, setelah admin lakukan pengecekan informasi padam di wilayah tersebut terjadi gangguan jaringan dan saat ini telah normal kembali," tulis PLN menjawab keluhan melalui akun X @pln_123.
Pengguna X @7291s juga mengeluhkan pemadaman listrik di Jagakarsa, Jakarta Selatan. PLN menjelasakan pemadaman di wilayah tersebut dikarenakan adanya gangguan pada trafo dan masih tahap penormalan kembali.
"Hi Kak Adi, mohon maaf atas gangguan kelistrikan yang dialami. Berdasarkan data mimin saat ini padam diwilayah tsb dan sekitarnya disebabkan karna adanya gangguan pada trafo. Saat ini sedang dalam upaya penormalan kembali oleh petugas di lokasi ya Kak," jawab PLN.
Sementara itu, pengguna @storyfromirvan mengeluhkan pemadaman listrik di wilayah Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada pukul 04.00 WIB. PLN menuturkan pemadaman listrik di Lebak Bulus karena gangguan jaringan dan saat ini sudah menyala kembali.
"@pln_123 listrik padam min jam segini di lebak bulus," tulis @storyfromirvan.
"Hi Kakak, mhn maaf ketidkanyamanannya, saat mimin lakukn pengecekan informasi di wilayah Lebak Bulus terjadi gangguan jaringan tegangan menengah & telah normal kembali," jawab PLN melalui akun X.
Penjelasan PLN
Senior Manager Komunikasi & Umum PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya Haris Andika mengungkapkan gangguan kelistrikan sesaat di Gardu Induk 150 kV Gandul. Gangguan ini menyebabkan listrik padam pada sebagian kecil lokasi di bagian selatan Jakarta.
Haris memastikan hingga pukul 06.30 WIB suplai listrik ke pelanggan telah kembali normal 100 persen.
"Gangguan pertama kali terjadi pukul 03.30 WIB dan petugas PLN yang siaga 24 jam berhasil memulihkannya dalam 30 menit. Kemudian penormalan dilanjutkan dengan bertahap ke sistem distribusi kepada pelanggan kurang dari 3 jam," papar Haris.
Hasil penelusuran sementara, kata Haris, penyebab gangguan kelistrikan lantaran kabel penangkal petir putus. Kejadian ini disebabkan karena cuaca ekstrem di daerah Gandul.
"Penyebab gangguan kelistrikan adalah putusnya kabel penangkal petir atau Ground Steel Wire (GSW) yang menimpa jaringan pada gardu induk Gandul dan berakibat aliran listrik terputus secara otomatis.
PLN mengimbau kepada pelanggan untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang berpotensi mengakibatkan gangguan kelistrikan. Pelanggan dapat mengoptimalkan penggunaan aplikasi PLN Mobile jika membutuhkan informasi serta ingin menyampaikan laporan atau pengaduan.
"Juga dapat melalui contact center 123 yang melayani 24 jam," tutup Haris.