Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lestarikan Budaya Indonesia melalui GANTARI : The Final Journey to Java

Lestarikan Budaya Indonesia melalui GANTARI : The Final Journey to Java GANTARI. ©2021 Istimewa

Merdeka.com - Pencinta fesyen dan batik Indonesia, pasti sudah tidak asing dengan pagelaran busana bertajuk PakaianKoe: Journey to Java yang diselenggarakan oleh LAKON Indonesia pada 15 November 2020 lalu bertempat di area SCBD, Jakarta.

Pagelaran busana tersebut menjadi sebuah awal perjalanan LAKON Indonesia dalam mencapai tujuannya untuk melestarikan budaya yang menjadi dasar kepribadian bangsa Indonesia.

Dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional, tahun ini LAKON Indonesia bersama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Jakarta Fashion & Food Festival (JF3) akan menggelar GANTARI : The Final Journey to Java di Komplek Candi Prambanan, Daerah Istimewa Yogyakarta pada hari Sabtu, 9 Oktober 2021 pukul 19.30 WIB.

GANTARI dilaksanakan secara hybrid dengan penonton yang terbatas dan protokol kesehatan yang sangat ketat serta ditayangkan secara daring di akun Instagram LAKON Indonesia dan Pesona Indonesia (@pesonaid_travel) dan juga kanal Youtube LAKON Indonesia dan Kemenparekraf. Jadi, jangan lupa bunyikan notifikasinya agar Anda tidak ketinggalan acaranya.

Dalam pagelaran busana kali ini, LAKON Indonesia berkolaborasi dengan banyak pihak, mulai dari Irsan - desainer, Adi Purnomo - arsitek , pengrajin, artisan, seniman, hingga instansi pemerintah termasuk Kemenparekraf. Kolaborasi ini diharapkan dapat membantu para pengrajin, UMKM, serta semua pihak dalam industri fesyen dan industri kreatif lain sebagai pendukungnya untuk bergerak bersama di masa pandemi ini.

Seperti yang disampaikan oleh pendiri LAKON Indonesia, Theresia Mareta, bahwa LAKON Indonesia memberikan semangat dalam masa pandemi ini agar tidak menjadi lemah serta menyatukan semangat untuk bergerak bersama dalam membuat pembaharuan yang akan terus menguatkan bangsa Indonesia.

Tahun ini LAKON Indonesia akan mempresentasikan koleksi yang lebih matang dan lebih dalam berupa 100 pakaian siap pakai yang diperagakan oleh 100 orang model. Tidak hanya peragaan busana yang akan ditampilkan, GANTARI juga menampilkan wayang kulit dan video presentasi "Metamorfosa" yang tentunya akan menjadikan acara ini semakin menarik dan layak ditunggu. Uniknya lagi, peragaan busana kali ini akan diiringi dengan tarian dan musik gamelan Jawa.

Koleksi yang ditampilkan dalam peragaan busana GANTARI: The Final Journey to Java mengangkat hasil karya pengrajin profesional berupa kain batik, jumputan, dan tenun lurik dengan bahan serat natural yang sangat cocok dipakai untuk iklim tropis Indonesia.

Selama dua tahun ini, LAKON Indonesia memberikan pembinaan, bimbingan dalam berbagai eksperimen, ilmu, dan pandangan baru untuk para pengrajin di daerah Jawa, sehingga mereka dapat terus bertahan di masa pandemi dan berkembang menghasilkan karya-karya yang lebih baik lagi. Dengan menghasilkan karya yang lebih baik, para pengrajin ini dapat terus bergerak di masa yang akan datang.

Untuk Anda yang ingin menghadiri secara langsung pagelaran busana GANTARI : The Final Journey to Java, pastikan Anda sudah vaksin dan jangan lupa selalu mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 6M, mulai dari menggunakan masker dengan benar, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan, membatasi mobilitas, dan menghindari makan bersama.

gantari

Beragam referensi seputar ekonomi kreatif juga bisa Anda dapatkan dengan cara mengikuti akun Instagram: @pesonaid_travel, Facebook: @pesonaid_travel, dan kunjungi website www.indonesia.travel.

Nah, bagi yang saat ini masih #DiRumahAja, sembari menunggu siaran langsung 9 Oktober 2021 di akun Instagram LAKON Indonesia dan Pesona Indonesia (@pesonaid_travel) dan juga kanal Youtube LAKON Indonesia dan Kemenparekraf, kamu juga bisa ikutan PUKIS atau Pesona Punya Kuis setiap hari Selasa di setiap pekannya.

Caranya gampang banget! Follow akun Instagram @pesonaid_travel, lalu like postingan terbaru PUKIS pada feed. Jawab pertanyaan di kolom komentar, ya! Agar kesempatan menang semakin besar, mention juga 3 temanmu untuk ikutan kuis ini. Raih beragam hadiah menarik dari Pesona Indonesia. Ayo, Ikutan!

(mdk/hrs)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
20 Pantun Bali Lucu, Menghibur dan Bikin Ngakak
20 Pantun Bali Lucu, Menghibur dan Bikin Ngakak

Dalam konteks budaya, pantun Bali lucu memainkan peran dalam melestarikan bahasa Bali dan seni sastra lisan tradisional.

Baca Selengkapnya
Diusulkan Jadi Cagar Budaya, Ini Fakta Menarik Eks Stasiun Banjarnegara
Diusulkan Jadi Cagar Budaya, Ini Fakta Menarik Eks Stasiun Banjarnegara

Stasiun Banjarnegara punya peran strategis dan nilai sejarah yang tinggi

Baca Selengkapnya
Kisah Burung Berpangkat Letnan Paling Berjasa Bagi Pejuang Indonesia Sampai Tewas Ditembak di Hadapan Komandan
Kisah Burung Berpangkat Letnan Paling Berjasa Bagi Pejuang Indonesia Sampai Tewas Ditembak di Hadapan Komandan

Bukan hanya manusia, ini sosok binatang paling berjasa dalam kemerdekaan Indonesia. Siapa yang dimaksud?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Momen Seru Ganjar Blusukan di Banda Neira, Diberi Warga Buku Sejarah Karya Des Alwi hingga Diminta Turunkan Beras
Momen Seru Ganjar Blusukan di Banda Neira, Diberi Warga Buku Sejarah Karya Des Alwi hingga Diminta Turunkan Beras

Kedatangan Ganjar disambut antusias warga setempat.

Baca Selengkapnya
Kini Berusia 455 Tahun, Ini Fakta Unik Lamongan yang Hari Jadinya Ditetapkan Pakai Buku Wasiat
Kini Berusia 455 Tahun, Ini Fakta Unik Lamongan yang Hari Jadinya Ditetapkan Pakai Buku Wasiat

Berdirinya Kabupaten Lamongan tak bisa dilepaskan dari sosok Sunan Drajat

Baca Selengkapnya
Dapat Dukungan dari Pesilat, Ganjar Tekankan Pentingnya Membangung Seni dan Kebudayaan
Dapat Dukungan dari Pesilat, Ganjar Tekankan Pentingnya Membangung Seni dan Kebudayaan

Ganjar pun membayangkan jika beragam seni dan budaya di Indonesia dapat dikemas lewat pertunjukan yang menarik.

Baca Selengkapnya
Pasangan Kekasih Konon Tak Boleh Berkunjung ke Candi Termegah di Jatim, Ini Kisah di Baliknya
Pasangan Kekasih Konon Tak Boleh Berkunjung ke Candi Termegah di Jatim, Ini Kisah di Baliknya

Di sisi lain, ada kepercayaan bahwa orang yang berkunjung ke sini bisa mendapatkan keberkahan

Baca Selengkapnya
Simbol Keharmonisan, Manisnya Bubur Candil Tak Pernah Bosan Dimakan
Simbol Keharmonisan, Manisnya Bubur Candil Tak Pernah Bosan Dimakan

Bentuk bulatan-bulatan kenyal dari adonan tepung ketan dalam bubur candil dianggap menggambarkan roda kehidupan yang berputar.

Baca Selengkapnya
Sejarah Candi Prambanan yang Eksotis, Sarat Nilai Budaya Hindu
Sejarah Candi Prambanan yang Eksotis, Sarat Nilai Budaya Hindu

Candi Prambanan adalah peninggalan agung dari masa kejayaan Kerajaan Mataram Kuno yang masih eksis hingga sekarang.

Baca Selengkapnya