Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KA Bandara Solo diujicobakan sebagai KA Solo Express

KA Bandara Solo diujicobakan sebagai KA Solo Express Kereta Api Bandara Solo. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Kereta api (KA) yang menghubungkan Bandara Internasional Adi Soemarmo dengan Stasiun Solo Balapan diujicobakan, Kamis (10/5). Berangkat dari Stasiun Solo Balapan pukul 15.00 WIB, KA buatan PT Industri Kereta Api Indonesia (INKA) Madiun tersebut menempuh perjalanan hingga Stasiun Tugu Yogyakarta.

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 Yogyakarta, Eko Budiyanto mengatakan ada dua rangkaian KA yang diujicobakan. Satu rangkaian KA terdiri dari 4 gerbong, dengan kapasitas total 393 penumpang. Menurut Eko, uji coba perlu dilakukan untuk memperoleh sertifikasi dari PT KAI.

Eko menjelaskan, KA yang sedianya akan diluncurkan Jumat (11/5) besok dengan nama Solo Express itu, terpaksa ditunda dengan berbagai pertimbangan. Selain belum sinkronnya waktu menteri terkait serta para undangan yang akan hadir, penundaan juga disebabkan beberapa hal lain.

"Mohon maaf untuk pengoperasian Solo Express ini, sementara ditunda bukan dibatalkan. Sambil menunggu penundaan kita lebih mematangkan sarananya. Kita ujicoba, kan ini baru datang dari INKA. Kalau sudah, nanti disertifikasi, baru dioperasikan. Wong sertifikasi saja belum kok mau dioperasikan, ini kan masih baru," ujar Eko di Stasiun Solo Balapan.

Lebih lanjut Eko menerangkan, selain uji coba dan sertifikasi awak kereta api maupun sarananya. Namun ia tak bisa memastikan berapa lama proses sertifikasi dilakukan.

"Sertifikasi, karena ini menjelang Lebaran, ya secepatnya, kita tunggu kabar dari Direktorat Jenderal Perkeretaapian. Masinis, asisten masinis itu harus menguasai, harus adaptable dengan kereta Solo Express," tandasnya.

Lebih lanjut Eko mengemukakan, KA Solo Exspres yang diujicobakan kali ini, untuk sementara akan dioperasikan untuk rute Solo-Jogja-Kutoarjo, sambil menunggu pembangunan jalur rel ke bandara selesai. Selanjutnya KA dengan fasilitas cukup mewah ini akan dioperasikan hingga Stasiun Bandara Internasional Adi Soemarmo.

"KA Solo Exspres ini kan sebenarnya LA BIAS (Bandara Internasional Adi Soemarmo). Selama belum difungsikan sebagai kereta bandara, kita manfaatkan. Karena track untuk kereta bandara belum jadi," jelasnya lagi.

Selain dilengkapi 393 tempat duduk yang nyaman, kereta ini juga dilengkapi dengan dua layar televisi serta toilet di setiap gerbongnya. Satu trainset Kereta Rel Diesel Elektrik (KRDE) ini terdiri dari 4 gerbong.

(mdk/cob)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jalur Kereta Api Solo-Yogyakarta Ternyata Jadi Pertama di Indonesia, Dibangun Tahun 1864

Jalur Kereta Api Solo-Yogyakarta Ternyata Jadi Pertama di Indonesia, Dibangun Tahun 1864

Pemerintah VOC, kongsi dagang Hindia-Belanda, membangun sarana kereta api untuk pengiriman hasil tani yang kemudian akan diperdagangkan.

Baca Selengkapnya
Penumpang Kereta Api Pandalungan yang Anjlok di Sidoarjo Diantarkan Naik Bus ke Tujuan

Penumpang Kereta Api Pandalungan yang Anjlok di Sidoarjo Diantarkan Naik Bus ke Tujuan

KAI menyediakan layanan bus dari Stasiun Bangil dan Stasiun Sidoarjo untuk mengantar pelanggan menuju stasiun tujuan.

Baca Selengkapnya
Kereta Api Airlangga Jakarta-Surabaya Jadi Favorit Masyarakat, Ini Alasannya

Kereta Api Airlangga Jakarta-Surabaya Jadi Favorit Masyarakat, Ini Alasannya

Kereta Api Airlangga menempuh perjalan selama 11 jam 45 menit untuk sampai tujuan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kereta Tabrakan di Bandung, KA Turangga 'Adu Banteng' dengan KA Lokal

Kereta Tabrakan di Bandung, KA Turangga 'Adu Banteng' dengan KA Lokal

Manajer Humas KAI Daop 2 Ayep membenarkan adanya kejadian tersebut yang berawal saat kedua kereta saling bertabrakan pada pukul 06.03 WIB.

Baca Selengkapnya
Tol Kartasura-Karanganom Dibuka, Jasa Marga: Pangkas Macet, Waktu Tempuh Cuma 15 Menit

Tol Kartasura-Karanganom Dibuka, Jasa Marga: Pangkas Macet, Waktu Tempuh Cuma 15 Menit

Ruas tersebut dioperasikan sementara agar bisa menjadi alternatif bagi para pengguna jalan dari Solo ke Yogyakarta.

Baca Selengkapnya
KAI Batalkan Perjalanan Kereta Api Akibat Banjir Semarang, Ini Daftar Kereta Terdampak

KAI Batalkan Perjalanan Kereta Api Akibat Banjir Semarang, Ini Daftar Kereta Terdampak

Calon penumpang yang telah memiliki tiket, bisa melakukan pembatalan tiket di loket stasiun. Nantinya akan dikembalikan 100 persen di luar bea pesan.

Baca Selengkapnya
Perusahaan Bus Pariwisata ini Ternyata Milik Jenderal TNI, Sosoknya Pernah Jadi Kasad di Era 3 Presiden RI yang Berbeda

Perusahaan Bus Pariwisata ini Ternyata Milik Jenderal TNI, Sosoknya Pernah Jadi Kasad di Era 3 Presiden RI yang Berbeda

Sosok Jenderal bintang empat TNI yang punya Perusahaan Otobus (PO).

Baca Selengkapnya
Kabar Gembira! Tol Solo-Yogyakarta Dibuka Fungsional Selama Libur Nataru & Catat Jamnya

Kabar Gembira! Tol Solo-Yogyakarta Dibuka Fungsional Selama Libur Nataru & Catat Jamnya

Ruas tol yang akan dibuka fungsional mulai dari gerbang Colomadu hingga bakal exit tol di Desa Karanganom, Ceper Klaten sepanjang 13 kilometer.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan

Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan

Terjadi kecelakaan beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat pada Senin (8/4) pagi.

Baca Selengkapnya