Jadi Wakapolda Lampung, ini tanggapan Kombes Krishna Murti

Selasa, 26 Juli 2016 11:53 Reporter : Muchlisa Choiriah
Jadi Wakapolda Lampung, ini tanggapan Kombes Krishna Murti RY pelaku pembunuhan bocah 2 tahun. ©2016 Merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti diangkat menjadi Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Lampung. Jabatannya di Polda Metro ditempati Kapolres Jakarta Barat Kombes Rudy Heriyanto Adi Nugroho.

Menanggapi hal tersebut, Krishna mengaku selalu siap jika dirinya ditugaskan baik sebagai jabatannya sekarang atau nantinya menjadi orang nomor dua di Polda Lampung.

"Ya saya siap. Itu kan merupakan bagian dari tugas, Insya Allah saya siap menjalani segala tugas yang diberikan nantinya," kata Krishna kepada merdeka.com, Selasa (26/7).

Krishna mengungkapkan, di mana pun dirinya berada, ia akan menjalani tugas dengan sepenuh hati. Sebab memang sudah sepatutnya hal itu dilakukan sebagai aparat kepolisian.

"Semoga semua dapat berjalan dengan baik. Intinya harus siap menjalani apa yang diperintahkan atasan," jelasnya.

Sementara disinggung kapan dirinya resmi melepas jabatannya di Polda Metro Jaya, Krishna menuturkan rencananya akan dilaksanakan pekan depan.

"Rencananya kalau enggak salah minggu depan. Saya hanya menjalankan, tergantung nanti Kapolda Metro Jaya dengan Kapolda Lampung saja," tutupnya. [tyo]

Baca juga:

Melihat para jenderal TNI dan Polri salat berjamaah

Polisi di Aceh yang tak hafal Alquran dihukum push up

Kapolda surati Ahok soal kelanjutan proyek gedung parkir Polda Metro

Polisi di Medan diduga aniaya pria hingga paksa oral seks wanita

Video razia game Pokemon di HP polisi Polres Jaksel

2 Korban penganiayaan dan pelecehan polisi diimbau lapor Propam

Topik berita Terkait:
  1. tag
  2. Mutasi Polri
  3. Jakarta
Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini