Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

DPR Minta Kementerian Sosialisasi Kebijakan Percepatan Pemulihan Ekonomi

DPR Minta Kementerian Sosialisasi Kebijakan Percepatan Pemulihan Ekonomi Aria Bima di Sukoharjo. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Ketua Komisi VI DPR Aria Bima meminta kementerian terkait untuk melakukan sosialisasi berbagai kebijakan pemerintah yang bertujuan untuk mempercepat proses pemulihan ekonomi usai pandemi Covid-19, kepada pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM). Hal tersebut penting mengingat peran UMKM sebagai penyangga kekuatan perekonomian nasional.

Pernyataan tersebut dikemukakan Aria Bima saat menjadi pembicara pada acara Sosialisasi Holding BUMN Sebagai Lokomotif Kebangkitan Ekonomi Masa Depan, yang diinisiasi Bale Rakyat Aria Bima, di Sala View Hotel, Rabu (12/10).

"Karena kalau 97 persen angkatan kerja kita terserap di pelaku UMKM ini tidak tertangani dengan baik, maka penyumbang hampir 60 persen produk domestik bruto kita itu pasti akan terganggu," ujarnya.

"Maka bagaimana akselerasi berbagai kebijakan yang ada untuk memperkuat aspek UMKM ini yang terus saya lakukan untuk melakukan berbagai kegiatan mengumpulkan dan melakukan sosialisasi seperti hari ini, bersama BRI dan Pegadaian," imbuhnya.

Vice President Pegadaian Area Surakarta Suwarno mengajak para pelaku UMKM untuk memanfaatkan fasilitas kredit usaha rakyat (KUR) dari pemerintah.

"Sebagai bentuk sinergi holding ini kan banyak segmen yang belum terlayani oleh lembaga keuangan baik itu perbankan maupun lembaga pembiayaan yang lain," katanya.

Dengan adanya holding ini, ia berharap lebih banyak lagi masyarakat yang belum bankable atau layak mengakses perbankan bisa memperoleh solusi.

"Kami hadir dengan layanan yang lengkap, dengan tarif modal yang murah juga. Pegadaian diberikan kepercayaan untuk menyalurkan KUR dengan skema syariah dengan batas pinjaman sampai dengan Rp10 juta," terangnya.

Untuk di wilayah Solo Raya menurutnya, ada sekitar 1.000 nasabah yang sudah memanfaatkan fasilitas KUR dari Pegadaian. Dengan total pembiayaan yang disalurkan sebesar Rp8 miliar. Jumlah tersebut, lanjut dia, memang belum banyak. Pasalnya, program tersebut baru dikenalkan sekitar dua bulan lalu.

"Meski baru kita kenalkan dua bulan lalu dan baru Rp8 miliar yang tersalur, tetapi sampai akhir tahun ini target kami paling tidak sampai Rp30 miliar," jelasnya.

Dia menambahkan, untuk merealisasikan target tersebut pihaknya menambah jumlah petugas internal untuk memberikan pelayanan kepada pelaku usaha yang ingin mengakses KUR.

Pimpinan Cabang BRI Solo Sudirman Suranta menyampaikan kesiapannya untuk mendampingi pelaku UMKM dengan program KUR dari pemerintah. Dengan KUR ini, lanjut dia, selain relaksasinya banyak, juga mudah diakses oleh pelaku UMKM.

"Total hampir Rp4 triliun kami lepas untuk KUR di wilayah Solo Raya. Target kami Rp4,5 triliun," jelasnya.

Sementara itu untuk meningkatkan kemampuan pelaku usaha, pihaknya juga menyelenggarakan beberapa pelatihan. Pelatihan tersebut menyasar ke sejumlah klaster, di antaranya klaster gitar dan sangkar burung.

"Secara otomatis kalau jadi nasabah BRI bisa jadi anggota Rumah BUMN, bisa pelatihan di sana dan menggunakan fasilitas di sana," terang dia.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Jawaban Jokowi soal Keluhan Akses Modal KUR
Ini Jawaban Jokowi soal Keluhan Akses Modal KUR

Pemerintah telah menyediakan berbagai skema pembiayaan untuk mendukung usaha mikro, kecil, dan menengah.

Baca Selengkapnya
Kisah Pedagang Sayur Bangkit dari Covid & Kebakaran, Andalkan KUR BRI untuk Menata Kembali Usaha
Kisah Pedagang Sayur Bangkit dari Covid & Kebakaran, Andalkan KUR BRI untuk Menata Kembali Usaha

Ati mengaku kewajiban pembayaran cicilan KUR BRI Rp9 juta per bulan justru menjadi penambah semangat berjualan.

Baca Selengkapnya
Cara Kementerian PUPR Menyiapkan Pemimpin Masa Depan
Cara Kementerian PUPR Menyiapkan Pemimpin Masa Depan

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai upaya dari Kementerian PUPR meningkatkan kapasitas SDM.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Komisi XI Ingatkan OJK, Hati-hati Buka Izin Pendaftaran Pinjol
Komisi XI Ingatkan OJK, Hati-hati Buka Izin Pendaftaran Pinjol

OJK menyebut akan mencabut moratorium perizinan terhadap entitas pinjol baru yang khusus bergerak di sektor produktif dan UMKM.

Baca Selengkapnya
Jokowi Puji Produk UMKM Kreatif Keripik Rajungan Mama Muda: Nama Itu Bagus Sekali
Jokowi Puji Produk UMKM Kreatif Keripik Rajungan Mama Muda: Nama Itu Bagus Sekali

Kepala negara juga menyukai penamaan produk kerupuk kreatif tersebut.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Terbitkan Aturan Baru, Diklaim Mampu Tingkatkan Daya Saing Ekonomi Nasional
Pemerintah Terbitkan Aturan Baru, Diklaim Mampu Tingkatkan Daya Saing Ekonomi Nasional

Tujuan aturan ini untuk memudahkan pelaku usaha dalam mendukung peningkatan daya saing ekonomi.

Baca Selengkapnya
Apresiasi Pj Gubernur Kaltim untuk Perkembangan Ekonomi di Penajam Paser Utara
Apresiasi Pj Gubernur Kaltim untuk Perkembangan Ekonomi di Penajam Paser Utara

Kabupaten Penajam Paser Utara menjadi salah satu contoh perkembangan yang sangat cepat di bidang ekonomi salah satunya UMKM.

Baca Selengkapnya
Kemiskinan di Jatim Turun Drastis, Ini Sederet Bantuan yang Diterima Masyarakat dari Pemerintah
Kemiskinan di Jatim Turun Drastis, Ini Sederet Bantuan yang Diterima Masyarakat dari Pemerintah

Mereka mendapat bantuan modal usaha hingga bagi hasil bea cukai tembakau

Baca Selengkapnya
Pemerintah Perpanjang Bantuan Sosial Tambahan Hingga Juni
Pemerintah Perpanjang Bantuan Sosial Tambahan Hingga Juni

Pemerintah sedang mencari formula terkait kenaikan harga beras di pasaran.

Baca Selengkapnya