Merdeka.com - Dukungan untuk Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka maju dalam Pemilihan gubernur (Pilgub) 2024 terus mengalir. Meski, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tempat Gibran bernaung belum memberikan sinyal untuk mengusungnya.
Dalam dua pekan terakhir, dua tokoh penting yang juga ketua partai besar, menyambangi rumah dinas Wali Kota Solo Loji Gandrung. Keduanya adalah Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Dia bertandang pada 24 Januari lalu.
Kemudian kemarin, Senin (6/2), giliran Ketua Umum Partai Golkar yang juga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.
Meski berstatus Menteri Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi), keduanya tidak canggung mengunjungi pimpinan daerah sekelas wali kota. Mereka berdiskusi di ruang rapat Loji Gandrung yang sekaligus dijadikan ruang makan.
Meja makan selalu menjadi saksi bisu saat Gibran bertemu empat mata dengan Prabowo, Airlangga maupun sejumlah tokoh politik lainnya. Entah apa yang dibicarakan, tak banyak yang disampaikan ke awak media.
Meski tak gamblang menunjukkan sikap partai, namun kedua tokoh memang menyiratkan dukungan untuk Gibran maju Pilgub 2024. Baik dalam pilkada DKI Jakarta maupun Jawa Tengah.
Prabowo Subianto, misalnya. Dukungan penuh disampaikan untuk Gibran jika benar-benar maju dalam Pilgub 2024. Pangkostrad di era Presiden Soeharto itu menilai, Gibran cocok di mana saja, baik di Jawa Tengah maupun DKI Jakarta. Bahkan Prabowo yakin Gibran akan menang di manapun.
"Dua-duanya, keduanya beliau cocok. Dua-duanya beliau pasti berhasil," ujar Prabowo seusai memenuhi jamuan makan malam di Loji Gandrung, Selasa (24/1) lalu.
Prabowo melihat Gibran sebagai pemimpin muda yang sangat potensial. Sehingga pihaknya selalu akan mendukung pemimpin-pemimpin yang dinamis, yang bekerja keras untuk rakyat.
"Dan kami cocok dengan Mas Gibran," tandasnya.
Terkait pilihan dua provinsi, DKI Jakarta maupun Jawa Tengah, Prabowo kembali menegaskan kesiapannya untuk memberikan dukungan.
"Beliau di mana saja, kalau saya ya saya lihat, saya dukung. Kalau saya dari dulu saya dukung mas Gibran," tandasnya.
Advertisement
Usia muda Gibran dinilai banyak orang, menjadi salah satu kendala menjabat gubernur. Namun tidak demikian dengan Prabowo.
"Ya belum tentu, belum tentu, siapapun tergantung orangnya. Kalau saya tidak lihat usia, kalau saya melihat pada pengabdiannya," tegasnya.
Prabowo mengatakan, pada masa lalu, pemimpin Republik Indonesia banyak didominasi kalangan muda. "Bukan tua atau muda, yang penting pengabdiannya," jelasnya.
Sementara itu, Airlangga mengakui membahas wacana pencalonan Gibran di Pilkada 2024. Namun menurutnya.
"Semua dibahas tapi perlu pembahasan lebih dalam dan lebih lanjut. Sesudah dalam dan lanjut, baru nanti dipublish," bebernya.
Disinggung soal potensi Gibran di Pilkada 2024, Airlangga menyebut selalu ada potensi bagi setiap pimpinan daerah. "Potensi selalu ada apalagi sebagai pimpinan daerah," jelasnya.
Saat kembali ditanyakan dukungan partainya untuk Gibran maju Pilgub, Airlangga menjawab secara diplomatis. "Ini kan semua bicara, ada waktunya, ada pengawasnya, ada penyelenggara pemilu namanya KPU. Jadi tentu sesuai jadwal yang ada," tukasnya.
Gibran yang ditemui usai menjamu Airlangga, mengaku mendapatkan saran terkait langkahnya untuk maju Pilgub 2024 mendatang.
"Sama, pak Menko (Airlangga), Pak Menhan (Prabowo) itu senior saya semuanya. Pasti saya minta pendapatnya. Evaluasi kerja kerja saya di sini," katanya.
Advertisement
Meski demikian dia enggan membeberkan apa isi pendapat kedua pimpinan parpol. "Nanti ya, yang ini tadi rahasia," tukasnya.
Gibran menambahkan, pada pertemuan kali ini juga ada agenda makan durian. Demikian juga saat pertemuan dengan Prabowo.
"Kemarin ada duren waktu di pertemuan sebelumnya, jadi ini harus ada duren lagi. Duren kan warnanya kuning," selorohnya.
Baca juga:
Bupati Karanganyar Dukung Gibran: Ini Bos Solo Raya, Saya Siap Jadi Timses
Solo Techno Park Diresmikan, Airlangga Sebut Pemerintah Pusat Memfasilitasi Perawatan
PDIP Bocorkan Daftar Bakal Cagub DKI: Gibran, Risma hingga Azwar Anas
Pertemuan 4 Mata Airlangga dan Gibran di Solo, Bahas Hal Rahasia soal Politik
Geger Tagihan PBB Warga Solo Melonjak 400 Persen Lebih, DPRD Mengadu ke Gibran
Mau Beli Rokok Tak Punya Duit, Pemuda di NTT Ngamuk Ancam Pemilik Warung Pakai Parang
Sekitar 1 Jam yang laluBawa Sajam Seusai Tarawih, 8 Remaja di Tangsel Diamankan
Sekitar 2 Jam yang laluTunggu Putusan FIFA soal Piala Dunia U-20, Gibran: Persiapan Penutupan Jalan Terus
Sekitar 2 Jam yang laluKAI Daop 6 Yogyakarta Buka Pendaftaran Angkut Motor Gratis saat Mudik, Ini Caranya
Sekitar 2 Jam yang laluImbas Fluktuasi Harga Sembako, Kapolri Salurkan 50 Ton Beras untuk Masyarakat NTT
Sekitar 2 Jam yang laluRidwan Kamil Soroti Kenaikan Tidak Wajar Harga Komoditas Pangan di Tiga Daerah
Sekitar 2 Jam yang laluJumlah Tenaga Kerja Asing di Bali Capai 3.600, Banyak Bekerja di Sektor Pariwisata
Sekitar 2 Jam yang laluPamor DPD RI Anjlok, Sultan: Keterbatasan Wewenang Tak Membuat Semangat Kami Surut
Sekitar 3 Jam yang laluViral Video Perampok Rampas Uang Rp100 Juta di Cilacap, Dua Korban Ditembak
Sekitar 3 Jam yang laluJual Bubuk Mercon, Tiga Pria Ditangkap di Malang
Sekitar 3 Jam yang laluRatusan Pengungsi Rohingya Terdampar di Aceh Timur, Jejak Kapal Pengangkut Hilang
Sekitar 3 Jam yang laluGaleri Rasulullah di Masjid Al-Jabbar Resmi Dibuka, Saat Ini Bisa Dikunjungi Gratis
Sekitar 3 Jam yang laluKomisi II DPR Khawatir Putusan Gugatan Partai Prima Berujung Penundaan Pemilu
Sekitar 3 Jam yang laluPuluhan Bule di Bali Ditilang Polisi, Ini Penyebabnya
Sekitar 4 Jam yang laluSederet Kasus Polisi Nyambi jadi Calo Penerimaan Bintara Polri
Sekitar 8 Jam yang laluKasatlantas Polres Malang Diperiksa Usai Viral Pamer Barang Mewah
Sekitar 11 Jam yang laluKepercayaan Publik Meningkat, Polri Janji Terus Evaluasi Kinerja
Sekitar 11 Jam yang lalu5 Fakta Terbaru Kasus Kematian Bripka Arfan Saragih, Temukan Satu Orang Saksi
Sekitar 13 Jam yang laluCEK FAKTA: Hoaks Penemuan Tulang Manusia dan Bom di Ruang Rahasia Rumah Ferdy Sambo
Sekitar 6 Jam yang laluVIDEO: "Papa Kangen" Isi Surat Sambo & Putri Candrawathi ke Anak Tercinta
Sekitar 3 Hari yang laluSepucuk Surat Ferdy Sambo & Putri untuk Si Bungsu yang Ultah, Ada Pesan Haru
Sekitar 3 Hari yang laluPutra Bungsunya Ulang Tahun, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Tulis Pesan Haru
Sekitar 4 Hari yang laluLPSK Cabut Perlindungan Richard Eliezer Buntut Wawancara TV, Ini Kata Pengacara
Sekitar 2 Minggu yang laluAlasan LPSK Cabut Perlindungan Bharada Richard Eliezer
Sekitar 2 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan Terhadap Bharada Richard Eliezer
Sekitar 2 Minggu yang laluCEK FAKTA: Hoaks Permintaan Terakhir Sambo Satu Sel dengan Putri Sebelum Dihukum Mati
Sekitar 2 Minggu yang laluTOP NEWS: Harta Miliaran Rafael Terbongkar | LPSK Kecewa Berat Eliezer Langgar Aturan
Sekitar 1 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan, Bharada E akan Diperlakukan Seperti Ini oleh Polisi
Sekitar 2 Minggu yang laluVIDEO: Duduk Perkara Hingga LPSK Cabut Perlindungan Buntut Eliezer Wawancara di TV
Sekitar 2 Minggu yang laluVaksin IndoVac Sudah Bisa Digunakan Sebagai Booster Kedua Masyarakat 18 Tahun ke Atas
Sekitar 2 Minggu yang laluHoaks, Kemenkes Terbitkan Artikel Pria Tak Vaksinasi Berefek pada Kualitas Sperma
Sekitar 4 Minggu yang laluBRI Liga 1: 4 Fakta Seusai Bali United Taklukkan Arema FC
Sekitar 2 Jam yang laluHasil BRI Liga 1: Dengan 10 Pemain, Bali United Pecundangi Arema FC
Sekitar 3 Jam yang laluAdvertisement
Advertisement
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami