Anak SYL Suntik Stem Cell, Tagihan Rp200 Juta Minta Dibayari Direktorat di Kementan
Bambang menyebut permintaan uang tersebut sempat ditagih oleh ajudan pribadi SYL, Panji
Bambang menyebut permintaan uang tersebut sempat ditagih oleh ajudan pribadi SYL, Panji
Anak SYL Suntik Stem Cell, Tagihan Rp200 Juta Minta Dibayari Direktorat di Kementan
Jabatan Syahrul Yasin Limpo (SYL) selaku Menteri Pertanian (Mentan) rupanya juga turut dimanfaatkan oleh anaknya Indira Chunda Thita untuk memenuhi kebutuhan pribadinya.
Salah satunya guna kebutuhan berobatnya yang membuat Direktorat di Kementan harus patungan Rp200 juta.
Hal itu diungkapkan oleh mantan Sesditjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan), Bambang Pamuji yang sempat diminta uang untuk suntik Stem Cell Thita.
"Kalau pembayaran stem cell, apa nih sampai Rp200 juta, saudara tahu?" tanya jaksa di ruang sidang PN Tipikor Jakarta Pusat, Rabu (15/5).
"Setahu saya Pak itu memang dari Bu Thita," ungkap Bambang.
Diketahui Stem Cell merupakan merupakan obat sel induk yang mempunyai kemampuan untuk memperbanyak diri dan berubah menjadi berbagai jenis sel.
Bambang menyebut permintaan uang tersebut sempat ditagih oleh ajudan pribadi SYL, Panji.
"Bu Thita juga, untuk apa ini, stem cell apa nih, Bu Thita? apa itu stem cell? Ini dari siapa permintaannya?" tanya jaksa seraya mencecar.
"Kalau saya tidak salah dari Pak Panji," saut Bambang.
Lalu ada juga tagihan Rp12,5 juta untuk pembelian untuk pembelian tiket anak SYL yang juga merupakan anggota DPR RI fraksi NasDem itu.