Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Air Mata dan Penyesalan Anak Buah Sambo Terjerat Skenario Kematian Brigadir J

Air Mata dan Penyesalan Anak Buah Sambo Terjerat Skenario Kematian Brigadir J Mantan anak buah Sambo bersaksi di sidang. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - "Jenderal kok bohong."

Dengan suara bergetar, Kombes Susanto Haris, Mantan Kepala Bagian Penegakan Hukum Provost Div Propam Polri menyentil Ferdy Sambo.

Ia menjadi 'korban' skenario Ferdy Sambo. Kombes Susanto diganjar hukuman patsus 29 hari dan demosi selama 3 tahun.

"Sedih Yang Mulia. Saya hanya bekerja," kata Arif Rachman, mantan Wakaden B Ropaminal Divpropam Polri.

Arif Rachman kini menjadi terdakwa perkara obstruction of justice (OOJ) dan diganjar hukuman PTDH (Pemecatan Tidak Dengan Hormat) oleh Komisi Kode Etik Polri (KKEP).

Kombes Susanto dan AKBP Arif Rachman merupakan dua dari sederet personel Polri yang menjadi 'korban' skenario jahat Ferdy Sambo.

Dalam sidang pemeriksaan saksi untuk terdakwa Ferdy Sambo ini, sejumlah mantan anak buah Sambo dihadirkan. Secara bergantian, mereka mengungkapkan kekecewaan dan kekesalan terhadap Ferdy Sambo.

Berikut kekecewaan dan kekesalan mantan anak buah Ferdy Sambo:

1. Kombes Susanto (Mantan Kabag Hukum Provost Div Propam Polri)

Awalnya, hakim mengulas hukuman yang diterima Susanto usai terlibat dalam kasus Ferdy Sambo. Dia mengaku turut ditempatkan khusus (Patsus) dan menjalani Sidang Komisi Kode Etik Polri (KKEP).

"Apa hukuman saudara?" tanya hakim kepada Susanto di PN Jaksel, Selasa (6/12).

"Saya patsus 29 hari dan demosi 3 tahun Yang Mulia," jawab Susanto sambil menangis.

"Saudara tidak dijadikan tersangka dalam perkara ini?," tanya hakim lagi.

"Tidak," sahutnya.

"Bagaimana perasaan saudara?," tanya hakim.

"Kecewa, kesal, marah. Jenderal (Ferdy Sambo) kok bohong, susah nyari jenderal. Kami paranoid nonton TV, media sosial. Jenderal kok tega menghancurkan karir. 30 tahun saya mengabdi, hancur di titik nadi, rendah pengabdian saya. Belum yang lain-lain Yang Mulia. Anggota-anggota hebat Polda Metro, Jakarta Selatan. Bayangkan majelis hakim, kami Kabaggakum yang biasa memeriksa polisi nakal, kami diperiksa. Bayangkan majelis hakim bagaimana keluarga kami," jawab Susanto dengan suara lemah dan bergetar.

2. AKBP Arif Rachman (Mantan Wakaden B Ropaminal Divpropam Polri)

Arif mengaku disanksi penempatan khusus (Patsus) pada 8 Agustus 2022 dan mengikuti sidang Komisi Kode Etik Polri (KKEP). Hasilnya, dia dinyatakan bersalah dan dipecat alias Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) dari kepolisian.

"Saat ini dijadikan terdakwa bagaimana perasaan saudara?" tanya hakim.

"Sedih Yang Mulia. Saya hanya bekerja," jawab Arif sambil menangis.

"Bagaimana?" tanya hakim.

"Hanya bekerja Yang Mulia, siap," sahutnya dengan suara bergetar.

3. AKP Irfan Widyanto (Mantan Kasubnit I Dittipidum Bareskrim)

Kesedihan Irfan diluapkan saat hadir sebagai saksi dalam perkara pembunuhan berencana Brigadir J, atas terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (6/12).

Berawal dari, Majelis Hakim yang mencecar Mantan Kasubnit I Dittipidum Bareskrim Irfan mengenai perintah mantan Kaden A Ropaminal Divisi Propam Polri Agus Nurpatria untuk mengganti DVR CCTV Kompleks Rumah Dinas, Sambo.

Pun, Irfan merasa bingung karena diseret kasus Sambo. Sebab, saat itu ia hanya menjalankan perintah atasan.

"Saya menjalankan perintah namun ternyata ada perintah tersebut disalahartikan," ujar Irfan.

"Maksudnya disalahartikan?" tanya hakim.

"Menurut saya itu perintah yang wajar dan normal namun kenapa saya yang dipidanakan," kata Irfan.

Hakim juga menanyakan perihal hukuman etik yang diterima Irfan, seperti ditempatkan di penempatan khusus (Patsus). Termasuk, menanyakan perasaan Irfan pasca menjadi terdakwa kasus Yosua.

"Siap. Tidak (dipatsus), Yang Mulia," jawab Irfan.

"Bagaimana perasaan Saudara?" tanya hakim.

"Siap, sedih," jawab Irfan.

Jawab hakim, Irfan peraih penghargaan sebagai lulusan Akpol terbaik atau Adhi Makayasa hanya bisa meluapkan kekecewaannya. Pasalnya, dia merasa karirnya dalam instansi kepolisian masih panjang.

"Apa yang membuat sedih?" tanya hakim lagi.

"Karena karier saya masih panjang," jawab Irfan.

4. AKBP Ari Cahya Nugraha alias Acay (Mantan Kanit 1 Subdit 3 Dittipidum Bareskrim Polri)

Ari Cahya melupakan kekecewaannya ke Ferdy Sambo. Ia terseret kasus Sambo hingga berujung demosi atau penundaan kenaikan pangkat selama 5 tahun.

Awalnya Hakim Wahyu Iman Santosa bertanya ke Acay soal keaktifannya di Polri.

"Saudara masih di Subdit 3 sampai saat ini?" tanya Hakim di PN Jakarta Selatan, Selasa (6/12).

"Tidak Yang Mulia. Demosi Yang Mulia," jawab Acay.

"OOh demosi. Kapan saudara dipatsus?" tanya Hakim lagi.

"Tanggal 8 Agustus," jawab Acay.

"Terus sidang kode etik?" tanya Hakim.

"Siap. Demosi 5 tahun Yang Mulia," saut Acay.

Selanjutnya, Hakim menanyakan bagaimana perasaan Acay terseret ulah Sambo hingga berakhir demosi 5 tahun.

"Kecewa Yang Mulia," jawab Acay.

"Kenapa kecewa?" tanya Hakim lagi.

Kemudian, Acay sempat terdiam. Matanya melihat ke arah langit-langit menandakan tengah menahan tangis.

"Selama Pak Ferdy Sambo jadi atasan saya, tidak pernah ada yang aneh-aneh dari beliau. Beliau juga di Propam saya yakin selalu mengajarkan anggotanya yang baik," jawab Acay.

"Tapi kenapa di saat ada kejadian seperti itu, beliau tidak menceritakan yang sebenar-benarnya. Karena menurut saya ini perkara mudah Yang Mulia," kata Acay.

Kekecewaan Acay, saat Sambo turut menyeret puluhan anggota Polri lainnya.

"Namun, yang jadi korban mulai dari Pak Benny. Jenderal Benny, Jenderal Hendra, sampai ke saya. Sampai ke junior saya Ipda Arsyad pun kena demosi juga Yang Mulia. Mereka semua orang baik, tidak ada satupun keinginan untuk menghalang-halangi atau merusak," ungkap Acay.

"Tapi apa daya Yang Mulia. Yang memerintahkan Kadiv Propam (Ferdy Sambo) masih aktif. Kami bisa apa Yang Mulia," tandas Acay.

(mdk/rhm)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Di Tengah Guyuran Hujan Deras dan Basah Kuyup, Momen Komandan Brimob Beri Pesan Penting Kepada Tamtama dan Bintara

Di Tengah Guyuran Hujan Deras dan Basah Kuyup, Momen Komandan Brimob Beri Pesan Penting Kepada Tamtama dan Bintara

Kendati diguyur hujan deras, komandan hingga deretan anggota Brimob tak bergeming dan tetap berdiri tegak.

Baca Selengkapnya
Sambil Meneteskan Air Mata, Pesan Mendalam Dede Sunandar untuk Keluarga 'Titip Aa ya Suatu saat Kalau Papah Udah Gak Ada'

Sambil Meneteskan Air Mata, Pesan Mendalam Dede Sunandar untuk Keluarga 'Titip Aa ya Suatu saat Kalau Papah Udah Gak Ada'

Anak keduanya bernama Ladz'an diketahui mengidap sindrom langka yakni Sindrom Williams.

Baca Selengkapnya
Sangar dan Gondrong, Kang Komar Pemain Preman Pensiun Menangis Tersedu-sedu Ingat Sosok Ibunda

Sangar dan Gondrong, Kang Komar Pemain Preman Pensiun Menangis Tersedu-sedu Ingat Sosok Ibunda

Mat Drajat atau lebih dikenal dengan nama Kang Komar lantaran perannya di sinetron Preman Pensiun yang sukses itu tak kuasa menitikan air matanya

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengenal Sosok Mbah Wo, Bintang 1 TNI AU yang Kini Jualan Bakmi Jawa

Mengenal Sosok Mbah Wo, Bintang 1 TNI AU yang Kini Jualan Bakmi Jawa

Usai purna tugasnya di tubuh militer tanah air, Mbah Wo memilih tak berdiam diri.

Baca Selengkapnya
Sosok 2 Jenderal TNI Beda Bintang Dulu Atasan & Bawahan, Kemudian Hari si Anak Buah Melejit Sama-sama Bintang 5

Sosok 2 Jenderal TNI Beda Bintang Dulu Atasan & Bawahan, Kemudian Hari si Anak Buah Melejit Sama-sama Bintang 5

Dua sosok Jenderal TNI bintang lima ini ternyata pernah jadi atasan dan bawahan. Simak karier keduanya hingga mampu meraih penghargaan tertinggi militer.

Baca Selengkapnya
Melihat Mata Air Benoyo di Kota Salatiga, Airnya Sangat Jernih Walau di Tengah Perkampungan Penduduk

Melihat Mata Air Benoyo di Kota Salatiga, Airnya Sangat Jernih Walau di Tengah Perkampungan Penduduk

Konon pada zaman dahulu mata air tersebut digunakan untuk mandi para tentara.

Baca Selengkapnya
Sambil Meneteskan Air Mata, Curhatan Sang Ibu Awal Kisah Damara Daftar Polisi

Sambil Meneteskan Air Mata, Curhatan Sang Ibu Awal Kisah Damara Daftar Polisi

Cerita haru datang dari sosok casis disabilitas yang berhasil lolos dalam seleksi SIPSS tahun 2024. Sosoknya adalah Damara Prisma Suganda.

Baca Selengkapnya
Sambil Menahan Air Mata, Ibu ini Minta ke Kapolri Anaknya jadi Polisi 'Gantikan Kakaknya yang Gugur oleh KKB'

Sambil Menahan Air Mata, Ibu ini Minta ke Kapolri Anaknya jadi Polisi 'Gantikan Kakaknya yang Gugur oleh KKB'

Berikut momen saat seorang Ibu meminta Kapolri agar anaknya jadi polisi gantikan kakaknya yang gugur oleh KKB.

Baca Selengkapnya
Saluran Pipa Air Bersih Disetop Caleg Gagal, Walkot Cilegon Gandeng Pengelola PLTU Jawa 9&10 Bantu Warga

Saluran Pipa Air Bersih Disetop Caleg Gagal, Walkot Cilegon Gandeng Pengelola PLTU Jawa 9&10 Bantu Warga

Warga Cisuru, Cilegon, Banten kerap mengeluhkan sulitnya mendapatkan air bersih

Baca Selengkapnya