Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

70 Wilayah Berstatus Zona Merah, Kepala Daerah Diminta Awasi Ketat Protokol Kesehatan

70 Wilayah Berstatus Zona Merah, Kepala Daerah Diminta Awasi Ketat Protokol Kesehatan Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito. ©2020 kemenkes

Merdeka.com - Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Bakti Bawono Adisasmito, menyampaikan perkembangan peta zonasi risiko Covid-19. Dia menyebut, ada 39 kabupaten dan kota masuk ke zona merah Covid-19 per 10 Januari 2021. Dengan masuknya 39 kabupaten dan kota tersebut maka total wilayah yang berada di zona merah Covid-19 sebanyak 70.

"Di minggu ini terjadi perkembangan ke arah yang kurang baik setelah di minggu sebelumnya kabupaten dan kota di zona merah jumlahnya signifikan menurun ternyata pada minggu ini angkanya kembali meningkat. Zona merah mengalami peningkatan dari 54 kabupaten kota menjadi 70," kata Wiku dalam keterangan tertulis, Rabu (13/1).

70 Kabupaten kota tersebut adalah Kota Palembang, Minahasa Selatan, Minahasa Utara, Kota Manado, Kolaka Utara, Kota Bau Bau, Parigi Moutong, Kota Palu, Mamuju, Polewali Mandar, Majene, Kota Jayapura, Kota Kupang dan Sumba Timur. Kemudian Sumbawa, Sumbawa Barat, Lampung Selatan, Lampung Tengah, Tanggamus, Lampung Timur, Kota Bandar Lampung, Kota Metro, Bangka, Kota Pangkalpinang, Kota Tarakan, Nunukan, Kutai Barat, Mahakam Ulu, Kotawaringin Barat dan Barito Timur.

Berikutnya Kota Palangkaraya, Kediri, Kota Mojokerto, Kota Madiun, Mojokerto, Nganjuk, Banjarnegara, Purworejo, Wonogiri, Blora, Rembang, Kendal, Brebes, Kota Surakarta, Kota Tegal, Garut, Ciamis, Karawang, Bekasi, Kota Bekasi, Kota Depok, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Utara. Jakarta Barat, Kulon Progo, Bantul, Gunungkidul, Sleman, Kota Yogyakarta, Kota Tangerang Selatan, Tangerang, Serang, Kota Cilegon, Jembrana, Tabanan, Badung, Gianyar, Bangli dan Kota Denpasar.

Sementara itu, kata Wiku, jumlah wilayah yang berada di zona oranye atau berisiko sedang terhadap Covid-19 menurun. Dari sebelumnya 388 menjadi 374 kabupaten dan kota.

Tak hanya pada zona oranye, wilayah pada zona kuning atau berisiko rendah dan hijau tidak ada kasus juga menurun. Kabupaten dan kota dengan risiko rendah turun dari 57 menjadi 56. Sedangkan wilayah tidak ada kasus baru Covid-19 turun dari 11 menjadi 10 kabupaten kota.

"Ini artinya, perkembangan zonasi risiko daerah mengalami pergeseran ke arah lebih buruk ditandai dengan zona merah meningkat secara signifikan. Ini adalah situasi yang tidak bisa dibiarkan berlarut-larut," sambungnya.

Wiku meminta kepala daerah pada wilayah zona merah dan oranye mengawasi secara ketat penerapan protokol kesehatan. Dia juga meminta kepala daerah segera mengevaluasi penanganan Covid-19.

"Saya meminta kepada pimpinan daerah untuk benar-benar waspada dengan status zona risiko merah ini. Ini artinya, perlu ada evaluasi penanganan Covid-19 di wilayah-wilayah tersebut," tandasnya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
9 Daerah Status Siaga dan Waspada Dampak Cuaca Ekstrem, Ini Daftar Wilayahnya
9 Daerah Status Siaga dan Waspada Dampak Cuaca Ekstrem, Ini Daftar Wilayahnya

Potensi terjadinya cuaca ekstrem akibat adanya intervensi tiga bibit siklon tropis secara sekaligus.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Izinkan ASN WFH pada 16-17 April, Begini Aturan Lengkapnya
Pemerintah Izinkan ASN WFH pada 16-17 April, Begini Aturan Lengkapnya

Pengaturan WFH dan WFO diterapkan secara ketat dengan tetap mengutamakan kinerja organisasi dan kualitas pelayanan publik.

Baca Selengkapnya
Istighosah di Jawa Timur, Siti Atikoh Bicara Pencegahan Polio
Istighosah di Jawa Timur, Siti Atikoh Bicara Pencegahan Polio

Pemerintah dinilai kecolongan lantaran sibuk dengan pencegahan pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ingatkan Pentingnya Kesehatan: Pintar Tapi Gak Sehat Mau Apa?
Jokowi Ingatkan Pentingnya Kesehatan: Pintar Tapi Gak Sehat Mau Apa?

Untuk menjadi negara maju tak cuma mengedepankan kecerdasan sumber daya manusianya saja.

Baca Selengkapnya
Deklarasi Dukungan, Para Dokter Indonesia Titipkan Ini Kepada Prabowo-Gibran
Deklarasi Dukungan, Para Dokter Indonesia Titipkan Ini Kepada Prabowo-Gibran

Batara menilai Prabowo-Gibran merupakan sosok yang tepat untuk memimpin bangsa Indonesia dan melanjutkan program-program Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Selengkapnya