Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sanksi WADA Telah Dicabut, Ini Momen Merah Putih Berkibar di Ajang BATC 2022

Sanksi WADA Telah Dicabut, Ini Momen Merah Putih Berkibar di Ajang BATC 2022 kemenangan tim putri Indonesia di BATC 2022. ©2022 Merdeka.com/instagram.com

Merdeka.com - Kabar membanggakan kembali datang dari dunia olahraga Tanah Air. Pasalnya, pada ajang Badminton Asia Team Championship (BATC) yang digelar di Malaysia sejak 15 Februari lalu akhirnya sampai ke partai puncak.

Tim putra dan putri Indonesia yang menurunkan tim pelapis pun sukses lolos ke babak final. Dilaksanakan pada Minggu (20/2) kemarin, tim putri Indonesia pun sukses mencetak sejarah baru usai mengalahkan Korea dengan skor 3-1.

Pasalnya, ini menjadi kali pertama tim putri Indonesia meraih gelar juara pada ajang beregu tingkat Asia. Hal ini pun membuat bangga badminton lovers, begitu juga para senior seperti Greysia Polii.

Melihat daya juang adik-adiknya di lapangan, Greysia pun mengakui kehebatan dan sangat bangga pada junior-juniornya. Bersamaan dengan sanksi WADA yang tak boleh mengibarkan bendera nasional dicabut, Sang Merah Putih pun kembali berkibar di tempat tertinggi.

Penentu Kemenangan

kemenangan tim putri indonesia di batc 2022

©2022 Merdeka.com/instagram.com

Dibuka dengan apik oleh kemenangan dari kapten tim, Gregoria Mariska sukses membuat Indonesia memimpin dengan skor 1-0. Namun, pada partai selanjutnya, Febriana dan Amalia gagal menyumbang poin dengan kekalahan tipis rubber game. Permainan pun berlanjut ke partai selanjutnya lewat perlawanan Putri KW yang akhirnya menang dan menambah poin menjadi 2-1.

Kemenangan Putri KW pun membuat Lanny dan Nita semakin percaya diri hingga akhirnya mereka menjadi penentu kemenangan Indonesia dua game langsung. Para pemain dan official pun langsung berlarian ke lapangan dengan bahagia. Mereka pun membawa serta Merah Putih sambil meneriakkan yel-yel.

Merah Putih Kembali Berkibar

kemenangan tim putri indonesia di batc 2022

©2022 Merdeka.com/instagram.com

Seperti kita tahu, beberapa waktu lalu WADA sempat memberi sanksi untuk Indonesia karena terlambat menyerahkan data anti doping para atletnya. Hal ini pun berbuntut panjang hingga Indonesia dilarang mengibarkan bendera Merah Putih di berbagai ajang internasional.

Namun akhirnya, sanksi itu dicabut belum lama ini. Berkat hal itu, Sang Merah Putih kembali dapat berkibar di tempat tertingginya di ajang BATC 2022 ini.

Potret Medal Ceremony

kemenangan tim putri indonesia di batc 2022

©2022 Merdeka.com/instagram.com

Usai menang, para atlet dan pelatih pun naik ke podium untuk melakukan medal ceremony. Naik ke podium tertinggi, gadis-gadis ini pun menerima medali emas atas kerja keras mereka. Mereka pun tak lupa hormat pada Sang Merah Putih saat Indonesia Raya berkumandang.

Penyerahan Piala

kemenangan tim putri indonesia di batc 2022

©2022 Merdeka.com/instagram.com

Setelah selesai menyanyikan Indonesia Raya, acara berlanjut ke penyerahan piala. Karena tengah pandemi, kali ini sang kapten lah yang diminta mengambil sendiri piala yang ada di hadapan mereka. Gregoria pun mengambil piala itu dan membawanya naik ke podium bersama timnya. Wah selamat ya tim putri Indonesia!

 

(mdk/asr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Selain Puan & Hasto, Deretan Influencer Hadiri Laga Persahabatan Badminton Merah Meriah di Istora
Selain Puan & Hasto, Deretan Influencer Hadiri Laga Persahabatan Badminton Merah Meriah di Istora

Puan mengatakan, olahraga mengajarkan seseorang menjadi pribadi yang sportif tapi tetap gembira. Semangat yang ditiru jelang Pemilu pada Februari nanti.

Baca Selengkapnya
Sekelompok Pria Ini Main Badminton dengan Satu Raket, Aksinya Viral Bikin Ngakak
Sekelompok Pria Ini Main Badminton dengan Satu Raket, Aksinya Viral Bikin Ngakak

Meski terlihat sederhana, namun mereka tampak bahagia bisa main bersama.

Baca Selengkapnya
Seorang Pesilat di Jatim Terima Tantangan Duel, Ternyata Dikeroyok hingga Meninggal
Seorang Pesilat di Jatim Terima Tantangan Duel, Ternyata Dikeroyok hingga Meninggal

Kasus kekerasan diduga melibatkan dua perguruan silat kembali terjadi di Banyuwangi, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Disebut Pahlawan Indonesia, Ini Sosok Pemain Naturalisasi Paling Berjasa Bawa Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023
Disebut Pahlawan Indonesia, Ini Sosok Pemain Naturalisasi Paling Berjasa Bawa Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Resmi! Indonesia lolos ke 16 Besar Piala Asia 2023 berkat jasa pemain naturalisasi ini. Siapa sosoknya?

Baca Selengkapnya
Antarkan Indonesia jadi Juara Umum SEA Games, KSAD Asal Bondowoso Ini Terkenal Cerdas dan Berwibawa Sejak Remaja
Antarkan Indonesia jadi Juara Umum SEA Games, KSAD Asal Bondowoso Ini Terkenal Cerdas dan Berwibawa Sejak Remaja

Ia disebut sebagai tokoh penting bagi dunia militer dan olahraga di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Berani-beraninya Perwira Berpangkat Iptu Tiba-tiba Berhentikan Jenderal Bintang 2 Polri, Ada Apa?
Berani-beraninya Perwira Berpangkat Iptu Tiba-tiba Berhentikan Jenderal Bintang 2 Polri, Ada Apa?

Di tengah-tengah aktivitasnya, Kapolda DIY tiba-tiba diberhentikan sosok perwira berpangkat Iptu.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang 4 TNI Sabuk Hitam, Auranya Makin Gagah dan Sangar
Jenderal Bintang 4 TNI Sabuk Hitam, Auranya Makin Gagah dan Sangar

Usai menerima sabuk hitam dan dilakukan penyematan, Kasal memberikan pesan menarik dalam sambutannya.

Baca Selengkapnya
Bencana dan Berkah Jurnalis Perempuan
Bencana dan Berkah Jurnalis Perempuan

Menjadi jurnalis perempuan yang meliput sepak bola bak dua mata pisau berlawanan. Pada satu sisi bisa memperoleh kemudahan, tapi bisa juga jadi korban kekerasan

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Pemain Sepak Bola Tersambar Petir di Stadion Siliwangi, Sepatu Terbakar dan Baju Robek
Detik-Detik Pemain Sepak Bola Tersambar Petir di Stadion Siliwangi, Sepatu Terbakar dan Baju Robek

Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Sariningsih, namun akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya