Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Mendidik Anak Secara Islami Sejak Dini, Ciptakan Generasi Muslim Unggul

Cara Mendidik Anak Secara Islami Sejak Dini, Ciptakan Generasi Muslim Unggul Ilustrasi anak. ©2012 Merdeka.com/Shutterstock/Pressmaster

Merdeka.com - Anak merupakan karunia dari Allah SWT yang dititipkan kepada hamba-Nya sebagai amanah untuk kelak dimintai pertanggungjawaban di akhirat. Mendidik menjadi tanggung jawab semua pihak, terutama orang tua.

Kunci utama mendidik anak terletak pada peran orang tua. Cara mendidik anak secara Islami sejak dini penting diterapkan dalam perjalanan membesarkan anak. Hal ini diperlukan agar anak tidak hanya menjadi cerdas melainkan juga memiliki akhlak yang mulia.

Menerapkan cara mendidik anak secara Islami sejak dini akan menjadi bekal baik di dunia maupun di akhirat kelak untuk anak. Simak cara mendidik anak secara Islami sejak dini yang telah Merdeka.com rangkum dari berbagai sumber.

Anjuran Mengajarkan Nilai-Nilai Islam Sejak Dini

ilustrasi keluarga

©2012 Brian A Jackson/ Shutterstock

Rasulullah SAW bersabda bahwa tidak ada pemberian dari seorang ayah untuk anaknya yang lebih utama daripada pendidikan tata krama yang baik (HR At-Tirmidzi dan Al-Hakim). Disebutkan pada hadis tersebut bahwa dalam pandangan Islam, orang tua memiliki tanggung jawab yang besar dalam mendidik anak untuk dapat tumbuh menjadi pribadi yang baik dan berakhlak mulia.

Pondasi yang kuat tentang nilai-nilai agama penting diberikan sejak usia dini agar saat dewasa tidak mudah goyah. Anak usia dini berada pada rentang usia 0-8 tahun. Mendidik anak secara Islami pada anak usia dini merupakan waktu yang paling tepat, sebab usia dini menjadi periode kritis dalam perkembangan anak.

Pada usia tersebut, anak sangat mudah meniru dan terpengaruh oleh lingkungan sekitar, sehingga memberikan pengaruh positif dengan nilai-nilai Islami yang kuat akan membentuk karakter dan moral anak menjadi generasi muslim yang unggul kelak.

Cara Mendidik Anak Secara Islami Sejak Dini

ibu dan anak muslim arab

shutterstock

Pendidikan anak dalam Islam tidak hanya dilakukan ketika anak sudah mulai baligh, akan tetapi dilakukan sedini mungkin. Berikut cara mendidik anak secara islami sejak dini yang dapat diterapkan oleh orang tua:

Mengajarkan Anak dengan Sabar

Tutur kata yang lembut, kasih sayang, dan kebijaksanaan menjadi cara mendidik anak secara Islami sejak dini yang pertama. Bersikap lemah lembut pada anak merupakan salah satu ajaran Rasulullah SAW, anak memiliki hak untuk mendapat kasih sayang dari kedua orang tuanya. 

Bersikap lemah lembut bukan berarti mengesampingkan hukuman saat anak berbuat salah. Kadang kala hukuman pada anak boleh diberikan untuk memberitahu kepada anak bahwa perbuatan yang dilakukan tidak baik. Oleh karena itu, memiliki sikap bijaksana menjadi jalan keluarnya, orang tua dapat menerapkan hukuman dengan syarat tetap memperhatikan kesehatan fisik dan psikis anak, misalnya dengan menerapkan peraturan yang mendidik.

Mengenalkan Anak Tentang Tauhid

وَاِذْ قَالَ لُقْمٰنُ لِابْنِهٖ وَهُوَ يَعِظُهٗ يٰبُنَيَّ لَا تُشْرِكْ بِاللّٰهِ ۗاِنَّ الشِّرْكَ لَظُلْمٌ عَظِيْمٌ

Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, “hai anakku, janganlah engkau menyekutukan Allah, sesungguhnya kesyirikan merupakan kezaliman yang besar (QS. Al-Luqman: 13). 

Dalam Islam, tauhid adalah menyatakan keesaan Allah SWT. Tauhid harus menjadi cara mendidik anak secara Islami sejak dini yang paling mendasar, sebagai pondasi yang mutlak. Seperti yang terkandung dalam QS. Al-Luqman ayat 13, bahwa sebagai orang tua, wajib untuk memberikan penjelasan kepada anak untuk tidak mempersekutukan Allah SWT.

Orang tua dapat mengajarkan tauhid kepada anak dengan mulai mengajarkan dan memberikan pemahaman melalui kalimat syahadat. Memahami kalimat syahadat menjadi media untuk mengenalkan anak kepada Allah dan Rasul-Nya, sehingga ketika dewasa anak tidak akan goyah dengan iman yang dimiliki.

anak muslim

©2012 Merdeka.com

Membimbing Anak dalam Ibadah

Orang tua harus memberikan pemahaman yang baik tentang pentingnya ibadah dan bagaimana cara menjalankannya dengan benar, meliputi bagaimana cara menjalankan ibadah, berdoa, dan berzikir kepada Allah SWT. Orang tua harus memilih metode pengajaran yang efektif dalam mendidik anak, seperti menggunakan cerita atau kisah-kisah Islami, memberikan contoh yang baik, memberikan pengarahan positif.

Misalnya jika mendengar suara azan, maka hendaknya orang tua mengajak anak untuk sholat berjemaah. Tuntun anak untuk belajar wudu, kemudian ajarkan gerakan-gerakan sholat. Saat anak telah mencapai usia lebih lanjut, mulai ajarkan bacaan-bacaan sholat.

Bisa juga dengan mulai ajarkan anak dengan membaca doa sebelum dan sesudah memulai kegiatan seperti doa sebelum belajar, doa ketika masuk kamar mandi, doa sebelum dan sesudah makan, dan doa sebelum tidur beserta saat bangun tidur. Memberikan pendidikan pada anak usia dini dilakukan dengan cara bertahap sesuai dengan perkembangan di usianya. 

Ajarkan Nilai-Nilai Islam

Ajarkan nilai-nilai Islam seperti kejujuran, kesabaran, rasa syukur, hingga kasih sayang kepada anak. Anak harus diberikan pemahaman yang baik tentang nilai-nilai dalam Islam dan bagaimana nilai-nilai tersebut diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Orang tua dapat mengenalkan nilai-nilai Islam kepada anak usia dini dengan cara yang menarik dan menyenangkan, seperti  melalui cerita-cerita atau dongeng Islam yang disesuaikan dengan level usia anak, menggunakan gambar atau media visual, dan memberikan contoh nyata dalam kehidupan sehari-hari.

Memberikan Contoh Perilaku yang Baik

Pendidikan usia dini kepada anak dilakukan secara sadar untuk membimbing dan mengarahkan anak mencapai tingkah laku yang mulia sebagai kebiasaan dalam keseharian hidupnya. Oleh karena itu, cara mendidik anak secara Islami sejak dini yang paling tepat adalah dengan memberikan contoh dalam aktivitas sehari-hari. 

Anak-anak dengan usia dini belajar dengan cara mendengar dan melihat apa yang ada di sekelilingnya. Pada usia dini seorang anak memiliki ingatan yang kuat terhadap apa yang didengar dan dilihatnya, dengan begitu anak harus diberikan contoh tidak hanya perintah saja. Memberikan contoh perilaku yang baik kepada anak meliputi sikap menanamkan akhlak mulia dan kesadaran sosial anak.

Misalnya untuk meningkatkan kesadaran sosial pada anak, orang tua dapat memberikan contoh dengan mengajarkan dan memberi contoh kepada anak mengenai konsep sedekah dan beramal. 

Manfaat Menerapkan Pendidikan Islami Sejak Usia Dini

anak muslimah di sekolah inggris 001

©wordpress.com

Cara mendidik anak secara Islami sejak dini di atas dapat menjadi bekal yang bermanfaat untuk masa depan anak. Berikut beberapa manfaat yang diperoleh apabila menerapkan cara mendidik anak secara islami sejak dini:

  1. Menguatkan iman dan takwa

Anak yang dikenalkan dengan ajaran Islam sejak dini akan lebih mudah memahami dan merasa dekat dengan Allah SWT. Sehingga pemahaman yang telah diperoleh sejak dini akan memperkuat iman dan takwa yang dimiliki.

  1. Membentuk karakter yang baik

Jika cara mendidik anak secara Islami diterapkan, maka akan menciptakan pribadi anak yang berakhlak mulia. Nilai-nilai Islam mengajarkan kejujuran, kesabaran, keikhlasan, kasih sayang, dan kepedulian yang sangat penting untuk membentuk karakter anak menjadi generasi yang unggul.

  1. Menghindarkan anak dari perilaku negatif

Dengan mengajarkan ajaran Islam sejak dini, anak akan lebih mudah memahami mana perilaku yang baik dan mana yang buruk. Hal ini akan membantu anak menghindarkan diri dari perilaku negatif seperti maksiat, kekerasan, dan lain-lain.

  1. Menjadi bekal untuk masa depan

Berbekal ajaran-ajaran yang telah diterima, anak akan lebih siap untuk menghadapi situasi yang sulit dengan tetap mempertahankan iman dan takwa di tengah-tengah masyarakat yang semakin kompleks dan berubah-ubah.

Manfaat yang diperoleh dari cara mendidik anak secara Islami membentuk anak menjadi individu yang lebih baik dan berkualitas. Dengan begitu, pada masa mendatang anak akan mampu menghadapi berbagai tantangan dalam hidup dengan kekuatan iman dan takwa kepada Allah SWT.

(mdk/jen)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Cara Jitu Mendidik Si Kecil Agar Jadi Anak yang Penurut
5 Cara Jitu Mendidik Si Kecil Agar Jadi Anak yang Penurut

Cobalah untuk menerapkan beberapa cara ini saat mendidik si kecil agar menjadi pribadi yang penurut. Yuk, simak penjelasannya!

Baca Selengkapnya
Tips Membesarkan Anak Laki-Laki yang Tidak Cengeng dan Tak Mudah Menangis
Tips Membesarkan Anak Laki-Laki yang Tidak Cengeng dan Tak Mudah Menangis

Membesarkan anak laki-laki yang tangguh dan tidak cengeng merupakan hal yang bisa diupayakan.

Baca Selengkapnya
8 Cara Membentuk Kecerdasan Anak yang Bisa Diterapkan Orangtua Sejak Anak Masih Kecil
8 Cara Membentuk Kecerdasan Anak yang Bisa Diterapkan Orangtua Sejak Anak Masih Kecil

Orangtua memiliki peran yang besar dalam membentuk kecerdasan anak terutama sejak usia anak masih dini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Anak yang sering tidur larut malam bisa mengalami berbagai masalah, mulai dari fisik, emosional, hingga akademik. Dampaknya pun bisa memengaruhi perkembangannya

Baca Selengkapnya
Tips agar Anak Tumbuh Jadi Pribadi Bertanggung jawab dan Tidak Mudah Menyalahkan Orang Lain
Tips agar Anak Tumbuh Jadi Pribadi Bertanggung jawab dan Tidak Mudah Menyalahkan Orang Lain

Mengajari anak tanggung jawab dan tidak mudah menyalahkan orang lain bisa diterapkan sejak usia dini.

Baca Selengkapnya
7 Tips bagi Orangtua untuk Membangunkan Anak di Pagi Hari Tanpa Banyak Drama
7 Tips bagi Orangtua untuk Membangunkan Anak di Pagi Hari Tanpa Banyak Drama

Untuk membangunkan anak secara mudah di pagi hari, orangtua bisa melakukan berbagai cara berikut.

Baca Selengkapnya
6 Dongeng Anak Islami Lucu, Menghibur dan Penuh Pesan Baik
6 Dongeng Anak Islami Lucu, Menghibur dan Penuh Pesan Baik

Dongeng lucu Islami berperan dalam membangun kepribadian positif dan menjaga semangat keislaman anak-anak.

Baca Selengkapnya
Gejala Bayi Tersedak dan Cara Menanganinya, Wajib Tahu
Gejala Bayi Tersedak dan Cara Menanganinya, Wajib Tahu

Mengenali gejala tersedak pada bayi sangat penting untuk memberikan tindakan cepat dan tepat guna.

Baca Selengkapnya
Tips Parenting untuk Membangun Kepercayaan dan Keterbukaan dari Anak Remaja
Tips Parenting untuk Membangun Kepercayaan dan Keterbukaan dari Anak Remaja

Penting bagi orangtua untuk memperoleh kepercayaan dan keterbukaan dari anak remaja untuk cegah berbagai masalah yang mungkin muncul.

Baca Selengkapnya